myfav
12 stories
Diucapkan Saat Sedang Jatuh Cinta by killmill77
killmill77
  • WpView
    Reads 3,746,669
  • WpVote
    Votes 148,908
  • WpPart
    Parts 30
"Kalau umur gue udah 25 tahun dan gue belum menikah, lo nikahin gue ya?" "Enggak mau ah, lo tepos!" Cerita ini tentang Mayluna dan Mahesa yang sudah mengenal dan menjadi teman sejak mereka masih berada dalam kandungan. Ketika tiba waktu kuliah, keduanya menjadi anak rantauan. Mayluna si anak yang susah berbaur, berkata tidak akan mau meminta bantuan Mahesa lagi yang mana itu nol besar. Kemudian, juga Mahesa si jutek yang selalu ngomel-ngomel tapi tidak bisa berlama-lama dijuteki balik oleh Mayluna.
Erlan & Nirmala [Completed] by aleaqisdie
aleaqisdie
  • WpView
    Reads 329,894
  • WpVote
    Votes 39,607
  • WpPart
    Parts 35
Bagaimana rasanya menjadi orang tua dadakan ketika usiamu masih menginjak delapan belas tahun? Menyebalkan bukan? Itulah yang di rasakan Erlan selepas menemukan bayi mungil berusia delapan bulan di pinggir selokan dekat tempatnya menempuh pendidikan. Erlan yang notabene sangat anti kepada anak kecil, mau tak mau, harus menjaga bayi itu untuk sementara waktu, bersama Nirmala. Akankah Erlan dan Nirmala mampu menjaga bayi mungil tersebut sampai menemukan orang tua kandungnya? Sedangkan sifat keduanya saling bertolak belakang bagaikan kutub utara dan selatan. ☆゚.*・。゚ "Erlan! Bayinya jangan di gendong kayak gitu, setan!" Nirmala memekik nyaring dari dapur. Erlan tak memperdulikan pekikan Nirmala. Lelaki itu malah membuka ponsel, lantas melakukan voice note. "Oke google, cara mencekik bayi tanpa menimbulkan rasa sakit." ☆゚.*・。゚ - banyak scene romance. - alur + konflik di kemas ringan. - tidak di cantumkan pelakor dalam cerita ini. • 𝘀𝗲𝗾𝘂𝗲𝗹 𝗔𝗸𝗮𝗹𝗮𝗻𝗸𝗮 • • 𝗯𝗶𝘀𝗮 𝗱𝗶𝗯𝗮𝗰𝗮 𝘁𝗲𝗿𝗽𝗶𝘀𝗮𝗵 • start : 20 April 2022 finish : 4 April 2023 ©2022 ── Romance, Teenfiction & Comedy Fiction Storie.
My "Minyak Telon" Hubby  by user69540117
user69540117
  • WpView
    Reads 1,421,731
  • WpVote
    Votes 242,143
  • WpPart
    Parts 47
STORY 16 Sudah jatuh, tertimpa buah durian juga, mungkin itu pepatah yang tepat untuk Gaudi. Tepat dimalam ulang tahunnya yang ke-30 tahun, ia bukannya dilamar malah mendapat surat undangan pernikahan dari pria yang selama tujuh tahun ini dicintainya. Oh, belum sampai disana! Satu minggu setelah ulang tahunnya, Gaudi mendapat gelar sebagai tuna wisma alias nggak punya rumah karena ulah sang Ibu yang menjual rumah yang bertahun-tahun di cicil tanpa seijinnya. Gaudi hanya punya satu minggu tersisa dan dua pilihan saat ini. Menjadi gelandangan tak tentu arah yang bisa saja berakhir dikolong jembatan tanpa tersisa sepeser uang pun di tabungan, Atau... Menjalani pernikahan kontrak dengan pemilik baru rumahnya, cowok yang lebih muda 5 tahun darinya! Kabar buruknya, cowok itu adik dari wanita yang mencuri pria yang dicintainya! "Mbak butuh rumah kan? Kebetulan saya juga lagi butuh istri. Kalau gitu Mbak nikah sama saya aja, Mbak dapat rumah, saya dapat istri. Adil kan?" "Kebetulan saya juga nggak butuh suami. Nggak dulu, kamu masih bau minyak telon."
GIBRAN DIRGANTARA by fafayy_
fafayy_
  • WpView
    Reads 21,027,261
  • WpVote
    Votes 2,052,568
  • WpPart
    Parts 55
Sudah terbit dan tersebar di seluruh Gramedia Indonesia -Satu dari seratus sekian hati yang pernah singgah. Kamu, yang terakhir kalinya yang bakal singgah disini, selamanya. Ini cerita tentang Gibran Dirgantara dan Azzura Arabela. Gibran yang dijuluki sebagai playboy sejati serta Abel yang di juluki sebagai rentenir kelas. Gibran yang doyan gonta-ganti pacar setiap harinya. Baginya, satu pacar saja tidak cukup untuknya. Namun, dari sekian banyaknya jajaran para pacarnya, Gibran tidak pernah yang namanya jatuh hati kepada mereka sedikitpun. Namun, semuanya jadi berbeda saat akhir-akhir ini ia dekat dengan Abel, atau bendahara kelas yang selalu menagih uang kas setiap kali Gibran bertemu dengannya. Menunggak uang kas, mengganggu Abel, serta menggoda Abel sudah termasuk kesenangannya sendiri. Dengan alih-alih, agar bisa dekat dengan Abel meskipun dengan cara yang tidak damai. Hanya dengan cara inilah yang mampu mendekatkan Gibran kepada Abel. Tanpa mereka sadari, mereka saling menaruh rasa satu sama lain.Gibran yang pintar menutupi perasaannya, serta Abel yang tidak tahu cara mengutarakan perasaannya. "Lo sederhana, tapi gue suka." Suatu ketika, saat Gibran sudah mendapatkan semuanya. Badai besar menghantam diantara hubungannya. Kesalahpahaman yang membuat hubungannya renggang. Banyak pengorbanan yang Gibran lakukan untuk Abel. Namun, gadis itu masih di hantui kesalahpahaman tersebut yang membuat dirinya enggan untuk menatap Gibran lagi. Sulit untuknya mempercayai Gibran lagi. Lalu, bagaimana dengan semuanya? Akankah hubungan Gibran dengan Abel akan usai? Ataukah Abel tetap bertahan di tengah badai tersebut? Apakah penyebab renggangnya hubungan mereka? Kesalahpahaman yang sulit untuk dibuka jalan keluarnya akankah bisa menyelesaikan semuanya? Note☞cerita ini ada bumbu-bumbu humor dari pemeran pendukung. Hiburan yang tersajikan di cerita ini sebagai pemanis masa-masa SMA mereka. Start, Maret 2021 Finish, September 2021 HAPPY READING ALL♡
ELVANO by sourpineapple_
sourpineapple_
  • WpView
    Reads 329,453
  • WpVote
    Votes 37,135
  • WpPart
    Parts 46
FOLLOW SEBELUM MEMBACA [SEQUEL "It Called Love" -- BISA DIBACA TERPISAH] *** Pada dasarnya, manusia tidak ada yang sempurna. Begitu pula dengan Elvano, orang yang selalu tertawa dan tak pernah menampakkan kesedihannya bukan berarti hidupnya baik-baik saja, sebab semakin terang cahaya juga semakin gelap pula bayangannya. Yang orang lain lihat, hidup Elvano sangatlah sempurna, sebab terlahir dari keluarga berada, memiliki banyak teman dan orang yang menyayanginya, padahal di balik itu semua Elvano berusaha melawan perasaan yang ada di dalam dirinya, ketika ia harus terlahir dengan imun yang lemah dan segala kekurangannya dalam banyak hal. Dalam perjalanan mencari jati diri dan membuktikan kemampuannya, Elvano juga harus terlibat dalam dua hal; mengetahui kenyataan menyakitkan dari gadis yang dia sukai serta menolong temannya dari masa terpuruk yang sedang dia alami. Namun, akankah Elvano sanggup untuk melewatinya? Akankah dia mempunyai kapasitas untuk menolong sedang dirinya sendiri juga butuh uluran tangan? *** ❗original pict by owner instagram, pinterest, google, etc, not mine. ❗ just fictional story. Copyright © : 2021 by, shena. Cover from :: pinterest; edited by me.
ARION : DANGEROUS HUSBAND by Cintaprita
Cintaprita
  • WpView
    Reads 19,380,651
  • WpVote
    Votes 2,385,470
  • WpPart
    Parts 89
[FOLLOW SEBELUM BACA] #01 on Bad Boy [04 Januari 2021] #01 on SMA [26 Februari 2021] Arion Reinaldo, orang nomor satu yang mesti di jauhi ketika menginjakan kaki di SMA PERTIWI. Jangan tertipu dengan wajah rupawannya, karena Arion tidak pernah memberikan kata pengampunan pada siapapun yang telah mengusik dirinya atau teman-temannya. Ajeng Pramudhita, cewek yang tak mau repot-repot memikirkan apapun yang tak perlu di pikirkan. Contohnya menyukai Arion seperti halnya yang dilakukan oleh sebagian cewek di SMA PERTIWI. Ajeng dan Arion tidak pernah terlihat akur dalam berbagai kesempatan. Jika ditanya, siapa yang paling Ajeng benci maka jawabannya adalah Arion, begitupun sebaliknya. Berkat sebuah insiden yang terjadi, keduanya di haruskan menjalin hubungan di luar nalar. Menikah di usia muda bukanlah suatu hal yang di inginkan oleh Ajeng. Tapi ya, dia harus menikah dengan Arion [DON'T COPY MY STORY]
Akalanka [Completed] by aleaqisdie
aleaqisdie
  • WpView
    Reads 2,998,331
  • WpVote
    Votes 243,057
  • WpPart
    Parts 53
"Nikah sama Alan itu, berasa nikah sama setan jadi-jadian!" -Elma Ainayya Gantari *** Perihal Elma, dan Akalanka. Elma Ainayya Gantari, gadis yang hobi dijadikan objek guyonan Alan. Di kamus lelaki itu, tiada hari tanpa menjahili Elma. Setiap menit, bahkan detik, Elma tak akan lepas dari genggaman, juga gangguan Alan selaku putra bungsu keluarga Bratanadipta. Hingga di kemudian hari, masalah besar pun terjadi. Akalanka Mirza Bratanadipta, alias Alan sang tokoh perundung Elma selama ini, malah ikut terseret ke dalam masalah tersebut. Akibatnya, pernikahan dini yang tak dapat di hindari itu terjadi. Mampukah dua anak manusia itu membina bahtera rumah tangga harmonis, dibalik sifat, juga perilaku kedua nya yang terbilang ajaib? *** "Barangkali esok renjana itu menjadi nyata, jangan lupakan semesta yang pernah berkelakar dengan afeksi yang kau punya." -Akalanka Mirza Bratanadipta #1 in teenfiction [12/01/22] #1 in teenfiction [13/01/22] #1 in populer [06/01/22] #1 in populer [23/01/22] #1 in elma [06/01/22] #1 in akalanka [06/01/22] #1 in sweet [10/01/22] - banyak scene romance - alur + konflik dikemas ringan - tidak di cantumkan pelakor dalam cerita ini • 𝗽𝗮𝗿𝘁 𝟯 𝗼𝗳 : 𝗗𝗮𝗺𝗽𝗮𝘁𝗶𝗴𝗮ḷ𝘂 • • 𝗯𝗶𝘀𝗮 𝗱𝗶𝗯𝗮𝗰𝗮 𝘁𝗲𝗿𝗽𝗶𝘀𝗮𝗵 • start : 22 Agustus 2021 finish : 24 Desember 2021 cr : pinterest ©2021
My Handsome Girlfriend  by user69540117
user69540117
  • WpView
    Reads 1,661,724
  • WpVote
    Votes 385,772
  • WpPart
    Parts 58
STORY 15 Jonathan yang biasa dipanggil Jojo sejak kecil harus hidup dalam identitas palsu sebagai seorang 'anak cowok' karena keadaan yang menekannya. Gadis itu bersembunyi di balik penampilan cogan yang di sukai banyak gadis. Ia tidak akan pernah menyangka bahwa hidupnya akan berubah total setelah menerima beasiswa dari universitas swasta elit yang menawarkan asrama dan fasilitas gratis. Siapa sangka dirinya justru terlibat dengan 3 cowok yang menjadi teman satu asramanya. Lukman si cowok buaya rawa yang punya pesona mematikan. Juan yang bermulut tajam melebihi mulut tetangga. Lalu Dera yang punya phobia pada semua gadis cantik. Hingga salah satu dari ketiga cowok itu meminta permintaan konyol yang sulit ia tolak karena memberikan jaminan lain untuk hidupnya. "Kamu mau jadi pacar saya gak?" "Hah? Gimana gimana? Kita kan sama-sama lakik!" "Justru itu! Kamu harus jadi pacar saya biar orangtua saya ngiranya saya homo!" ‼️Ini bukan lapak boy x boy ya, jadi jangan salah paham ‼️
ARGA : BAD SENIOR [TAMAT] by Cintaprita
Cintaprita
  • WpView
    Reads 12,630,357
  • WpVote
    Votes 1,359,832
  • WpPart
    Parts 72
•Cover by @cutputrikh• [FOLLOW SEBELUM BACA] -THE SCORPIONS GENERAS KE-2- #03 on Fiksi Remaja [01 Agustus 2020] Harfika kira, setelah ia menolong cowok yang hampir sekarat di tengah jalan saat itu, tidak akan berefek apapun pada hidupnya. Tetapi, karena hal itu ia malah diharuskan terus berurusan dengan cowok bernama Arga, ketua geng SCORPIONS yang terkenal dengan bad reputationnya. Cowok gila itu tiba-tiba saja mengklaim bahwa Fika adalah miliknya. Oh tidak! Ini bencana. DON'T COPY MY STORY (inget dosa buat yang copas)
Saya Ayam Saya Diam by PelangiMimpi7
PelangiMimpi7
  • WpView
    Reads 682,716
  • WpVote
    Votes 138,505
  • WpPart
    Parts 34
Bagi Justin, Marpoah adalah ayam betina paling menggoda di seluruh semesta dengan bulu putih nan lebat yang selalu sukses membuatnya jatuh cinta. Sedangkan bagi Marpoah, Justin hanyalah ayam jantan narsis bin tidak jelas yang suka mengganggu tanpa tahu waktu. Mereka tidak punya hubungan pasti, tapi Justin selalu muncul tiba-tiba ketika Marpoah berdekatan dengan Junaidi. Berulang kali Marpoah mengusirnya, berulang kali juga Justin kembali membuat kegaduhan. Semakin keras Marpoah menolak, semakin keras pula Justin bertindak. Akan tetapi, perasaan Justin tidak pernah terluka akibat penolakan sang betina. Karena Justin hanya hancur ketika melihat Tuannya disiksa atas kesalahan yang tidak pernah pemuda itu lakukan. Zidan dituduh sebagai pembunuh oleh orang tuanya sendiri. Tidak ada hari tanpa siksaan hingga dia nyaris mati. Orang tuanya tidak pernah tahu jika tindakan mereka membuat arwah Ridan tidak bisa pulang ke tempat seharusnya dengan tenang. Hingga mau tidak mau, arwah itu gentayangan demi menyelamatkan nyawa Zidan. #Adegan kekerasan. Harap bijak memilih bacaan.