fav
9 stories
Weddings' Smuggler by lyanchan
lyanchan
  • WpView
    Reads 3,249,662
  • WpVote
    Votes 183,284
  • WpPart
    Parts 37
[Sudah tersedia dalam bentuk buku @gagasmedia] Wanda E. Pangestu, meneliti berbagai pesta pernikahan orang asing sebagai referensi novelnya yang sudah harus terbit dalam waktu dekat. Tidak disangka, dari begitu banyak pesta yang diselenggarakan hari itu, Wanda menyusup masuk ke dalam pesta pernikahan tanpa pengantin wanita dan berakhir menggantikan sang pengantin wanita! --- Wanda Elka Pangestu seorang penulis yang identitasnya dirahasiakan demi kenyamanan hidup sehari-hari, tidak ada alasan khusus selain itu. Demi tahap akhir novelnya yang sudah dijadwalkan terbit dalam waktu dekat, Wanda diharuskan mencari referensi mengenai pesta pernikahan oleh penyunting naskah untuk melengkapi bagian akhir novel. Sebagai seorang penulis yang profesional, Wanda menyusup masuk ke dalam beberapa pesta pernikahan. Satu, dua, hingga tiga pesta pernikahan yang ia hadiri tanpa undangan terasa belum cukup sehingga ia kembali menyusup masuk ke dalam pesta pernikahan yang ternyata cukup mewah, dan parahnya tidak ada pengantin wanita! Wanda yang menyadari keabsenan pengantin wanita, tidak pernah mengira bahwa ia akan dijadikan pengantin wanita oleh sang pengantin pria yang pada akhirnya diketahui bernama Bryant Nathanael Ethan. Setelah dimintai tolong, yang lebih menjurus pada paksaan dan perjanjian, Wanda menyetujuinya. Wanda akan berlaku seperti seorang istri pada umumnya dan sebagai gantinya, Bryant akan melakukan beberapa hal-hal romantis sesuai permintaan Wanda demi inspirasi novelnya. ©Lyan-Chan, Included in Originals May 20th 2020.
HOW TO BE A (FAKE) CRAZY RICH✔ by ElAlicia
ElAlicia
  • WpView
    Reads 342,581
  • WpVote
    Votes 13,627
  • WpPart
    Parts 9
TAMAT May contain mature scenes Ray awalnya memiliki segalanya, namun ia kembali jatuh dan bahkan kehilangan semua yang pernah ia punya. Impian, karier dan ibunya. Ia tidak memiliki apa-apa lagi untuk dipertahankan. Tidak memiliki apa-apa berarti Ray tidak perlu takut kehilangan. Terbesit ide gila dalam diri Ray untuk berpura-pura menjadi orang kaya dan menikmati gaya hidup yang sama seperti mereka, lalu setelah puas, ia akan menyusul ibunya. Namun, jalan Ray nyatanya tak semudah itu, sebab ia bertemu lagi dengan seorang pria yang tahu identitas aslinya dan tahu bahwa ia pernah memiliki masa lalu yang kelam. Pria itu adalah poros dari high society itu sendiri; Gavyn Hermawan Tjandrakusuma. All rights reserved 2021, ElAlicia Start: September 2021 End: November 2021 #2 TJANDRAKUSUMA SERIES
DINARA [Tersedia Di Gramedia] ✔ by Vinnara
Vinnara
  • WpView
    Reads 2,872,182
  • WpVote
    Votes 278,653
  • WpPart
    Parts 53
🌻🌻🌻 Menyebalkan adalah ketika dia kembali ke tanah air setelah ditipu oleh mantan kekasihnya sendiri. Dinara patah hati, harga dirinya dilucuti. Pernikahannya dibatalkan. "Saya mau membatalkan reservasi pernikahan atas nama Diana." Di hari yang sama, entah kebetulan macam apa, ada orang yang senasib dengannya. "Calon istri saya kabur." Takdir mempertemukan mereka. "Mas, gimana kalau nikahnya sama saya aja?" "Ya?" "Iya, Mas. Nikah yuk sama saya." COVER BY HASTAPENA 🌻🌻🌻 15 Juli 2020 🌻🌻🌻 DITERBITKAN Tersedia di Gramedia, Shopee dan Tokopedia.
Warning: Physical Distancing! [COMPLETED] by Kaggrenn
Kaggrenn
  • WpView
    Reads 25,876,558
  • WpVote
    Votes 2,091,933
  • WpPart
    Parts 92
[CHAPTER MASIH LENGKAP, EXTRA CHAPTER TERSEDIA DI KARYAKARSA] Sembari menunggu jadwal wisuda, Sabrina memutuskan menerima tawaran bekerja sementara di Event Planner startup milik seniornya di kampus. Tentu saja, dia nggak berharap banyak. Berurusan tiap hari dengan Bang Zane yang menyebalkan itu, siapa juga yang betah? Sayangnya ... pandemi berkata lain. Jika rencananya paling lama hanya bekerja selama tiga bulan, sekarang dia bukan saja harus mengulur-ulur durasi menjadi bawahan sang bos kampret, tapi juga jadi salah satu teman karantinanya ... entah sampai kapan. PS. For better experience, baca WRONGFUL ENCOUNTER dulu
Sugar Auntie by ririswjy
ririswjy
  • WpView
    Reads 1,240,489
  • WpVote
    Votes 150,516
  • WpPart
    Parts 45
Open Pre-Order | PART MASIH LENGKAP!! "Minta uang." Aruna nyaris tersedak saat mendengar permintaan Sean barusan. Anak ini... apa tidak pernah belajar yang namanya basa-basi? "Hah? Kamu pikir saya ini bapak moyang kamu apa? Seenaknya aja minta uang!" "Pinjem. Nanti aku ganti." "Ganti pake apa? Pake daun kelor?" "Kalo pake kolor aku aja, mau nggak?" Sean mengedipkan sebelah mata, bermaksud menggoda wanita di hadapannya. Tetapi, melihat ekspresi Aruna yang nyaris seperti Orc di film The Lord of The Rings, cowok itu menggaruk tengkuknya, salah tingkah. "Bercanda...." *** Setelah menjadi 'budak cinta' selama tiga belas tahun, lalu ditinggal menikah oleh satu-satunya cinta yang ia percayai, kebodohan Aruna berlanjut saat sebuah insiden membawa wanita itu bertemu dengan Ocean a.k.a Sean, mahasiswa semester akhir yang mengaku sebagai 'sugar baby intern'. Termakan rasa iba yang tak masuk akal, Aruna si melankolis sejati itu mulanya hanya berniat membantu Sean keluar dari segala kerumitan masalah hidupnya. Namun yang terjadi justru di luar skenarionya, Aruna malah terjebak dalam kisah klasik cinta beda usia dengan Sean yang sembilan tahun lebih muda darinya... oh crap!
Strange Marriage | SUDAH TERBIT - GAGASMEDIA by Kupukupukecil
Kupukupukecil
  • WpView
    Reads 1,281,371
  • WpVote
    Votes 33,115
  • WpPart
    Parts 12
Satu atap, tapi tak saling tatap. Jangankan mempunyai kesempatan untuk bertatapan, bertemu saja tidak. Fauzan hanya bertemu istrinya tiga kali. Pertemuan pertama ; perkenalan Pertemuan kedua ; pertunangan Pertemuan ketiga ; pernikahan Setelah itu, ia tak pernah lagi melihat wujud istrinya selama tiga bulan masa pernikahan. Menikah, tapi sendirian Menikah, tapi haus belaian Menikah, tapi kesepian. Fauzan benar-benar merasa bahwa pernikahannya adalah pernikahan yang paling tidak wajar, ia menikahi manusia, tetapi rasanya seperti orang-orang gila di luar sana yang menikahi matahari, tata surya, atau ponselnya sendiri. P.S : Jika pernah menemukan cerita ini dalam judul yang sama dengan cast Kyuhyun-Jaeri yang di Share di Facebook dan Blog, YES! This story is mine! Strange Marriage yang aku share sekarang adalah versi barunya, versi wattpad, yang ide cerita tetap sama dengan FF tapi ada banyak perbedaan di beberapa bagian. Highest Rank : #1 in Romantic Bandung, dipost 28-07-21
Never Been Kissed (Tersedia Versi Cetak) by revelrebel
revelrebel
  • WpView
    Reads 2,535,004
  • WpVote
    Votes 156,920
  • WpPart
    Parts 22
"Tulisan kamu enggak ada rasanya. Kayak anak SMP sok-sokan nulis adegan dewasa tapi cuma ngandelin Google. Have you ever been kissed before?" Tara Adnan, seorang penulis yang sedang mengalami writer block karena editornya menolak mentah-mentah tulisannya. Alasannya cuma satu: tulisannya enggak ada rasa. Selama ini Tara dikenal sebagai penulis yang sukses melahirkan kisah romantis. Namun, itu enggak berlaku bagi editor barunya yang jauh lebih kejam dibanding Anna Wintour digabung Miranda Priestly. Dalam kurun satu bulan, Tara harus bisa melakukan revisi kalau mau novel terbarunya terbit. Masalahnya, selama tiga puluh tahun, Tara enggak pernah punya pacar. Jadi, gimana caranya bisa memunculkan rasa di dalam tulisannya, sementara di kenyataan kisah cintanya nol besar? Reuni mempertemukannya kembali dengan Romeo Hamzah alias Remy, teman SMA-nya, yang kini sudah bertransformasi jadi feromon berjalan, dan menawarkan bantuan. Dalam satu bulan, Remy akan membantu Tara untuk merasakan hubungan spesial untuk kebutuhan tulisan. Namun, setelah janji satu bulan selesai, apakah hubungan itu juga harus berakhir? PS: Sebagian cerita ini sudah dihapus. Kalian bisa baca versi lengkap di buku. Versi novel bisa dibeli di toko buku online favorit atau DM untuk diarahkan ke toko yang terpercaya.
Terjebak Kontrak dengan Empat Pria [COMPLETED] by AuthorRona
AuthorRona
  • WpView
    Reads 1,129,017
  • WpVote
    Votes 45,015
  • WpPart
    Parts 15
Selama tiga bulan mendatang, Miya Gantari harus tinggal serumah dengan empat pria tampan, sebagai pembantu rumah tangga mereka. Kira-kira kejadian apa saja yang mewarnainya selama hidup bersama D-E-W-I SQUAD? Yang pasti, hati ager-ager Miya dibikin mentul-mentul, jungkir balik, tak keruan!