Checilixa
- Leituras 276,340
- Votos 18,833
- Capítulos 29
Jennie Kim pernah memiliki segalanya
Nama besar, perusahaan keluarga, dan cinta yang ia yakini akan bertahan seumur hidup.
Lalu dalam satu keputusan, semuanya runtuh.
Enam tahun kemudian, saat hidupnya nyaris hancur oleh hutang, pengkhianatan, dan kesepian, satu nama yang ia kira telah terkubur kembali muncul: Lalisa Bruschweiler.
Pertemuan mereka bukan tentang rindu.
Melainkan tentang utang.
Tentang kuasa.
Tentang harga yang harus dibayar untuk kesempatan kedua.
NOTE:
Cerita ini adalah remake dari cerita lama gw yang berjudul
ONLY FOR YOU, JENNIE KIM.
yang pertama kali gw tulis di tahun 2022.
Dulu gw sempat janji entah ke siapa, mungkin ke diri gw sendiri kalau suatu hari cerita ini bakal gw remake. Cuma waktu itu gw nggak pernah tahu kapan.
Ternyata kesempatannya datang bulan ini.
Versi remake ini nggak sepenuhnya sama dengan yang dulu. Banyak bagian yang gw ubah, kembangin, dan bikin lebih gelap, lebih emosional, dan lebih jujur. Tapi inti ceritanya tetap: tentang cinta yang nggak pernah benar-benar selesai, kehilangan, dan pertemuan kembali yang datang dengan harga.
Cerita ini murni hasil pemikiran gw sendiri.
Kalau ada bagian yang terasa agak-agak, mohon dimaklumi ya-namanya juga pikiran random yang akhirnya ditumpahin 😅