Romansa
7 stories
Suck It and See (Complete) by gigrey
Suck It and See (Complete)
gigrey
  • Reads 7,349,911
  • Votes 603,038
  • Parts 55
Qia dijodohkan dengan Aji, seorang tentara angkatan darat yang sifatnya sungguh berkebalikan dengannya. Meskipun dituntut untuk segera beradaptasi dalam menjalankan peran barunya, gadis itu pantang menyerah dalam mempertahankan kebebasannya. *** Menjadi anak dari seorang jenderal di negeri ini membuat Aqilla Azzahra selalu dikekang ribuan aturan dan segala aspek tentang dunia kemiliteran ini mulai terasa memuakkan! Terlebih ketika kebebasan yang baru saja ia rasakan harus dirampas kembali kala sang ayah menjodohkannya dengan Aji Baathara Wirya, seorang kapten angkatan darat yang kaku dan dingin. Gagal melobi Aji untuk bersepakat membatalkan perjodohan mereka. Mau tak mau, ia menerima titah sang ayah untuknya: menikah tanpa cinta dan kembali terjebak di dunia kemiliteran. Apa yang akan terjadi ketika Qia mendapati dirinya mulai terpesona pada karisma seorang pria yang sudah memproklamirkan dirinya tak memiliki waktu untuk merasakan cinta?
Istri Super Mini!  by user69540117
Istri Super Mini!
user69540117
  • Reads 3,286,075
  • Votes 433,442
  • Parts 37
Genre : FANTASI [Story 9] Ini cerita tentang istri super mini bukan istri daus mini! Hidup Malika yang tadinya baik-baik aja mendadak berubah 180 derajat hanya karena sebuah pil obat. Namanya pil kaget. Pil super aneh, tiap pilnya punya efek kejutan tersendiri. Katanya sih ya, ada yang bisa bikin cakep mendadak, semok mendadak, tinggi mendadak, langsing mendadak, dan parahnya bisa bikin badan kita kembali kecil secara mendadak. Malika mungkin satu dari beberapa orang bodoh yang meminum pil itu, mau gak mau dia harus jadi anak kecil lagi. Gak ada satu pun keluarga dan paling parahnya, tempat tinggal pun gak ada. Terus gimana dong kelanjutan cerita dia? "Ya ampun! Kalo gue mini gini, gimana bisa gue jadi istrinya Oh-mihun! " -Sebut saja Kacang Kedele ---salah satu korban pil kaget. Pil ini bawa petaka atau justru bawa cinta?
Last Mission  by user69540117
Last Mission
user69540117
  • Reads 2,451,237
  • Votes 342,139
  • Parts 51
|WARNING: MEMBACA CERITA INI MEMBUATMU SUSAH MOVE ON| GENRE: ACTION-ROMANCE [Story 12] "Blood Roses" orang-orang memanggilnya begitu. Layaknya sebuah mawar yang indah dan menarik perhatian mata, tapi jangan lupa bahwa mawar pun memiliki duri yang tajam. Sst, dia bisa membuat tanganmu berdarah. Mawar darah adalah nama panggilan yang sering di sematkan orang-orang kepadanya, gadis muda yang menggunakan nyawa orang lain untuk bertahan hidup. Ya, dia seorang pembunuh bayaran. Bertahun-tahun melakukan pekerjaan keji, ada satu masa di mana dia ingin berhenti, namun tidak semudah itu. Ada satu misi terakhir yang harus ia lakukan sebagai syarat sebelum dia berhenti. Apa itu? Membunuh seorang pria yang menjadi target terakhirnya sebelum berhenti menjadi pembunuh bayaran. Namun apa jadinya jika sesuatu yang tak di sangkakan terjadi, situasi yang menempatkannya dalam suatu keadaan yang rumit, dia justru di haruskan menikah dengan targetnya sendiri? "Aku adalah tiketmu menuju kematian dengan cepat."__Blood Roses.
Setelah Menikah, Lalu Apa? by Aku-UMI
Setelah Menikah, Lalu Apa?
Aku-UMI
  • Reads 1,800,953
  • Votes 193,618
  • Parts 44
Lilyoka Judistia merasa segala hal sudah dia milikinya, kecuali pernikahan. Ia sungguh tidak menyangka papinya hari itu akan membawa Arsanggah Narasangka ke rumah, laki-laki yang baru saja match dengannya di sebuah dating app. *** Judis ingin menikah muda, tetapi ia malah diputuskan oleh sang kekasih yang tak lama menikahi sahabatnya sendiri. Ia melakukan banyak cara, termasuk hal paling konyol dalam hidupnya, yaitu mengunduh dating app yang mempertemukannya dengan Sangka. Lelaki dewasa, tampan, seksi, dan seorang arsitek. Hingga suatu kebetulan tergila terjadi dalam hidupnya. Sosok yang ia kenali sebagai Arsanggah Narasangka berdiri di depan rumahnya. Namun, kenapa orang itu bertingkah seakan tak mengenalnya?
Simbiosis Agreement  by user69540117
Simbiosis Agreement
user69540117
  • Reads 7,143,524
  • Votes 505,954
  • Parts 39
[Story 11] Aku pikir menikah itu sesuatu yang sakral yang harus dihargai sebisa mungkin, aku pikir itu yang semua orang pikirkan tentang pernikahan. Hingga akhirnya pria berwajah kaku tanpa ekspresi itu muncul menghancurkan stigma tentang pernikahan yang aku pegang teguh, apa katanya? Pernikahan itu tak lebih dari hubungan dua insan atas dasar saling menguntungkan layaknya simbiosis. Tcih, bisa-bisanya dia menyamakan pernikahan kami dengan hubungan simbiosis kebo dan burung jalak. Di malam pertama pernikahan kami, ia justru menawarkan kontrak pernikahan yang ia sebut 'saling menguntungkan'. "Saya akan memenuhi kebutuhan kamu sementara kamu cukup melayani saya layaknya seorang istri, adil bukan?" Adil Ndassmu!
Lembayung Senja ft Lee Know by zyrurui
Lembayung Senja ft Lee Know
zyrurui
  • Reads 24,538
  • Votes 5,434
  • Parts 32
Ditinggal menikah oleh sang kekasih 5 tahunnya, membuat Arunika (25) memutuskan untuk menerima pinangan dari seorang editor koran sekaligus majalah bernama Galih (35). Meskipun Galih tampak kaku, kurang modis, dan culun, tidak membuat Arunika merasa jijik. Pikirnya, dengan menikahi Galih, ia dapat menghilangkan Rangga (30) dari dalam hidupnya. Namun, siapa sangka kalau pilihan Arunika membawanya pada rentetan kejadian aneh? Ia sering kali menemukan beberapa keanehan pada diri Galih. Dimulai dari harus menyembunyikan pernikahan mereka, Galih yang tidak menginginkan anak, hingga villa kosong di daerah Bromo yang menjadi hantu dalam hidup Galih. Tidak hanya itu, ia bertemu dengan seorang wanita cantik yang mengaku sebagai pemilik Galih. Siapa Galih yang sebenarnya? dan Apakah Arunika dapat menguak rahasia Galih? lantas apakah Arunika dapat bertahan setelah mengetahui siapa Galih sebenarnya? AU MISTERY SEMI BAKU
BLUE: Because Love U Everyday (Tamat) by Tasyayouth
BLUE: Because Love U Everyday (Tamat)
Tasyayouth
  • Reads 753,338
  • Votes 86,869
  • Parts 33
#Romance-Comedy #Ambassador's pick Bulan Januari #Cerita Pilihan Bulan Januari oleh @WattpadChicklitID Jika Oranye suka kotor-kotoran, maka Soga benci setitik debu menempel di tubuhnya. Jika Oranye jarang mandi, maka Soga paling tidak nyaman jika sehari belum mandi. Jika Oranye bermimpi punya rumah dengan tren indoor plant, maka Soga lebih suka dominasi biru tua dengan tren mewah yang tampak seperti rumah kematian! Oranye Gandaria, si pecinta tanaman-terutama sukulen-memutuskan menikahi Soga Hartala-designer interior pecinta lukisan abstrak. Alih-alih jatuh cinta dengan mudah pada lelaki yang dijodohkan orang tuanya dan dielu-elukan sahabatnya, Oranye berpikir akan mati muda menghadapi sifat menyebalkan lelaki itu. "Lama-lama aku mati muda karena mayat kayak kamu." #1 Komedi