🤯
6 stories
Sebelum Berpisah oleh nonamerahmudaa
nonamerahmudaa
  • WpView
    Membaca 14,023,169
  • WpVote
    Vote 788,087
  • WpPart
    Bab 56
Pisah ranjang, tidak mencampuri urusan satu sama lain dan bercerai saat menemukan waktu yang tepat. Itu adalah syarat yang diajukan oleh Agnita kepada Sankara sebelum pernikahan mereka berlangsung. Bertingkah selayaknya pasangan suami istri selama tiga bulan kedepan. Dan itu adalah syarat yang diajukan oleh Sankara kepada Agnita saat wanita itu menginginkan tanda tangan Sankara di atas kertas gugatan cerainya. Satu ranjang, tanpa batasan dan tanpa aturan, Sankara yang tadinya begitu tak acuh kini justru malah berubah total, mengacaukan segala agenda dalam hidup Agnita. *** Sebelum Berpisah Rating Usia : [18+] Copyright © 2023 oleh nonamerahmudaa ⚠️ mature, harsh words, unstable marriage, imperfect character, mental issues, family issues, traumas, politic.
PUSAKA CANDRA✔️ oleh ElAlicia
ElAlicia
  • WpView
    Membaca 1,902,249
  • WpVote
    Vote 70,140
  • WpPart
    Bab 18
TAMAT Romansa Dewasa dan Fiksi Sejarah Indonesia. Kesultanan Agung Mataram, abad ke-17 Kata tetua di desa nelayan, candra selalu bersinar paling terang di pertengahan tahun; hari di mana candra akan menjadi seimbang dengan aditya. Hari itu adalah hari di mana Dewi Ratih akan turun ke bumi dan mewujudkan dirinya dalam rupa bayi perempuan, sebagai bentuk berkatnya pada tanah ini. Pusaka candra dirumorkan akan menjadi seorang perempuan hebat yang diperebutkan oleh para adipati karena keelokan dan kecerdasannya, seperti halnya keris yang sakti. Perempuan ini akan membawa pengaruh dan menjadi orang di balik setiap keputusan yang diambil oleh sang adipati beruntung yang berhasil menandainya.Tak sembarang adipati dapat memilikinya, sebab ia adalah pusaka yang kuat dan banyak orang yang menginginkannya. Adipati tersebut haruslah mereka yang tangguh sejak lahirnya dan memang ditakdirkan untuk memegang pusaka candra tersebut. *** "Kamu tahu apa yang terjadi pada pusaka yang elok di lingkungan keraton?" "Diperebutkan?" "Menurutmu begitu?" Kali ini, perempuan itulah yang tersenyum mengejek. "Mereka dimasukkan ke dalam kotak kayu emas seumur hidup mereka. Menjadi pajangan." *** Tolong jangan plagiat. Saya tidak pernah masalah jika ada yang terinspirasi dengan karya saya, tetapi tentu jauh lebih sopan dan beradab jika cantumkan kredit pada saya. Toh, saya tidak pernah meminta hasil royalti dan jumlah pembaca nantinya. Hanya kredit. Itu saja. Terima kasih. *** All rights reserved April 2022, ElAlicia Selesai Desember 2022
The Missing Years | ✓ oleh grey010
grey010
  • WpView
    Membaca 183,198
  • WpVote
    Vote 33,270
  • WpPart
    Bab 40
Armita tiba-tiba terbangun di usianya yang ke dua puluh tujuh, meski memori terakhirnya berada di usianya yang ke tujuh belas tahun, sepuluh tahun yang lalu. Di usianya yang ke dua puluh tujuh, Armita seperti tidak bisa mengenali dirinya sendiri. Dia wanita karir, seperti impiannya, tetapi bukan pada pekerjaan yang ia inginkan. Ditambah dengan lingkungan kerja yang toxic dan rekan kerja yang membencinya diam-diam di belakang. Dia menikah, tetapi pernikahan itu sebentar lagi hancur berantakan. Begitu juga hadirnya anggota keluarga baru yang tidak ia kenali sebelumnya, juga kehidupan ibu dan adiknya yang berbanding seratus delapan puluh derajat daripada sepuluh tahun yang lalu. Belum lagi dia menemukan fakta bila ada seseorang yang ingin membunuhnya dan kecelakaan mobil yang ia alami, bukanlah sebuah kecelakan biasa melainkan percobaan pembunuhan. Ada banyak keganjilan dan kemungkinan siapa pelaku sebenarnya, dimulai dari ibunya yang mata duitan, ayah tirinya yang mencurigakan, rekan kerjanya yang diam-diam mencuri kerja kerasnya lalu menikamnya dari belakang, dan yang terakhir, tentu saja suaminya yang tiba-tiba berubah pikiran dan menunda perceraian mereka. Apa yang terjadi pada tahun-tahun yang hilang?
Zelian oleh PreciousStern
PreciousStern
  • WpView
    Membaca 2,184,959
  • WpVote
    Vote 216,911
  • WpPart
    Bab 59
[ Daftar Pendek dan Pemenang Penghargaan Watty Awards 2021 Kategori Chicklit] "Oke, kalau Anda tidak ingin saya obati sekarang tidak apa-apa. Tapi, izinkan saya menjadi teman Anda. Boleh?" **** Zelina Oliv Elmira adalah seorang akuntan berusia 28 tahun yang mapan dan tidak mau menikah. Zelina tidak pernah sekali pun memikirkan tentang jenjang serius itu. Ditambah lagi dengan pekerjaannya yang sehari-hari berkutat dengan ribuan angka bernominal jutaan, bahkan milyaran rupiah sudah membuat kepalanya pening, apalagi jika harus berpikir tentang pernikahan. Jika bisa memilih, Zelina lebih ingin menjadi tante-tante kaya bagi keponakannya nanti. Apapun. Asal jangan menikah karena ia tidak mau menghadapi luka lama. Sedangkan Damian Arka Narendra, seorang dokter bedah umum yang baru menginjak usia 30 tahun itu sudah menyukai Zelina semenjak mereka SMA. Tidak memiliki nyali karena dulu Zelina merupakan adik kelasnya yang bar-bar dan jauh dari jangkauannya, membuat Damian harus mengubur dalam-dalam perasaannya terhadap Zelina. Bertahun-tahun berlalu, takdir mempertemukan mereka kembali. Bisakah Damian meluluhkan hati Zelina? ***** WARNING CERITA SLOWBURN. NIKMATI SAJA ALURNYA. COMPLETED :)
Kerikil dalam Sepatu oleh aileum
aileum
  • WpView
    Membaca 1,203,198
  • WpVote
    Vote 131,078
  • WpPart
    Bab 48
Arin dan Latan merahasiakan pernikahan mereka dari khalayak. Paling tidak untuk tiga tahun pertama. Awalnya semua berjalan sesuai rencana. Namun, ketika salah satu dari mereka menyadari adanya rahasia di pernikahan rahasia mereka, semua tak lagi sama.
Second Life Changes Everything oleh NinsJo
NinsJo
  • WpView
    Membaca 11,975,762
  • WpVote
    Vote 1,185,350
  • WpPart
    Bab 60
🔥 belum sempat revisi dan cerita ini termasuk cerita pertama saya. Mohon dimaklumi kalau ada banyak kesalahan dalam penulisan. Air mata terus mengalir deras kala mengingat bagaimana dirinya difitnah dan dipermalukan. Ia telah mengecewakan papanya, dianggap menjijikan oleh semua orang dan akan diceraikan suaminya karena di fitnah berselingkuh. Bunyi klakson terdengar ketika Jillian menyebrang, belum sempat ia menghindar tubuhnya sudah di hantam oleh sebuah mobil. Tubuh Jillian melayang dan terhempas ke aspal dengan keras, ia merasakan anggota tubuhnya seperti terlepas dari posisinya sungguh terasa sakit, darah mengalir deras dari kepalanya dan kini ia merasakan ajal akan segera menjemputnya. "Tuhan, tolong berikan aku kesempatan kedua untuk memperbaiki segalanya." gumam Jillian sebelum menghembuskan napas terakhir dan menutup matanya. *** Jillian membeku ketika melihat kalender di ponsel, pasalnya kejadian kecelakaan tersebut masih enam bulan lagi dari sekarang. Jika kejadian ini semua nyata berarti Jillian bisa mengubah masa depannya dan memperbaiki keadaan. Sekarang ia akan memastikan tragedi tersebut tidak akan terulang kembali. Ia juga akan menyusun rencana untuk membalas dendam pada ibu dan adik tirinya. 🔥 Cerita ini hanya fiktif belaka. Jika ada kesamaan nama tokoh, tempat kejadian ataupun cerita, itu adalah kebetulan semata. #1 in Love 4/1/2022 #1 in Fantasi 4/1/2022 #1 in Fantasy 4/1/2022 #1 in Posesif 4/1/2022 #1 in Transmigrasi 4/1/2022 #1 in Reinkarnasi 4/1/2022 #1 in Balas dendam 4/1/2022 #1 in Transmigration 4/1/2022 #1 in Reincarnation 4/1/2022 #1 in Rebirth 4/1/2022