saupeena
- Reads 136,537
- Votes 13,646
- Parts 35
"Mas Sakti, mau nikah sama aku aja, nggak?"
Kinan tak menyangka tawaran spontan di stasiun itu mengantarnya ke pelaminan bersama Pancasakti Arya Soeradji, teman kakaknya yang matang, mapan, rupawan, tapi susah banget diajak ngomongin perasaan.
Kinan pikir nikah sama orang yang sudah dikenal dari kecil bakal gampang. Tapi ternyata, berbagi atap dengan manusia berkedok kulkas dua pintu itu bikin kepala panas. Kinan banyak maunya. Sakti banyak diamnya. Kinan tumbuh dalam keluarga egaliter. Sakti kadung terbiasa dengan keluarga yang amat sangat mendewakan peran suami.
Saat komitmen diuji oleh pembagian peran yang tak sesuai ekspektasi dan standar sosial, mampukah rumah tangga yang dibangun dari dua prinsip bertolak belakang itu bertahan lama?