okabejoy
Kim Jongin telah melihat hantu sejak kecil. Bagi sebagian orang, itu kutukan. Bagi para roh yang terperangkap di dunia ini, dia adalah satu-satunya jalan pulang.
Setiap malam, Jongin menyusuri kota demi menyelesaikan kisah mereka-roh-roh yang meninggalkan pesan, luka, dan rahasia yang belum sempat terungkap. Tapi ketika satu malam hampir merenggut nyawanya-ditabrak mobil saat mengejar roh-hidupnya bertemu dengan Oh Sehun, seorang fotografer skeptis yang tiba-tiba jadi saksi dunia yang tak kasat mata.
Sehun tak percaya pada hantu. Tapi sejak bertemu Jongin, kamera miliknya mulai menangkap hal-hal yang tak bisa dijelaskan.
Satu per satu, mereka menyelami cerita-cerita kematian. Satu per satu, mereka mendekati kebenaran yang jauh lebih besar-tentang dunia roh, dan tentang masa lalu Jongin sendiri.
Karena terkadang, bukan roh yang tak bisa pergi. Tapi kita, yang terlalu terikat untuk melepaskan.