On my way!
4 stories
Sunshower ✔ by mitalyas
mitalyas
  • WpView
    Reads 3,868,272
  • WpVote
    Votes 307,616
  • WpPart
    Parts 45
Cowok yang diidam-idamkan wanita itu Erky. Ganteng, tinggi, super tajir, dan super friendly ke semua orang. Sayangnya, bahkan dengan fisik dan kepribadian yang hampir sempurna di mata orang, tetap saja diputusin pacarnya sewaktu ngelamar dengan alasan belum siap. Ketika Erky yang malu dan sakit hati memutuskan untuk langsung melamar gadis lain secara random dan walaupun gak random-random amat, apa jadinya kalau pilihannya jatuh pada juniornya di kampus yang dikenal super dingin ke cowok. -*- Sedingin-dinginnya cewek itu Alta. Bukan berarti gak peduli, cuma gak mau ambil pusing sama masalah yang gak penting buat dia, apalagi soal cowok dan pacaran. Sering kali disangka jomblo dari lahir karena gak pernah kelihatan tertarik pacaran. Di depan gedung rektorat, Alta yang sedang telat dan berusaha jalan cepat ke kelas, tiba-tiba dilamar oleh kakak tingkat yang bahkan dia gak pernah liat sebelumnya. -*- Completed original fiction. [This is not a fanfiction]
Falling Serenade [selesai] by Hamalem
Hamalem
  • WpView
    Reads 687,472
  • WpVote
    Votes 87,735
  • WpPart
    Parts 41
Teressa bertemu cinta pertamanya di usia lima belas. Namanya masih terpatri dalam memori Teressa setelah belasan tahun berlalu. Marda, lelaki licik yang selalu membuat Teressa naik darah setiap kali mereka berjumpa. Setelah sekian lama berpisah untuk menempuh jalan hidup masing-masing, keduanya kembali bertemu di tengah konser band rock metal asal Inggris, Scavenger. Gara-gara dia datang dan menyapa, mode Scavenger Head Teressa jadi lumer tak bersisa. Gara-gara dia minta nomor ponselnya, mode kaku Teressa jadi terbengkokkan tanpa daya.
Pain Point by pichidichi
pichidichi
  • WpView
    Reads 2,109,762
  • WpVote
    Votes 139,913
  • WpPart
    Parts 57
PAIN POINT (n.) Problems that users encounter during their journey experience Di usianya yang ke-28, Kinara memutuskan untuk pulang ke Indonesia dan meninggalkan pekerjaannya di Singapura demi pernikahan, siapa sangka Kinara malah mendapati Kavin, tunangannya, berselingkuh. Luntang-lantung tidak jelas, Kinara akhirnya memutuskan untuk menerima tawaran menjadi tim pemasaran pengganti selama enam bulan di ARUBAITO, sebuah usaha rintisan berbasis digital yang diprakarsai oleh Devandra Tjokrowidojo alias Deva, seorang lelaki dingin yang sangat perfeksionis. Sangking perfeksionisnya, lelaki yang berusia dua belas tahun lebih tua itu bisa dijuluki Devil on Earth. Kinara menganggap tantangan dari Deva sebagai pengalih perhatian dari Kavin. Tetapi, apakah tantangan itu yang mengalihkan perhatian Kinara atau justru keberadaan Deva yang membuat Kinara semakin gundah?
Kalau Cinta Bilang, Dong! (Selesai) by cyme05
cyme05
  • WpView
    Reads 1,318,929
  • WpVote
    Votes 107,774
  • WpPart
    Parts 33
"Vin, Vini!" panggil seorang anak cowok dari kelas sebelah saat kami sedang istirahat. "Apa sih?!" sahutku jengkel. "Adit bilang, dia suka sama lo, Vin!" lanjut anak cowok tersebut sambil tertawa. "Cie.....!" sorak anak-anak lain yang mendengar perkataan cowok tersebut. "Apaan sih?!" ucapku kesal. "Kata Mama masih kecil gak boleh pacar-pacaran." *** Sejak SD, SMP hingga SMA Vini Prastika Utomo selalu diledek sebagai pacar Aditya Ranggasena teman sekolahnya sekaligus tetangganya. Semuanya bermula saat mereka kelas 2 SD setelah salah seorang teman Adit mengatakan kalau Adit menyukai Vini. Tapi selama itu pula Adit tidak pernah menunjukkan ketertarikan kepada Vini. Cowok itu jarang sekali berinteraksi dengan Vini. Dan sekarang setelah 8 tahun tinggal di kota lain, Adit kembali ke kota mereka tinggal. Kembalinya Adit membuat mereka berdua banyak berinteraksi. Tidak seperti dulu saat mereka kecil. Apakah interaksi mereka kembali menumbuhkan benih cinta yang dulu memang pernah dirasakan Vini? Dan bagaimana dengan Adit?