TMR 2
17 stories
Riak Mimpi Para Remaja [Terbit] by diva_aelah
diva_aelah
  • WpView
    Reads 487
  • WpVote
    Votes 56
  • WpPart
    Parts 10
[Terbit di Stora Media. Bagian tidak lengkap. Tolong beli, penulis butuh makan.] "Lalu .... esensi menjadi remaja itu seperti apa?" Pranata, menduduki kelas 12 dengan ranking yang sama di antara 5 besar berangan-angan ingin menjadi pembuat film. Namun, memiliki 3 adik membuatnya harus mengubur dalam dalam mimpinya itu. Pranata bertemu dengan sosok sutradara muda yang filmnya berhasil lolos di Festival Film Cannes di Eropa, membuat mimpi yang ia kubur tiba-tiba kembali muncul di permukaan. Pranata yang awalnya bingung dengan tujuan hidupnya, apakah bisa berhasil dengan kehidupan pas-pasan untuk mencapai mimpinya sebagai pembuat film?
Yesterday Once More by shemarpy
shemarpy
  • WpView
    Reads 5,413
  • WpVote
    Votes 1,082
  • WpPart
    Parts 43
Dalam perjuangannya untuk pulih dari cedera parah yang membuatnya absen dari dunia balap, Hervé Litto dihadapi masalah percintaannya dengan seorang driver DNCR berkebangsaan Spanyol, Marc Moreno. Di tengah memadamnya percikan semangat untuk pulih, takdir mempetemukan Hervé dengan Maximile Verhagen, teman akrab kakaknya yang sekaligus rival sekelas Marc. Di sisi lain, tim yang menyelidiki penyebab kecelakaan Hervé menemukan fakta yang selalu mengarah pada sang ayah. Sejak saat itu, hidup Hervé tidak lagi sama. ---------------------------------- Yesterday Once More A Sport Romance (17+) Written by Shemarpy Start: January 15, 2024 End: -
Hello, Captain! by Witawords
Witawords
  • WpView
    Reads 652
  • WpVote
    Votes 147
  • WpPart
    Parts 20
Zoe memiliki minat besar terhadap basket, terbukti dengan dedikasinya sebagai kapten di Hakley Boarding School. Akan tetapi, Zoe tidak pernah membayangkan setelah memilih Universe High School untuk melanjutkan studi, ternyata tingkat patriarki begitu tinggi-tidak ada cabang olahraga basket untuk klub basket putri. Bahkan, Zoe harus terlibat duel dengan salah seorang senior basket di hadapan pelatih untuk mendapatkan izin kembali dibangunnya klub basket putri. Zoe berhasil melakukannya, tetapi ia tidak menyadari jika itu adalah awal dari perjuangan untuk menggapai impian besarnya bersama dengan lima rekan yang memiliki mimpi yang sama. Mereka membuka gerbang dengan Zoe sebagai kapten untuk menuju perubahan besar dengan mengikuti Women's Eiland Cup yang kembali diluncurkan oleh pemerintah. Semua berjalan tidak mudah. Apalagi, Zoe harus menghadapi klub basket lelaki sekolahnya yang sangat menjengkelkan-akan tetapi, Zoe memberikan pengecualian pada Kapten Yuuki yang malah memberikan dorongan kepadanya bahwa ia bisa membawa sebuah perubahan.
Hello Again, Kuro by 1Sonzai
1Sonzai
  • WpView
    Reads 1,174
  • WpVote
    Votes 133
  • WpPart
    Parts 30
Kuromaru Akeron hanyalah seorang siswa SMA biasa yang selalu berpindah-pindah sekolah, menjauhkan diri dari keramaian, dan hidup seperti seorang zombie. Baginya, kehidupan hanyalah pola berulang yang membosankan. Namun, itu semua berubah kala dia pindah ke SMA Haruki, di mana Akari Sakurai-seorang gadis rupawan teman sekelasnya-mendekatinya. Mengherankan, Akari menyapa Kuro dengan ucapan: "Hello Again" meski Kuro tak ingat pernah bertemu Akari sebelumnya. Tanpa diduga, rasa heran yang remeh itu perlahan mengantar mereka berdua kepada masa lalu mengejutkan, perjuangan intens, dan pelajaran hidup berharga. (WARNING: Mengandung tema berat, pembaca diharapkan telah berusia 13 tahun ke atas.)
Moonlight And Roses by Nilakandiezst
Nilakandiezst
  • WpView
    Reads 445
  • WpVote
    Votes 91
  • WpPart
    Parts 25
Lori yang disebut-sebut sebagai tuan putri Newman Scott Private School karena kecantikannya, kini terjerat kasus narkoba. Meski tes urine telah membuktikan dia bukan pengguna, semua orang terlanjur berpikir buruk tentangnya. Reputasinya hancur, sang ayah kecewa, dan orang-orang mulai berhenti memuja Lori. Kirk semestinya tak berkeliaran sembarangan, kini wajahnya terpampang di mana-mana dengan gelar sang putra calon wali kota Los Angeles yang berbuat kriminal. Dia yang sejak awal sudah ditakuti orang-orang karena rumor buruk tentang kelakuan barbarnya, kini menjadi kenyataan yang horor serta batu pengganjal bagi kampanye ayahnya. Nahasnya kedua manusia bermasalah ini adalah sepasang anggota kelompok yang sedang mengerjakan proyek film pendek untuk tugas akhir kelas seni film dan portofolio masuk universitas seni. Akibat masalah yang menimpa keduanya dalam waktu hampir bersamaan, kru dan pelakon hengkang berjamaah dari proyek mereka. Sialnya lagi, naskah yang nyaris selesai tiba-tiba raib tanpa jejak. Hanya ada dua pilihan, membuat naskah baru atau mencarinya sampai ketemu. Masalahnya, waktu terus berjalan tetapi belum ada yang bersedia direkrut lagi ke dalam proyek, sementara deadline semakin dekat dan pendaftaran kuliah sudah di depan mata.
Blizzard by fffla_
fffla_
  • WpView
    Reads 361
  • WpVote
    Votes 68
  • WpPart
    Parts 5
Di musim dingin yang panas, untukmu si salju putih yang penuh kehangatan .... *** Kalau boleh jujur, dibanding digenggam oleh rantai besi yang nyaris berkarat, Zephyr lebih menyukai sentuhan dan genggaman lembut. Nyatanya kehidupannya berubah drastis setelah kedua kakaknya pergi tanpa pernah kembali. Apakah ia akan menikmati setiap musim dengan pelarian? Atau malah bertemu dengan musim dingin tanpa akhir? *** Little Note '-')/ Diikutsertakan #TantanganMenulisRasi2 yang diselenggarakan oleh @semestarasi - Jadwal teratur, 2 hari sekali - Akan banyak typo dan kalimat yang tidak nyambung Start: 15 Januari 2024 End: - ©2024 by fffla_
To Be: Rebound ✔️ [TERBIT] by byroosjena
byroosjena
  • WpView
    Reads 1,656
  • WpVote
    Votes 501
  • WpPart
    Parts 29
Ini cerita tentang Arina Chandani Rahmi dan musuh terbesarnya: cermin, kamera, foto atau apapun yang dapat memantulkan bayangan persona cantik sang nona. Kebenciannya terhadap bayangan tercipta saat Sander-si hantu Belanda berusia 200 tahun yang menyebalkan-muncul seenak jidatnya setiap kali Arina berhadapan dengan bercermin atau berpose di kamera. Namun, kemunculan Sander ternyata bukan tanpa alasan. Sander ingin menyampaikan sesuatu kepada Arina tentang masa lalunya, tetapi itu semua hanya dapat dilakukan ketika Ibrahim Vikal Satrio-sang primadona kampus yang dingin dan menjadi pujaan hati banyak wanita-berada di samping Arina. Dari 270 juta manusia di negeri ini, mengapa harus Arina? Dan mengapa harus melibatkan Vikal? Dan haruskah Arina berterima kasih kepada Vikal karena telah melihatnya sebagai 'orang gila'? Ini cerita tentang petualangan, perjuangan, dan perasaan. Dari Sander, kepada Arina, untuk riwayat yang telah lama sirna dari masa ke masa. . . . . Dipublikasikan dalam rangka Tantangan Menulis Rasi 2 oleh @semestarasi Genre: Fantasi
Titik Koordinat by auliarhs
auliarhs
  • WpView
    Reads 326
  • WpVote
    Votes 156
  • WpPart
    Parts 28
Banyak hal yang berubah dalam hidup Janis setelah kematian sang ibu. Hidupnya yang semula bak putri kerajaan berubah seratus delapan puluh derajat dengan kehidupan yang ia jalani saat ini. Ayahnya menghilang tanpa jejak sebagai buronan negara, ia pun harus jungkir balik demi bisa bertahan hidup ditengah sentimen masyarakat tentang keluarga Gauri. Suatu hari, Janis tak sengaja tertidur di kereta dalam perjalanan pulang. Saat terbangun, ia sudah berada disuatu tempat yang tak diketahui eksistensinya. Tempat dimana Janis menemukan fakta, bahwa penyebab kematian sang ibu bukanlah sekadar kecelakaan biasa. Tempat dimana Janis menemukan serta kehilangan separuh dari hidupnya. Lantas tempat seperti apa yang Janis singgahi dan fakta besar apa yang ia ketahui?
Estungkara dan Harsanya [TAMAT] by PinkyWriter12_
PinkyWriter12_
  • WpView
    Reads 22,458
  • WpVote
    Votes 1,077
  • WpPart
    Parts 30
"Jangan ajari gue sabar. Gue dijodohin sama bocah ingusan yang belum tamat SMA." - Raya. "Bocah yang lo sebut ingusan itu juga bisa bikin bocah, lho, Kak." - Alfan. [ 08.14 pm ] Pertama kali dipublikasikan pada tanggal 15 Januari 2024 Versi lengkapnya bisa dibaca di dalam novel yang sudah diterbitkan di @semestarasi © Februari, 2023.
Wonderland's End by Claire_Storyland
Claire_Storyland
  • WpView
    Reads 1,290
  • WpVote
    Votes 295
  • WpPart
    Parts 25
Arisu Shimada sangat ingin menjadi idol, tetapi ia selalu dirundung karena penampilannya yang kurang menarik. Suatu hari, berkat bantuan seekor kelinci misterius, jiwanya berpindah ke raga Alice Akiyama, seorang idol yang sangat populer di Jepang. Dalam sekejap, popularitas datang kepadanya. Namun, selalu ada harga yang harus dibayar untuk sebuah permintaan. Akankah Arisu bahagia di kehidupan barunya? Atau, akankah popularitas itu justru menjebloskannya dalam bencana? ⚠️Trigger warning: bullying, violence, gaslighting, self-harm, stalking, suicide ⚠️ Start: 15 Januari 2024 End: 2 Maret 2024 Rank 1 #schoolgirl - 4 Maret 2024 AmbassadorID Reading List 2024