sebyaindradhanu
- Reads 11,691
- Votes 1,407
- Parts 50
Di Kerajaan Mandalawangi, ketika Wahyu Kedaton turun dari langit, takdir setiap manusia berubah. Termasuk Lanang Suta, pemuda lugu dari dusun, yang diangkat sebagai pelayan istana dalam persaingan tiga pangeran memperebutkan takhta.
Ia tak memiliki ilmu silat, tak tahu sopan santun istana, dan sama sekali tak menyangka akan ditugaskan melayani Pangeran Bagus Jagat Prakasa - sang pangeran pertama yang dikenal dingin, angkuh, dan keras.
Dari awal pertemuan mereka, Lanang dihina, direndahkan, bahkan dihukum tanpa ampun. Tapi ada sesuatu dalam diri Lanang yang perlahan mengusik hati sang pangeran. Di balik bentakan dan murka, tumbuh ketertarikan yang tak bisa dijelaskan yang bahkan tak bisa diakui.
Namun, dunia kerajaan tak pernah sederhana. Persaingan antar pangeran, intrik para bangsawan, dan bayang-bayang wahyu yang belum menemukan tuannya membuat hubungan mereka diuji antara harga diri, kekuasaan, dan perasaan yang terlarang.
π Catatan: Ini adalah kisah fiksi bertema BL (Boys Love). Jika bukan selera Anda, mohon bijak sebelum melanjutkan membaca.