parkkiel_ra's Reading List
35 stories
You're The Reason by AgehaPadma
AgehaPadma
  • WpView
    Reads 30,953
  • WpVote
    Votes 1,167
  • WpPart
    Parts 13
Bergabung dengan Avengers dan protokol HYDRA yang masih tertanam dalam kepala jelas bukan ide bagus. Bucky sadar hal itu dan menerima ketika Nick Fury menentang keras usulan Steve yang memintanya bergabung. Setelah adu argumen yang cukup alot, Fury akhirnya menyetujui dengan syarat pikiran Bucky harus dipulihkan dulu dan mengirimkan seorang agen SHIELD kepercayaannya untuk mengawasi Bucky, Eirlys Alba. Eirlys jelas menentang keras. Bekerja menjadi agen lapangan sudah seperti menikahi pria idaman baginya, dan keputusan Fury melemparnya ke belakang meja kerja sebagai personal asisstant jelas sebuah kiamat. Sekalipun ia bekerja untuk Avengers. Namun setelah bertemu dengan Bucky Barnes sang Winter Soldier, Eirlys merasa ada sesuatu dalam diri pria itu. Sesuatu yang membuat Eirlys merasa Bucky adalah seorang kawan lama yang tak ia pernah temui.
Hikayat Sebutir Pasir by lara_albafolia
lara_albafolia
  • WpView
    Reads 22,858
  • WpVote
    Votes 954
  • WpPart
    Parts 8
Pengampunan adalah gunung emas bagi hamba yang berdosa. Seorang ibu menjadi syahid di bayang hitam kamarnya, meninggalkan wasiat yang amat tajam laksana belati. Andai kata digenggam, ia akan melukai. Andai kata dilepas, engkau tak akan mendapat kebenaran. Syahdan, Nin-Seka, seorang pemuda membawa Wasiat ibundanya. Lantas larilah ia ke padang pasir nun jauh di balik baskara. Ketika bayang hitam menghampiri, teranglah suatu suratan; ayahnya yang telah hina dia oleh ketamakan mestilah dicarikan pengampunan agar lekang gelap dalam atmanya. Nin-Seka pun bermaherat menuju makrifat ilahi demi mengangkat sebutir jiwa sang ayah ke surga. Picture in cover belongs to Federico Guiterrez (unsplash.com)
DAFFODIL [hiatus] by AdisTiany
AdisTiany
  • WpView
    Reads 25,032
  • WpVote
    Votes 1,753
  • WpPart
    Parts 11
❝She's the flower and he's the poison. Together, they are impossible.❞ Ia adalah bunga liar yang memiliki jiwa yang tak mampu dikontrol. Sedangkan racun itu adalah bunga palsu yang ingin mengontrol apapun dan siapa pun untuk kepentingannya sendiri. Bersama, mereka menjadi sepasang bunga yang berbeda tetapi serupa, yang indah dan menawan, namun secara anehnya mematikan di saat yang bersamaan. [EXTENDED DESCRIPTION INSIDE] All Rights Reserved ©2018 by AdisTiany Cover by Rosalie_TheDarkLady
UNSEEN by ssebeuntinn
ssebeuntinn
  • WpView
    Reads 195,995
  • WpVote
    Votes 25,593
  • WpPart
    Parts 43
[ COMPLETED ] ㅡ Wattys2019 Winner in Fanfiction • T E L A H T E R B I T • Kemeja berlapis jas hanyalah tampilan formalitas, nyatanya Wonwoo punya hal yang tak bisa dilihat oleh orang biasa kecuali oleh Emily, gadis peminat artefak kuno yang memandang Wonwoo dari sudut pandang yang berbeda. "Kau orang baik, tapi takdirmu buruk." "Berhenti bicara omong kosong." "Lilitan daun zaitun emas yang ada di kepalamu sungguh akan membawamu dalam petaka, Tuan Pemandu Museum." ⚠️ SEBAGIAN PART DIHAPUS UNTUK KEPENTINGAN PENERBITAN ⚠️ ⚠️ UNSEEN SEQUEL [BOOK 2] "UNKNOWN" DIUNPUBLISH SEMENTARA ⚠️
To Kill Wild Roses by amalidyah
amalidyah
  • WpView
    Reads 45,338
  • WpVote
    Votes 4,626
  • WpPart
    Parts 40
[Pemenang Wattys 2019 Kategori Fantasi || WIA Reading List 2023] Amaryllis hanyalah gadis yang berambisi menjadi kesatria perempuan pertama di Arklan. Sayangnya, hal itu dianggap tabu di bagian belahan dunia ini. Lalu berita besar itu datang. Kerajaan Histrada menyelenggarakan turnamen pertarungan untuk memperingati peristiwa kebakaran Kota Deneria. Yang mengejutkan semua orang, Kerajaan Histrada akan merekrut siapa saja yang berhasil menjadi pemenang turnamen tersebut untuk menjadi kesatria kerajaan. Padahal selama ini kesatria Kerajaan Histrada hanya berisikan kaum ningrat. Dengan iming-iming hadiah seperti itu, Amaryllis rela melakukan apapun demi memenangkan turnamen itu. Bahkan dengan menghilangkan nyawa untuk menjadi yang terkuat. Namun siapa sangka jika hal itulah yang membuat Amaryllis malah semakin dekat dengan maut sekalipun dia menghindar. (17+) for violence & profanity Cover by @youngkraken ©Amalidyah, 2019
Red Bird (Bisa Dipesan di Shopee) by RaveindeRave
RaveindeRave
  • WpView
    Reads 33,204
  • WpVote
    Votes 3,170
  • WpPart
    Parts 21
TERSEDIA DI SHOPEE MAPLE MEDIA [Pemenang The Watty Awards 2019 kategori Fantasi] [The Best Fantasy 2019 in Fictional World Event] [Pemenang Penulis Terbaik 8 di Festival Menulis Ellunar 7 kategori Novel] The Nixie Dwilogy #1 Ada sebuah kisah yang tidak pernah terlupakan di salah satu kerajaan di Nixoid. Kisah kelam yang merenggut tiga musim selama enam belas tahun. Menyisakan salju menyelimuti Merenorth. Melihat kondisi Merenorth yang sudah diujung tanduk, Putri Mahkota Cametra Merenorth memutuskan untuk menghancurkan kutukan musim dingin tiada akhir yang menimpa kerajaannya. Namun, tentu saja menghancurkan kutukan tidak semudah membalik telapak tangan. Bersama kawan lama ibunya, Lady Bovel, Cametra mencoba memecahkan teka-teki kunci pembebasan kutukan. Novel ini dibuat untuk mengikuti HOGWARTS's Exam periode Angkatan II "New FRESH Members" di HOGWARTS Academy. DILARANG PLAGIAT! Copyright 2018 © RaveindeRave Marvelous Cover by @AgataAbhipraya Versi belum direvisi
Mirror, Mirror | ✓ by grey010
grey010
  • WpView
    Reads 977,383
  • WpVote
    Votes 91,017
  • WpPart
    Parts 58
​Victoria bersama adiknya terjebak di dalam dunia antah berantah berisi makhluk yang hanya mereka dengar di dongeng bernama Esarant, begitu melewati sebuah cermin magis. Keduanya lalu berusaha menemui Ratu Verity, ibu dari pangeran berhati batu bernama Lazarus untuk bisa kembali pulang. *** Victoria dan adiknya, Tommy, tiba-tiba masuk ke dalam dunia lain bernama Esarant setelah menyentuh cermin magis yang berada di rumah kakeknya. Bersama-sama keduanya lalu masuk ke dalam dunia yang memiliki makhluk-makhluk fantasi yang hanya pernah mereka dengar dari dongeng yang biasa neneknya ceritakan. Dongeng yang perlahan akan Victoria lupakan dan tidak ia ingat lagi. Tidak sebelum ia menginjak Esarant dan dongeng itu tidak lagi menjadi sebuah kisah pengantar tidur biasa. Esarant, sebuah tempat di mana para makhluk itu bersembunyi dan seorang pangeran yang tidak memiliki hati datang kepadanya. [Pemenang Wattys 2019 Kategori Fantasi] Desain Cover oleh Stefanie Saw
A Bride Without Virtue by bluexorcist
bluexorcist
  • WpView
    Reads 6,702,598
  • WpVote
    Votes 588,033
  • WpPart
    Parts 58
Karena dekrit dari Raja mereka berdua terikat dalam pernikahan. Bagi Yeonhee, yang terpenting adalah menikmati hidupnya dengan santai. Karena itu, ketika di malam pernikahan mereka suaminya berkata, "Aku bisa memberikanmu semua yang kau inginkan. Tapi aku tak bisa mencintaimu dan memperlakukanmu selayaknya istriku," Yeonhee dengan ringan menjawab, "Saya mengerti." Yeonhee tahu sudah ada seseorang di hati suaminya, namun ia tidak peduli. Selama ia bisa hidup tenang dan nyaman, bukankah itu sudah cukup? Asalkan hari-harinya untuk bermalas-malasan bisa berlanjut, Yeonhee tidak akan protes. Akan tetapi, menjadi istri Perdana Menteri Han yang tersohor, apa benar bisa sesederhana itu? - - - - - - - - - - Watty's 2019 Winner. Bukan novel terjemahan. Dan STOP PLAGIAT! [17+] -No explicit content, rating for a warning-
THE HORSE WHISPERER [TERBIT!] by yulianayuyu
yulianayuyu
  • WpView
    Reads 49,338
  • WpVote
    Votes 5,483
  • WpPart
    Parts 38
[Wattys2019 Winner - Historical Fiction] [Gocenglengge Big-5 Winners] Andara tidak meminta untuk dilahirkan di dunia, namun apa daya Tuhan berkehendak lain. Dia terlahir sebagai buah cinta seorang bangsawan Inggris dan seorang gadis Indian dari negeri baru, Amerika. Noda pada gelar bangsawan membuatnya dikucilkan, namun dilain pihak kemampuan nenek moyang keluarga Indian menurun dalam darahnya. Andara mampu menaklukkan kuda dan melatih mereka menjuarai lomba. Duke of Hartington sangat menginginkan gadis itu untuk alasan profesional. Paling tidak itu adalah alasan pertamanya, sebelum dia menatap dalam iris mata keemasan milik Andara Story for #gocengllenge UP setiap Kamis dan Minggu @April, 2019