💙
18 stories
[✓] Sweetlies by Beehoney12345
Beehoney12345
  • WpView
    Reads 54,640
  • WpVote
    Votes 6,526
  • WpPart
    Parts 23
Malam itu Anjani menangis lantaran diputuskan pacar jarak jauhnya, dan Danu juga lesu gara-gara lamarannya ditolak. Mentang-mentang bersahabat semenjak kanak-kanak, Danu dan Anjani jadinya begitu kompak, bahkan hingga ke perkara didepak. Di tengah perayaan patah hati, Danu iseng menyodorkan cincin kepada sang sahabat. Anjani yang tahu Danu tukang lawak jelas menyambut sambil tergelak, dikiranya Danu melucu. Makanya seminggu kemudian ketika Danu datang melamar, Anjani kaget setengah mati, tapi tetap mengangguk meski tak benar-benar mengerti situasi. Akad lantas digelar. Bahtera pernikahan pun berlayar. Tapi mulusnya kenaikan status mereka, dari teman jadi gandengan sah, ternyata diikuti dengan perasaan resah. Danu dan Anjani ternyata sama-sama menyimpan rahasia.
The Fear of Love by netflixandmark
netflixandmark
  • WpView
    Reads 176,883
  • WpVote
    Votes 14,411
  • WpPart
    Parts 56
Sejak awal, Leo tidak pernah percaya akan yang namanya "Love at first sight" karena menurutnya itu bukanlah sesuatu yang masuk akal, tidak bisa dibuktikan secara ilmiah. Lagipula siapa yang bisa jatuh cinta pada seseorang hanya dengan melihatnya dalam beberapa detik? hell, that's such a kind of bullshit banget menurut dia. Kalaupun memang iya, pasti perasaan itu tidak akan bertahan lama. Namun, sepertinya Leo menjilat ludahnya sendiri saat melihat sesosok Gadis berambut cokelat kemerahan mendatangi sekolahnya kala itu. Dan yang lebih tak Leo percaya adalah, sosok gadis berambut cokelat kemerahan itu tak pernah mau pergi dari otaknya. Ia terus berada disana dan sepertinya mulai membuat biliknya sendiri di dalam sana. Mungkin dari pandangan orang lain, kehidupan yang Kiara miliki sangatlah sempurna. Wajah yang cantik, hati yang baik, gelar magister yang menjanjikan, pemikiran yang luas, pekerjaan dengan gaji besar, juga lingkungan yang hangat. Namun, Kiara sendiri tak merasakan hal tersebut. Jauh di dalam lubuk hatinya, ia merasakan kebingungan, keraguan, dan ketakutan yang begitu besar. Setelah badai yang memporak-porandakan kehidupannya, berbagai pertanyaan dan praduga buruk selalu menghantui malam panjangnya. Luka yang tertoreh dalam dirinya membuat ia terus bertanya "apa yang pernah aku lakukan di kehidupan sebelumnya sampai pantas mendapat balasan seperti ini, Tuhan?" Sudah 5 tahun lalu badai itu datang, tapi Kiara belum tau apa yang bisa mengobati luka tersebut? apa yang bisa menghapus ketakutannya? apa yang bisa membuat hidup sempurnanya itu kembali seperti sedia kala? cr. netflixandmark, 2023.
Returning The Favor by netflixandmark
netflixandmark
  • WpView
    Reads 625,909
  • WpVote
    Votes 41,336
  • WpPart
    Parts 60
Kalian pernah dengar kalimat "witing tresno jalaran soko kulino" tidak? Bahwa cinta datang karena terbiasa. Apa kalian percaya sama kalimat itu? pernah merasakan langsung? Entah kenapa membuktikan kalimat itu secara langsung sepertinya susah sekali. Bahkan setelah Shania melakukan banyak hal, ia seperti bergerak di tempat. Tidak ada kemajuan. Detik demi detik, rasanya semakin pesimis. Shania merasa mulai tidak sanggup, ada kata menyerah yang mulai menyergap otak dan hatinya. Mas Nadhif terlalu susah untuk ia taklukan sendiri, tapi Shania masih enggan mundur. Dia mau mencoba percaya pada ungkapan jawa itu untuk sekali lagi. Ya, setidaknya sekali lagi... Tidak ada salahnya kan mencoba sekali lagi? Jadi... Bersediakah kalian menemani Shania berjuang? Kali ini bukan untuk memenuhi balas budinya, melainkan untuk memperjuangkan perasaannya sendiri. ________ © by netflixandmark, 2023.
Soerawidjaja (Old Money Indonesia) by sntblue
sntblue
  • WpView
    Reads 356,062
  • WpVote
    Votes 22,630
  • WpPart
    Parts 42
Tiga cucu Soerawidjaja yang kehidupannya menjadi sorotan publik. Ada Mahesa Soerawidjaja cucu pertama yang sudah bekerja di sebuah anak perusahaan milik keluarganya, berikutnya Jemmy Soerawidjaja cucu kedua yang kisah cintanya rumit, lalu terakhir ada Keyra Soerawidjaja Princess Soerawidjaja karena cucu perempuan satu-satunya keluarga Soerawidjaja. Cr. Semua gambar yang tercantum di dalam dari Pinterest ya☺️
Since You Came Along [TERBIT] by orkaerri
orkaerri
  • WpView
    Reads 533,532
  • WpVote
    Votes 46,139
  • WpPart
    Parts 39
PUBLISHED BY RALENA PUBLISHER PART MASIH LENGKAP *** Hari ini Mora memakai lipstik berwarna merah cukup pekat. Ian heran kenapa lipstik itu tidak luntur dari bibir Mora, padahal gadis itu baru saja menghabiskan sepiring pasta aglio e olio yang membuatnya berkali-kali mengusap bibirnya yang berminyak. Ian jadi teringat ucapan Theo tadi siang, "jangan-jangan itu kink lo, ya? Jadi bergairah kalau liat Mora marah-marah?" Ian bukannya suka melihat Mora marah-marah. Mungkin.... Ian secara sukarela membuat Mora marah karena dia suka melihat warna bibir gadis itu. Mungkin, karena jantungnya yang berulang-ulang kali jatuh, terjun bebas tanpa bisa ia kendalikan. Mungkin Ian sudah muak membayar satu pint es krim matcha kesukaan Amora-kesukaan mereka berdua-setiap kali gadis itu marah. Mungkin juga karena Ian hilang akal setiap Mora memakai lipstik warna merah. Seperti saat ini. Maka yang terucap dari bibirnya adalah: "Kita kawin aja nggak, sih?" ----
RAIVEMBER by lautkelabu
lautkelabu
  • WpView
    Reads 35,638
  • WpVote
    Votes 4,109
  • WpPart
    Parts 41
[SELESAI] rain. november. remember
Culdesac by moonstarskies
moonstarskies
  • WpView
    Reads 87,071
  • WpVote
    Votes 11,390
  • WpPart
    Parts 28
Cul•De•Sac (kəl-di-ˈsak) n. - jalan buntu Perjodohan paling realistis antara Bergas dan Airin, dijodohkan atas dasar pertemanan orang tua, tapi yang klise jadi menarik saat Airin tau Bergas adalah atasannya di kantor, dan punya kekasih yang obsesif! ~~ Sebagai seorang anak perempuan tunggal yang sangat dekat dengan sang ibu, Airin Jelita hanya tau bekerja dan bekerja sepeninggalan sang ibu. Namun sebagai anak yang penurut, Ia tak menolak saat ayahnya ingin menjodohkannya dengan seorang laki-laki anak dari sahabat almarhum ibunya. Bergas Judhistira hanyalah seorang laki-laki ambisius yang tidak pernah berpikir untuk menikah dalam waktu dekat, hingga diusianya yang matang dan karirnya yang begitu cemerlang, Bergas dijebak orang tuanya untuk ikut ke pertemuan yang berujung perjodohan.
AVENGEMENT ( ✔ ) by dilselflovetion
dilselflovetion
  • WpView
    Reads 366,267
  • WpVote
    Votes 26,339
  • WpPart
    Parts 33
Khansa Nuria Pramadita hanyalah seorang gadis yang ingin merasakan setidaknya 1 kali kebahagiaan didalam hidupnya. Dan satu-satunya kebahagiaan yang ingin dia raih adalah menikah dengan orang yang dicintainya. Tapi nampaknya impiannya itu berubah menjadi mimpi buruk setelah dia 'dipaksa' untuk menikah dengan Jerromy Radhitya Aksa. Jerome is not a bad person. But the people around him are.
Gengsi I Lee Jeno- Yoo Karina✅ REVISI by Jungsisca
Jungsisca
  • WpView
    Reads 75,456
  • WpVote
    Votes 8,937
  • WpPart
    Parts 20
Tentang Jeno yang gengsi dan Karina yang merasa dapat melakukan semua sendiri. Dua orang yang mempunyai pribadi sama-sama keras layaknya batu. Bagaimana bisa bersatu? Apa harus menunggu sampai lautan penuh debu? Atau ini akan berakhir dengan pilu? Perhatian: Mengandung kata-kata kasar. Diharap bijak dalam membaca. Starting on : 17 April 2021 Ending on : 23 Mei 2021
Cerita Kanvas Putih✔️ by sebirunada
sebirunada
  • WpView
    Reads 100,133
  • WpVote
    Votes 8,831
  • WpPart
    Parts 58
[ 00 LINE NCT ] Bagaikan sang pelukis yang memberi warna pada sebuah kanvas putih. Bercerita tentang keenam manusia dengan masing-masing kisahnya terhubung dengan sebuah kata yang dinamakan persahabatan, terjerat dalam lika-liku dunia yang disebut kehidupan, dan tenggelam dalam tujuan untuk meraih kebahagiaan. Dari mereka kita bisa belajar, bahwa dunia tidak selamanya berjalan sesuai yang diinginkan, dan tidak selamanya pula menderita. Hidup bagaikan seperti roda yang berputar, akan ada saatnya nanti roda tersebut berhenti berputar. 191122 #6 in bluesy #7 in sunshin #23 in bxg [Guntur Buana Sequel ; first series] ©Sebirunada, 2022.