piwpiyaaa's Reading List
1 story
Second Round by piwpiyaaa
piwpiyaaa
  • WpView
    Reads 19
  • WpVote
    Votes 3
  • WpPart
    Parts 2
"Gimana caranya supaya seseorang suka sama kita?" Mady menatap layar ponselnya, jempolnya diam di atas keyboard. Kalimat itu sudah ia ketik berulang kali-dan setiap kali hendak dikirim, ia menghapusnya lagi. "Apa harus selalu ada buat dia?" "Apa harus jadi orang yang dia butuhin?" "Atau cukup jadi seseorang yang nggak bisa dia lepasin?" Jawaban dari pertanyaan-pertanyaan itu tidak pernah ia temukan. Sebab setiap kali ia merasa semakin dekat, Narissa selalu ada di sana-mengambil posisi, menyita perhatian, dan membuat segala sesuatu berputar mengelilinginya. Narissa bukan seseorang yang dikenal karena kecerdasannya. Bukan karena kepribadian yang hangat atau pertemanan yang luas. Ia dikenal karena sesuatu yang lebih sederhana: masalah. Dan entah bagaimana, hal itu selalu berhasil menarik perhatian Luno. "Lo nggak lelah?" Suara seseorang membuyarkan pikiran Mady. Ia tersenyum kecil, menggenggam buku di tangannya lebih erat. Lelah? Ya, mungkin. Tapi menyerah? Itu belum masuk dalam pilihannya. ~DISCLAIMER~ Cerita ini merupakan 100% fiksi dan tidak berdasarkan kejadian nyata, individu, atau tempat mana pun. Jika ada kesamaan dalam nama, karakter, alur, atau elemen lainnya, itu murni kebetulan dan tidak disengaja. Hak cipta atas cerita ini sepenuhnya milik penulis. Mohon hargai karya dan usaha yang telah dicurahkan dalam pembuatan cerita ini. Untuk para pecinta plagiat-silakan menjauh. Kreativitas itu ialah sesuatu yang unik bagi setiap individu, dan menghargai karya orang lain adalah bentuk apresiasi paling dasar. Terimakasih telah membaca dan mendukung cerita ini! Semoga bisa memberikan pengalaman membaca yang menyenangkan. --- Start: 25 Mei 2025