Always remembered
23 stories
Out of Scope (Selesai) by rennamoon
rennamoon
  • WpView
    Reads 897,706
  • WpVote
    Votes 80,365
  • WpPart
    Parts 50
Beberapa orang datang membawa tawa. Yang lain hadir bersama luka yang sulit disangkal. Tapi ada satu orang yang datang membawa keduanya. Sera tidak pernah berencana untuk jatuh cinta. Terutama pada seseorang seperti Gie yang terlihat tenang dan sulit didekati. Tetapi kenyamanan yang tumbuh perlahan justru membuatnya takut. Ada sesuatu dari Gie yang terasa terlalu dekat dengan masa lalu yang ingin Sera kubur rapat-rapat. Gie tidak menuntut banyak. Ia hanya ingin seseorang yang mau bertahan, bahkan ketika hidupnya tidak lagi hanya tentang dirinya sendiri. Namun terkadang, cinta saja tidak cukup, saat ada hal-hal yang tak bisa disambut, sekeras apa pun diperjuangkan. start Jul, 14 2025- sept, 17 2025 ©️rennamoon cover & gambar di sini diambil dari Pinterest! Plagiarizing my story is strictly prohibited ⚠️ DILARANG PLAGIAT!!
Love's Second Chapter [End] by kdoyds
kdoyds
  • WpView
    Reads 343,602
  • WpVote
    Votes 18,753
  • WpPart
    Parts 34
Sudah 7 tahun sejak Disa terakhir betemu Hamdan, seorang laki-laki yang menjadi alasannya untuk tetap menjomblo diusia 26 tahun. Hamdan itu bukan mantannya, mereka hanya teman sekelas sewaktu SMP. Namun, tanpa Hamdan tau, Disa sudah menyimpan perasaan kepadanya hingga saat ini. Disa selalu mencari sosok Hamdan di laki-laki yang menjadi pacarnya selama ini. Jahat kan? Makanya Disa memutuskan untuk tidak menjalin hubungan dengan laki-laki manapun hingga ia melupakan Hamdan sepenuhnya. Sayangnya, saat Disa mulai mencoba melupakan Hamdan, pria itu kembali masuk ke dalam kehidupannya. Tidak hanya masuk sebagai pemain pendukung tetapi menjadi pemeran utama di kisah cinta Disa, yaitu menjadi suami Disa. Kok bisa, ya? note: - Berisi slice of life pasutri baru - Bukan cerita dengan konflik yang berat -kdoyds, 2025
HIRAETH by Dilla_Kaneki
Dilla_Kaneki
  • WpView
    Reads 425,443
  • WpVote
    Votes 36,667
  • WpPart
    Parts 43
Ikal Lingkasa sangat membenci Han Jilan. Gadis itu telah menjadi duri di dalam hubungannya dengan Sang kekasih. Mereka menikah karena perjodohan yang dilakukan orang tuanya. Kebencian Ikal yang mendalam kepada Jilan, membuat pria itu selalu bersikap kasar dan kerap menyakitinya. Baginya, Jilan harus mengerti seberapa tak berharganya dia di mata Ikal. Sehina apa dirinya, hingga Ikal akan memperlakukannya bak jalang. _______________ Fiksi Remaja ⚠️ 18+ (Toxic, sexual harassment, abusive, bullying)
Lestari by kembangjelita
kembangjelita
  • WpView
    Reads 866,941
  • WpVote
    Votes 62,263
  • WpPart
    Parts 36
Hidup Maharaja Danuarta Adiguna yang selalu terencana, berjalan lurus, dan tertata, mendadak jungkir balik. Insiden tak terduga saat kudanya lepas kendali dan menabrak seorang perempuan di desa kediaman sang kakek. Ia tak menyangka perempuan yang meneriakinya, menudingnya tanpa takut, dan memarahinya itu... adalah salah satu staf keuangan di kantor pusat perusahaanya. Di tengah bayang-bayang perjodohan yang telah diatur, kehadiran perempuan itu justru mengusik hatinya. --- Ratih Lestari, pegawai keuangan yang sedang menikmati cuti pulang kampung, tak menyangka liburannya bakal berubah jadi drama absurd. Di tengah padang rumput desa, ia ditabrak seekor kuda dan tanpa ragu memarahi si penunggangnya. Tapi siapa sangka, pria asing yang disemprot habis-habisan itu ternyata adalah Maharaja Danuarta Adiguna, direktur utama PT Bumi Adiguna-tempat Ratih bekerja selama setahun belakangan, tanpa pernah tahu wajah sang bos. Pertemuan tak terduga ini menjadi awal dari benturan dua dunia yang sangat kontras.
Let Me In by liaraaudrina
liaraaudrina
  • WpView
    Reads 3,073,220
  • WpVote
    Votes 202,001
  • WpPart
    Parts 60
Kehancuran Alesia dimulai ketika ia menemukan bukti-bukti perselingkuhan pacarnya di saat dirinya tengah antusias membahas rencana pernikahan mereka. Tidak cukup sampai di situ, sebulan setelah putus, Alesia mendapati test pack-nya menampakkan hasil positif! Dunianya semakin kacau. Namun, Alesia tidak punya waktu untuk terpuruk terlalu lama, karena ada nyawa yang menggantungkan hidup padanya. Dengan langkah tertatih-tatih, ia pun melanjutkan hidup. Ternyata kehancuran Alesia belum cukup sampai di situ. Bayinya meninggal dalam proses persalinan, di saat ia sudah mencurahkan seluruh kasih sayang dan harapan hidupnya pada sang buah hati. Kini semua harapannya ikut terkubur bersama putranya. Barangkali, sekarang Alesia hanya sedang menunggu kapan gilirannya menyusul sang putra. *** Penantian Geryl dan Letishia selama lima tahun pernikahan akhirnya terwujud. Kehamilan Letishia melengkapi kebahagiaan mereka. Namun, ternyata takdir berkata lain. Kebahagiaan Geryl yang baru sebentar terasa utuh, langsung hancur berantakan ketika istrinya dinyatakan meninggal saat melahirkan putra pertama mereka. Tidak ada yang lebih menyakitkan ketimbang ditinggalkan belahan jiwanya yang dicintai sepenuh hati selama bertahun-tahun. Semua harapannya ikut terkubur bersama istrinya. Barangkali, sekarang Geryl hanya sedang menunggu kapan gilirannya menyusul sang istri. *** Tentang dua orang kehilangan yang menemukan satu sama lain. *** start: 11 Mei 2023 end: 21 September 2023
Revenger Cries New by ReynBee
ReynBee
  • WpView
    Reads 199,122
  • WpVote
    Votes 15,131
  • WpPart
    Parts 95
Dafian Wiranata Dawson (Dafa) membenci saudara tirinya, Darian Wiratama Dawson (Darian) karena telah merebut cinta pertamanya dan membuat hidupnya di masa lalu bagai terkurung dalam kegelapan. Mungkin dulu dia hanya remaja lemah yang mendapat cap anak pelacur dan dibully satu sekolah. Mungkin dulu dia tidak bisa berbuat apa-apa saat cinta pertamanya dipermainkan Darian. Tapi sekarang dia tidak akan membiarkannya begitu saja. Rasa sakit yang dialami Princessa Wardhana (Sessa), wanita yang dicintainya, Dafa tidak akan membiarkannya. Darian harus merasakan sakit yang pernah dirasakan mereka. Perlahan-lahan Dafa akan menghancurkan Darian lewat perempuan itu. Arniafinza Dirsya Zanuar (Finza) tunangan Darian yang sempurna. Wanita itu harus merasakan kehancuran yang dialaminya dan Sessa dulu. Dafa bersumpah akan membalaskan dendam Sessa pada Darian lewat perempuan itu. Tapi bagaimana jika Dafa malah terperosok dalam jurang yang dibuatnya sendiri? "Jadikan gue laki-laki kedua di hidup lo. Gue cukup jadi yang kedua. Yang pertama tetap Darian. Gue janji." "Kamu gila?! Kamu sadar nggak, sih, apa yang kamu omongin?" "Apa ini perselingkuhan?" Copyrights©2024
After We Got Married by cokeltmatcha
cokeltmatcha
  • WpView
    Reads 699,795
  • WpVote
    Votes 34,993
  • WpPart
    Parts 54
"Menikahlah dengan saya, Jingga." Kalimat itu datang dari seseorang yang tak pernah ia duga. Arsenio, lelaki asing yang tiba-tiba menawarkan diri menjadi suaminya. Jingga tak punya banyak pilihan. Demi memenuhi permintaan terakhir ayahnya yang sakit parah, ia menerima lamaran itu tanpa tahu apa yang sedang menantinya. Ia tahu risiko dari pernikahan tanpa cinta. Ia siap jika hidup tak berjalan sesuai harapan. Tapi ia tak pernah membayangkan bahwa pernikahannya justru akan berubah menjadi ladang teka-teki yang penuh kejutan. Arsen bukan suami ideal. Ia misterius, tak terduga, dan menyimpan sisi-sisi gelap yang perlahan terkuak. Bersamanya, hidup Jingga tak lagi stabil. Hidup Jingga penuh konflik, kebingungan, dan perasaan yang tak bisa ia kendalikan. Ketika cinta mulai tumbuh di antara mereka, Jingga dihadapkan pada pilihan, bertahan dalam pernikahan yang penuh tanda tanya atau pergi demi menyelamatkan diri. "Kita berpisah aja, Mas," lirih Jingga. "Nggak! Saya nggak akan melepaskan kamu, Mara!" tegas Arsen.
Cafuné [✓] by red_yerimie
red_yerimie
  • WpView
    Reads 1,015,184
  • WpVote
    Votes 51,677
  • WpPart
    Parts 40
(n.) running your fingers through the hair of someone you love Ayyara pernah memiliki harapan besar pada Arkavian. Laki-laki yang ia pilih untuk menjadi pasangan hidupnya. Impian sederhana Ayyara itu mulai terwujud berkat pria itu. Namun, Ayyara harus menelan rasa kecewa karena nyatanya Arka sendiri juga yang berhasil mematahkan impiannya. Kekecewaan membawa mereka pada perpisahan. Ayyara merasa jika perpisahan adalah yang terbaik untuk dirinya. Bertahun-tahun kemudian mereka kembali dipertemukan dengan sebuah fakta yang sama sekali tidak pernah Arka bayangkan. Perjalanan kisah mereka kembali dimulai. ©reduyerm 2024
Kemelut Rumah Tangga  by nona_gerimis
nona_gerimis
  • WpView
    Reads 2,437,560
  • WpVote
    Votes 126,580
  • WpPart
    Parts 45
Biasanya ketika kabar kehamilan seorang istri terdengar, suami akan bahagia. Memeluk istrinya penuh sayang dan rasa syukur. Namun rumah tangga Binar dan Nata tampaknya agak lain, karena setelah Binar tahu dirinya hamil, yang di dapat Nata malah ... "Mas, ayo kita cerai!" "Nanti kalau anak kita udah nikah." "Kelamaan!" "Yaudah tambah satu anak lagi."
Oh My Doctor [END] by fllyyynnn
fllyyynnn
  • WpView
    Reads 24,677,101
  • WpVote
    Votes 569,617
  • WpPart
    Parts 46
"Bantuin ngebuktiin kalau Abang gue masih normal, Ay. Mau ya ... ya mau ya? Please, nggak bakal yang macam-macam kok caranya, lo tenang saja." *** Bagi Kelaya yang jarang terlibat hubungan romantis, menyetujui misi dari Bintang untuk menggoda Bara adalah hal tergila yang pernah ia lakukan. Terlebih ia tak menyangka efek dari misi tersebut akan membuat dunianya jungkir balik. Terikat dengan Bara dan mengetahui sisi lain yang coba lelaki itu sembunyikan. *** Warning 21+ Warning area perbucinan 🔥