Canilight12
Di atas altar yang retak, di bawah langit yang tak lagi berdoa,
darah Junjie menetes pelan.
Bukan jeritan yang membangunkan kegelapan,
melainkan bisikan-lembut, pasrah, dan memohon balas dendam.
Dan kegelapan pun datang...
berwujud seorang pria dengan mata sehitam malam yang lupa pulang,
dan senyuman yang terasa seperti luka yang ingin disentuh lagi dan lagi.
Xia Zhiguang.
Bukan dewa. Bukan manusia.
Tapi sesuatu di antaranya-
sesuatu yang tahu bagaimana memeluk dengan neraka
dan mencium dengan maut.
"Kau ingin mereka membayar? Akan kuberi lebih dari itu.
Tapi sebagai gantinya, Junjie... Kau akan hidup.
Hidup untukku. Dalam tubuh ini. Dalam setiap malamku."
Dan dari sana, lahirlah kisah cinta yang bukan milik langit,
melainkan milik mereka yang mencintai dengan darah,
dan menghancurkan dengan bibir.
Apakah Junjie masih manusia?
Atau hanya desir lembut yang tinggal di antara
kegelapan dan kenikmatan yang tak bisa dimaafkan?
GUANGJIE, HOROR, DARK ROMANCE, FANTASY, DRAMA, GORE