PororoVyzero
Hidupnya tak diwarnai tawa seperti anak seusianya. Satu-satunya impian sederhana yang ia miliki hanyalah, "Mommy sama Daddy pulang. Kala sayang dan rindu banget sama kalian."
Namun, bukan pelukan orang tuanya yang datang.Yang pulang justru Mahesa Barameru, anak laki-laki asing yang tiba-tiba menjadi kakak angkatnya.
Lalu, kehadiran Antares Valestra, musuh dari masa lalu Sekala, membuat hari-harinya semakin kacau. Luka lama kembali terbuka, dan trauma yang sempat tenang kini kembali mencekik lehernya.
Sekala pun didiagnosa Peter Pan syndrome dan gangguan kecemasan, hasil dari tekanan dan kehilangan yang tak pernah benar-benar sembuh.
Di tengah rasa takut untuk tumbuh dan kerinduan akan kasih sayang, mampukah Sekala menemukan arti rumah yang sesungguhnya?
***
"Mom... Dad... ayo main petak umpet lagi. Kala sembunyi, nanti Mommy sama Daddy cari Sekala, ya?"
...
"Mom?"
"Dad?"
"Kok... nggak ada suara?
Disini gelap.., Kala takut. Mommy sama Daddy masih cari Sekala, kan?"