SylvyVieny
- Reads 1,557
- Votes 636
- Parts 32
Kau menunggu saat ini terlalu lama-terlalu banyak malam tanpa tidur, terlalu banyak rencana yang kau susun dalam sunyi. Mereka pikir telah menang. Mereka pikir bisa melangkah tanpa bayangan dosa yang mengikuti.
Sebuah surat telah kau kirimkan, bukan sekadar pesan, tapi kunci untuk permainan yang akan mereka sesali. Dan saat mereka mencoba mencari jawaban, segalanya telah berubah. Yasmin menghilang. Jejaknya terhapus.
Kini, kau tak lagi hanya menunggu. Kau dan Yudhistira saling memburu bayang Yasmin-siapa yang lebih dulu menemukannya, dia yang menggenggam kendali.
Namun saat jejaknya muncul, bukan jawaban yang ditemukan, melainkan ancaman yang lebih kelam dari dendam.
Karena ini bukan sekadar balas dendam. Ini adalah keadilan yang kini berbalik arah-menghukum mereka yang dulu menciptakannya.
Preview cover: giveaway dari ofcl_wattpadindonesia dan onbusthoughts
Start: Sabtu, 12 April 2025
Finish: Senin, 12 Mei 2025