MoXingFeng
Status karya:
Novel asli Mo Xing Feng, an jika ingin di terjemahkan atau di adaptasi menjadi komik, maka kredit harus kembali kepada saya.
Perhatian!
Sebelum membaca harus memfollow akun ini untuk mendapatkan notifikasi lanjutan dari cerita ini!
Sipnosis:
Di antara semua dewa yang tercatat dalam sejarah Surga, hanya satu nama yang muncul lima kali-Li Yixiang, mantan putra mahkota dari negeri kuno Xiliang. Ia naik ke surga sebanyak lima kali, dan dijatuhkan sebanyak empat. Dari seorang pangeran muda yang menyegel iblis raksasa di usia lima belas, hingga seorang dewa kemalangan yang bahkan dupa di kuilnya pun tak pernah menyala.
Setiap kenaikannya diikuti oleh seratus ribu tahun pengampunan dosa, setiap kejatuhannya lebih tragis dari sebelumnya. Difitnah, dikorbankan, dan dilupakan, Li Yixiang berjalan sendirian di jalan langit, membawa beban nama buruk dan kutukan dunia fana yang tak pernah ia minta.
Namun pada kenaikannya yang kelima-kali ini sebagai Dewa Bela Diri dan Kemalangan-ia tidak disambut oleh surga, melainkan oleh seseorang dari neraka. Seorang pemuda yang kini memerintah seluruh lapisan alam bawah: Zhang Yanluo, Kaisar Neraka termuda dalam sejarah kekacauan abadi.
"Selamat datang kembali di surga, Yang Mulia," ucap iblis itu, dengan senyum yang entah mencemooh atau menyambut, "aku sudah menunggumu... sejak pertama kali kau jatuh."
Noted: Update hanya empat hingga delapan kali di setiap bulan!
Noted: Cerita ini memiliki kepanjangan kata berbeda-beda di setiap babnya, namun yang lebih dominan adalah 2000an kata, dan yang paling dikit adalah 5000an kata, jadi dimohon untuk para pembaca untuk tidak bosan ya~