chindosayang's Reading List
83 stories
BELUM USAI [TERBIT] by nuryanti_14
nuryanti_14
  • WpView
    Reads 61,273
  • WpVote
    Votes 3,213
  • WpPart
    Parts 35
Tiga tahun. Hanya itu waktu yang mereka sepakati. Bagi Ally, pernikahan ini bukan tentang cinta-melainkan tentang kesempatan untuk terbebas dari kedua orang tuanya. Bagi Dev Sharma, ini tentang menjaga seseorang yang dulu pernah ia kenal. Nyatanya waktu tidak pernah sekadar lewat. Di antara hari-hari yang tenang, batas antara "kontrak" dan "cinta" mulai kabur. Bagaimana jika tiga tahun ternyata terlalu singkat untuk melepaskan seseorang yang akhirnya jadi rumah?
When Eyes Meet by pypyeyes
pypyeyes
  • WpView
    Reads 190,905
  • WpVote
    Votes 12,800
  • WpPart
    Parts 28
Byantara menikahi Kirana yang sedang mengandung anaknya. Sekaligus untuk menutupi skandalnya, dimana fotonya dan Kirana yang berada di hotel tersebar luas di social media. Sebagai Dokter bedah dan anak dari seorang menteri sosial. Byan dituntut untuk menjaga nama baik keluarganya. Falling for you was never in my plan, but now it's my favorite accident.
A TASTE OF HOME by laddieca
laddieca
  • WpView
    Reads 66,325
  • WpVote
    Votes 6,778
  • WpPart
    Parts 26
Di balik siluet gemilang Gardens by the Bay dan deretan gedung pencakar langit Singapura, Annie-seorang perempuan asli Indonesia, alumnus nutrisi dan chef Le Cordon Bleu, mencoba menenun ulang arti rumah, cinta, dan keluarga. Berawal dari serangkaian sarapan sehat dan dapur yang selalu gaduh oleh suara anak, ia perlahan terseret dalam pusaran dinamika keluarga Konglomerat muda, Lionel sang duda penggila kerja yang terluka, seorang Ibu galak penuh cinta, dan sepasang anak kembar pencuri hati siapa pun yang mengenal mereka. Dihadapkan pada batas-batas tak kasatmata antara majikan dan keluarga, asing dan pulang, Annie belajar bahwa rumah kadang dibangun justru dari kekacauan, harapan, dan pertemuan-pertemuan kebetulan yang terus diperjuangkan. Di antara pesta ulang tahun penuh balon, tumpahan selai di dapur, Senja di taman dengan piknik dan cerita masa kecil, Annie menemukan bahwa cinta dan kehangatan bisa tumbuh, bahkan untuk siapa pun yang paling lama tersesat di negeri asing. © Laddieca 2025. All rights reserved.
Nothing Personal by byquinie
byquinie
  • WpView
    Reads 150,877
  • WpVote
    Votes 11,664
  • WpPart
    Parts 36
"What happens in Monaco stays in Monaco." Begitulah perjanjian Iris Noeradi dan Dra Raresoejoso ketika mereka terjebak menghabiskan liburan di Monako bersama. Tapi Dra tidak pernah benar-benar pergi. Iris menerima kiriman bunga setiap hari, kopi favoritnya, perhatian yang membuatnya kewalahan. Dan ketika takdir mempertemukan mereka kembali, hubungan tanpa status pun dimulai-meski Iris tahu, hatinya selalu milik Ben.
What Popi Left Behind [END] by paperszz
paperszz
  • WpView
    Reads 348,482
  • WpVote
    Votes 22,742
  • WpPart
    Parts 48
Popi meninggal setelah melahirkan Oka. Dan Dhara menjadi satu-satunya orang yang dipercaya untuk menjaga bayi mungil itu. Saat Oka berumur lima bulan, Isac-mantan Popi-muncul. "Sekarang gue ada di sini. Gue akan bertanggung jawab," kata Isac penuh keyakinan. Bagaimana mungkin Dhara menyerahkan Oka kepada seorang bajingan yang dulu kabur setelah mengetahui kekasihnya hamil. Si berengsek yang pernah meminta Popi untuk aborsi. "Harusnya lo aja yang mati!" Dhara memang tidak berteriak, tapi kilatan di matanya cukup menjadi pertanda bahwa ia sangat membenci laki-laki itu. - Gambar cover karya SSAL
Loving Like The Sun by elviranatali
elviranatali
  • WpView
    Reads 200,910
  • WpVote
    Votes 12,680
  • WpPart
    Parts 61
Kristal hanya ingin hidup seperti remaja lainnya-bebas, tertawa, dan mencintai. Tapi alergi dingin dan bayang-bayang masa lalu menjebaknya dalam dunia yang sempit. Ibunya terlalu protektif. Mimpinya terlalu jauh. Hidupnya terlalu sunyi. Lalu datang Elvaro. Cowok menyebalkan, penuh masalah, tapi punya satu hal yang tak bisa Kristal tolak: cahaya. Terjebak dalam proyek podcast kampus, mereka terpaksa berbagi waktu, ruang, dan cerita. Lambat laun, Kristal menyadari... bahwa terkadang, matahari bisa menyinari bahkan dari balik awan luka. Namun, saat hatinya mulai hangat, masa lalu pun ikut mendekat. Elvaro menyimpan rahasia besar-yang bisa meruntuhkan semua yang Kristal bangun dengan susah payah. Dan kini, di titik perpisahan dan pilihan... Kristal harus belajar mencintai, bukan dengan rasa takut, tapi seperti matahari: hangat, tulus, dan tetap bersinar-meski segalanya belum pasti.
Di Ambang Batas (Revisi)  by sajaklala_
sajaklala_
  • WpView
    Reads 1,661,087
  • WpVote
    Votes 118,302
  • WpPart
    Parts 62
[KS #1] (Cerita ini di revisi untuk sementara waktu hingga waktu yang belum ditentukan demi kenyamanan membaca cerita ini, disarankan untuk tidak dibaca terlebih dahulu sampai proses revisi selesai diberlakukan) Berpisah kurang dari dua tahun membuat Kastari Arum Dewindara harus kembali berurusan dengan mantan suaminya, Haga Priaja Wirtokusumo, konglomerat merangkap politikus yang posisinya kini tengah melambung di jagat raya. Mencampuri segala urusan dan bersikap layaknya suami istri kembali adalah hal yang kemudian mereka sepakati demi sebuah janji yang Haga berikan kepada Kastari. Hanya demi hak asuh Sadewa-putranya yang tersembunyi dan terambil. copyright 2024 @sajaklala_ § mention in harsh word, violence, some implisit mature content, suicide, and others.
BERRY MERAH by ichaichafairy
ichaichafairy
  • WpView
    Reads 18,997
  • WpVote
    Votes 1,610
  • WpPart
    Parts 99
(COMPLETE) Niana ingin pulih dari mimpinya yang terenggut, membuktikan bahwa ia lebih dari mantan dosen yang dipecat karena skandal. Akan tetapi, rumah keluarga Tanner menyimpan lebih banyak hal dari penampakan perkebunan Berry biasa. Tempat itu membawanya ke Evan Tanner, seorang pria yang tidak mudah ditebak, dengan caranya yang menantang, ia membelenggu, mengguncang cara Niana memaknai kepercayaan, pilihan, dan cinta.
Putribhumi [END] by rosablanca_k
rosablanca_k
  • WpView
    Reads 250,068
  • WpVote
    Votes 20,404
  • WpPart
    Parts 48
Tuan Adikara, sang duda. Lebih tua. Berwibawa. Dewasa. Pesona pria matang, katanya. Tapi Adikara bukan pria matang biasa. Ia kaya raya, penuh rumor kelam. Disebut-sebut sebagai pembunuh istrinya. Seorang ayah yang tirani, begitu kata orang-orang. Bagi Juliette, nama Adikara hanyalah nama yang sering terdengar dari sela panggilan telepon sang Papa. Nama yang disebut di meja makan karena hubungan bisnis antar keluarga. Lelaki yang dulu ia panggil "Om" saat masih remaja. Hingga satu malam, Adikara mengira Juliette hendak melompat dari gedung. Sejak malam itu, benang di antara mereka terasa tersangkut, dan sulit dilepaskan. [18+] Mature Content Copyright © 2025 by rosablanca_k Publication Date: 30 June 2025 Trigger Warnings available, please read responsibly.
Venom Veil (ON GOING) by vellyniverse
vellyniverse
  • WpView
    Reads 25,248
  • WpVote
    Votes 2,056
  • WpPart
    Parts 29
Cantik, manipulatif dan berbahaya sudah melekat pada Chen Yanlin, saat bergaung di dunia lelang ilegal. Hingga, mereka menjulukinya si "Bunga Beracun". Rayuannya mampu menjatuhkan siapa pun, untuk mendapatkan segala yang diinginkannya. Namun, tidak berlaku untuk satu pria yang bahkan desas-desus pun enggan menyebut namanya, Han Zeyu─sosok pembunuh bayaran yang dikenal kejam, dingin, sulit ditebak, dan terlalu berbahaya untuk didekati ... apalagi dicintai. Saat dua monster dipertemukan takdir, cinta yang tak seharusnya pun lahir di antara mereka. Sebab, ini bukan soal cinta manis, tapi cinta berduri. • (21+) Venom Veil • Vellyniverse