maroisse
Office Romance - Contract Marriage
_______________________________
Di usia 28 tahun, Manda sudah terlalu lelah untuk terus mendapat desakan menikah dari ibunya. Dengan karir yang mapan, dan isi kepala yang realistis, ia hanya menetapkan satu syarat sederhana: perjanjian pranikah.
Sayangnya, syarat itu justru membuat semua lelaki yang dijodohkan dengannya mundur satu persatu-seolah perjanjian itu adalah bentuk ketidakpercayaan yang mengancam ego mereka.
Kalau begitu, ya sudah. Silahkan kabur saja. Manda bukan orang yang mau membuang waktu untuk lelaki yang bahkan meragukan maskulinitasnya sendiri. Yang ia butuhkan adalah seorang suami, bukan pecundang.
Sampai akhirnya, Naren-bosnya yang juga terhimpit tekanan perjodohan keluarga-datang dengan membawa tawaran tidak terduga.
"Pernikahan kontrak."
_______
⚠️ Contains mature themes, a contractual marriage, social and gender pressure, critical perspectives on marriage, and discussions that may challenge traditional or religious values.
• Reader discretion is advised.⚠️
_______