evanov
"Senang mengenalmu, anak baik."
Rian Mahendra adalah ahli dalam satu hal; menghilang di balik hoodie hitamnya.
Baginya, dunia lebih indah jika dinikmati dari kejauhan, tanpa suara, dan tanpa interaksi yang melelahkan. Namun, ketenangan itu runtuh di sebuah balkon lantai tiga.
Amantha ada di sana.
Gadis dengan senyum manis yang tidak membiarkannya pergi, yang menarik ujung hoodie-nya, dan yang memberikan label "anak baik" kepadanya dalam sekali pertemuan.
Rian hanya ingin sarapan dengan tenang, tapi Amantha seolah-olah memiliki rencana lain.
Siapa gadis itu sebenarnya?