YuphiPouff
Di kedalaman Hutan Bintang Besar, tersembunyi rahasia yang tak pernah diduga oleh siapa pun - seekor rubah kecil berekor sembilan, Jiuwei Yuhuan, lahir dari pecahan roh makhluk setengah dewa kuno. Dengan ingatan samar kehidupan lamanya sebagai sosok perkasa Kurama, kini Yuhuan hidup kembali di dunia Douluo, di mana kekuatan jiwa dan pertarungan antar Master Jiwa menentukan nasib makhluk.
Berwujud lucu namun menyimpan kekuatan luar biasa, Yuhuan harus menghadapi pilihan sulit: bersembunyi selamanya, atau melangkah ke dunia manusia yang penuh bahaya demi menemukan jati dirinya. Bersama Daming dan Erming, dua Raja Hutan yang mengangkatnya sebagai adik, Yuhuan memulai perjalanan penuh tantangan - mengukir takdirnya sendiri di dunia yang menganggapnya hanya sebagai cincin jiwa seratus tahun.
Namun, dunia ini belum siap menghadapi seekor rubah kecil... yang membawa kekuatan jiwa setara legenda.
---