Julynecorp
- Reads 664
- Votes 252
- Parts 22
Yang Hidup, Yang Pergi, Yang Kembali.
Gunung Marapi meletus. Banyak yang selamat, tapi tak semua pulang.
Ahad Al Fatih, pemuda yang mendaki sebagai orang biasa. Tapi kepulangannya, menanggalkan nama yang tersemat di hati banyak jiwa. Dalam tragedi yang menelan puluhan nyawa, ia bukan hanya menyelamatkan tubuh-tapi juga arah yang hilang, keimanan yang sempat runtuh, dan cinta yang tak pernah sempat tumbuh.
Zahra Zuwari yang kehilangan arah, kini belajar kembali percaya. Minama yang hanya bertemu tiga kali, kini menggenggam rindu selamanya. Dan seorang ibu, kehilangan putra... tapi menemukan banyak anak dari dunia.
"Nama saya Ahad, satu. Tapi saya ingin menjadi kekuatan untuk semua."
Terinspirasi dari tragedi nyata erupsi Gunung Marapi 2023 yang dimodifikasi, Jejak Ahad ini berkisah tentang kehilangan, harapan, dan cinta yang tak pernah sempat memiliki-namun paling dicintai.
Karena kadang... yang paling hidup, justru mereka yang telah pergi.