bluusoobie
21+ | Thanna turun ke bumi untuk melunasi kutukan yang dijatuhkan Hades padanya. Ia hidup dengan tubuh manusia yang rapuh, menanggung hukuman yang tidak pernah ia minta. Sementara itu, Nashㅡmalaikat maut yang telah menjaga batas hidup dan mati sejak ribuan tahunㅡselalu turun setiap bulan purnama untuk menjalankan tugasnya. Ia teratur, tepat, dan tidak pernah meleset.
Hingga pada suatu malam, catatan kematian miliknya hancur dalam sekejap.
Beberapa manusia mati mendadak tanpa tanda, tanpa takdir yang dituliskan, dan tanpa sentuhannya. Dalam hitungan jam, puluhan jiwa lenyap, meninggalkan jejak kosong yang membuat Nash murka. Siapa makhluk yang cukup berani untuk mencabut nyawa manusia selain dirinya? Dan sekuat apa ia sampai mampu menghancurkan keseimbangan yang telah dijaga berabad-abad?
Pencarian akan kebenaran membawa Nash pada sosok perempuan beraroma mawar dan melati itu.
Ketika dua makhluk yang tidak diciptakan untuk saling dekat dipertemukan oleh kematian yang sama, rahasia di antara keduanya mulai terbuka dan dunia manusia menjadi saksi dari sesuatu yang tidak seharusnya pernah terjadi.
written,
Nara Jannè.