indidev's Reading List
18 stories
Magic World Xeitrlyn by winnywidianti
winnywidianti
  • WpView
    Reads 2,255
  • WpVote
    Votes 147
  • WpPart
    Parts 10
(Fantasy-magic-adventure-romance) Apa yang terjadi padaku? Ini semua tidak masuk akal. Kenapa dihari ulang tahunku yang ke 17 ini banyak hal-hal aneh yang terjadi? Mungkinkah semua ini hanya halusinasi? Ariely Ini adalah saat yang tepat untukmu mengetahui yang sebenarnya. Tentang jati dirimu yang sebenarnya. Kamu tidaklah normal seperti kebanyakan manusia bumi yang lain, karena kamu itu istimewa, bahkan meskipun itu dinegri asal kita. Aku akan membuatmu mengingat kembali memory yang telah hilang itu, dan membawamu kedunia tempatmu seharusnya berada. Dunia sihir yang bernama Xeitrlyn. Disanalah takdirmu. Tapi kamu harus bersiap untuk semua bahaya yang mengancammu disana. Tapi jangan khawatir, karena aku akan selalu menjadi perisai bagimu. Karena kamu adalah orang yang selalu kutunggu selama ini. Kean Pada usianya yang ke 17 tahun, Ariely dihadapkan pada suatu kenyataan bahwa dia memiliki kekuatan sihir. Segel kekuatannya memang akan terbuka saat dia berusia 17 tahun. Siapa yang menyangka dia adalah seorang putri dari negri sihir xeitrlyn sekaligus salah satu dari 9 knight yang diramalkan dapat mengendalikan blue krystal yang dapat mengembalikan ketenangan didunia sihir yang kini terancam oleh dark witch? Akankah Kean berhasil membawanya kembali ke dunia sihir untuk memenuhi takdirnya? Cover by @Ariski
When Love Walked In by galaxywrites
galaxywrites
  • WpView
    Reads 2,756,705
  • WpVote
    Votes 130,957
  • WpPart
    Parts 36
[SUDAH TERSEDIA DI TOKO BUKU] Pemenang Wattys Award 2016 kategori "Cerita Sosial". Relin sebel banget sama Mika, tak peduli bahwa cowok itu adalah idola cewek satu sekolah. Mika, cowok yang didaulat sebagai cowok paling ganteng seangkatan itu memang punya sifat yang bikin Relin naik darah setiap harinya. Nyebelin, jahil, iseng, dan seenaknya sendiri, tapi anehnya cuma Relin yang diperlakukan seperti itu, giliran sama yang lain dianya sok cool! Nyebelin kan?! Keisengan Mika mulanya berawal dari kejadian di Ruang Teater yang membawa Relin ke masa-masa terburuk selama dia SMA, hari-hari Relin mendadak runyam karena kehadiran cowok itu. Namun ketika Relin sedang dihadapi sebuah masalah besar, Mika dengan senang hati membantunya. Tapi sialnya, bantuan Mika itu malah membuat hidup Relin makin runyam lagi. Relin merasa hidupnya jungkir balik dalam satu kedipan mata, dan itu semua hanya karena satu cowok bernama Mika. #4 Teenfiction (02 September 2016)
Dealing With The Bad Boy by sweetyeol
sweetyeol
  • WpView
    Reads 4,446,380
  • WpVote
    Votes 298,249
  • WpPart
    Parts 34
TERBIT & TERSEDIA DI TOKO BUKU | Dunia Natasha berguncang. Natasha tidak pernah mengira bahwa permainan UNO bisa mendatangkan musibah untuknya. Permainan yang awalnya ia kira menyenangkan, ternyata berubah menjadi kesengsaraan ketika ia kalah dan ditantang untuk menembak seorang Ghaksa Andromeda, seorang bad boy keren di sekolahnya. Dunia Natasha benarbenar jungkir balik setelah seorang Ghaksa Andromeda masuk dalam kehidupannya. "Lo mau jadi pacar gue?" "Bukannya gue emang pacar lo? Tapi makasih ya, gue suka surprise-nya. Maaf selama ini sudah nyembunyiin hubungan kita."
Nathan And Laura by Dooha-nim
Dooha-nim
  • WpView
    Reads 5,251,258
  • WpVote
    Votes 228,649
  • WpPart
    Parts 68
SUDAH TERSEDIA DI GRAMEDIA Cerita ini Sequel dari Osis girl And Troublemaker. Ini hasil karya aku sendiri. Tidak menjiplak atau menyalin karya orang lain. Hasil pemikiran aku sendiri. So? Jangan jiplak karya aku yah... Laura Vagitcon Gue cewe yang suka main basket. Suka ngemil dan pandai bergaul. Nathan Milnick Heldon Gue cowo yang suka main basket. Gak pandai bergaul dan termasuk cowo yang cuek akan hal gak penting.
Fix You by vanillametzy
vanillametzy
  • WpView
    Reads 5,553,596
  • WpVote
    Votes 354,773
  • WpPart
    Parts 37
[SUDAH TERBIT MENJADI NOVEL] Aldino Dirta Derova & Maura Ghina Digara. Dua mahluk yang gak bisa jauh dari pertengkaran, yang berujung dengan Aldi yang meledek Maura, dan Maura yang mengamuk sambil berteriak kesal. Aldi dengan sifat jahilnya, sangat terkenal dengan tingkah-lakunya yang suka melanggar peraturan yang ada di Perwira. Berbeda dengan Maura si Ketua Kelas yang sangat patuh dengan peraturan. Ia malah tidak suka dengan sifat Aldi yang selalu bertindak semaunya. Mereka jelas-jelas berbeda. Tetapi, berbeda belum tentu tidak mempunyai sebuah kesamaan. Kesamaan mereka yaitu, sedang berusaha memahami perasaan masing-masing, serta berusaha mengubur rasa sakit dan rasa percaya yang sudah hancur. Akankah mereka tetap bertahan pada perasaan tersebut, atau melangkah maju dan mulai membangun rasa percaya akan pada diri masing-masing? [Sequel The Feelings]
The Feelings by vanillametzy
vanillametzy
  • WpView
    Reads 5,535,491
  • WpVote
    Votes 107,965
  • WpPart
    Parts 11
[SUDAH TERBIT!] Denovano Dirta Derova adalah siswa SMA yang banyak kita temui di sekolah-sekolah lain. Badboy? Most-Wanted? Cool? Tampan? Karisma yang tinggi? Fans? Semua ada pada Denovano. Hidup Deno sebelumnya datar dan tidak ada yang menarik. Hal tersebut lantas membuatnya menjadi pribadi yang sedikit dingin juga tidak banyak berbicara. Tetapi sebelum pertemuannya dengan cewek polos dan cerewet di sebuah pusat pembelanjaan yang membuatnya harus banyak berbicara menghadapi sikap cewek tersebut. Apakah yang terjadi pada Denovano selanjutnya?
DEAR NATHAN by Eriscafebriani
Eriscafebriani
  • WpView
    Reads 33,963,152
  • WpVote
    Votes 871,805
  • WpPart
    Parts 44
(Telah Terbit dan Difilmkan) Berawal dari keterlambatan mengikuti upacara pertama di sekolah baru, Salma Alvira bertemu dengan seorang cowok yang membantunya menyelusup lewat gerbang samping. Selidik punya selidik, cowok itu ternyata bernama asli Nathan; murid nakal yang sering jadi bahan gosip teman-teman terdekatnya. Beberapa rangkaian kejadian pun terjadi yang justru mengantarkan Salma untuk menjadi kian lebih dekat dengan Nathan. Dua kepribadian yang saling bertolak belakang, seperti langit dan bumi; yang tidak bisa bersatu tapi saling melengkapi. Novel ini mengisahkan tentang masa indah putih abu-abu, persahabatan, pelajaran kehidupan dan pentingnya untuk selalu menghargai perasaan.
CINDER - ELLA by jasendradee
jasendradee
  • WpView
    Reads 1,590,584
  • WpVote
    Votes 152,938
  • WpPart
    Parts 50
Bagaimana jika dua gadis kembar identik bertukar tempat untuk menyelamatkan diri dari masalah masing-masing?? Cinder dari kejaran ancaman drop out dan Ella dari bullying teman sekelasnya? Ancaman drop out mengejar Cinder akibat nilai akademiknya yang buruk karena sering terlambat dan bolos sekolah. Sementara Ella, memiliki masalah dengan teman sekelasnya yang selalu membully dan menyakitinya secara fisik. Ella yang jenius namun memiliki hati selembut salju, selalu diam saat orang-orang di sekitarnya menyakitinya, karena Mama selalu mengajarkan, kejahatan tidak boleh dibalas dengan kejahatan juga. Sementara Cinder, yang sedikit kasar dan urakan, harus puas dengan kapasitas otak seadanya. Suatu hari, Cinder menemukan beberapa lebam di tubuh Ella. Hal itu membuatnya naik pitam. Tidak boleh ada yang menyakiti saudari kembarnya, apapun alasannya! Berbekal kemarahan, Cinder memutuskan menjadi Ella dan memberikan pelajaran atas luka-luka yang diterima Ella. Dan Ella menurut saja saat mesti menggantikan posisi Cinder dan menyelamatkan nilai-nilai akademisnya. Cinder akan menjadi Ella dan tinggal bersama Mama. Sementara Ella akan menjadi Cinder dan tinggal bersama Papa. Hingga kemudian keduanya dipertemukan dengan berbagai masalah yang terus berdatangan di sekolah masing-masing, termasuk ketidakmampuan menolak kehadiran seorang Kafka Alvaris Hadinata dan Revas Alaric Nursapatti, cowok-cowok populer di ketegorinya masing-masing, yang sayangnya sangat menguras emosi. Berhasilkan Cinder dan Ella bertukar tempat serta menyatukan kembali kedua orantua yang sudah bercerai namun masih saling menyayangi? Lalu, bagaimana dengan Kafka dan Revas? CINDER - ELLA | original fiksi 2015 by jasendradee
(It's about) Rain [SUDAH TERBIT] by cmrrra-
cmrrra-
  • WpView
    Reads 2,030,812
  • WpVote
    Votes 83,788
  • WpPart
    Parts 35
[Available on gramedia dan toko buku terdekat lainnya] Ini bukan cerita tentang hujan. Ini cerita tentang sebuah keadaan, yang sulit terbantahkan. Hingga mampu melenyapkan, sebuah harapan, yang akan menjadi kenyataan. *** Cover by : lisazhr (2)
Badboy For Little Girl ✔ by CiinderellaSarif
CiinderellaSarif
  • WpView
    Reads 10,374,057
  • WpVote
    Votes 386,692
  • WpPart
    Parts 76
[[ SUDAH DITERBITKAN, DAN PART TIDAK LENGKAP ]] 🌆BUKU SATU (Bad Boy Series #1)🌆 New Version : Cowo bandel emang selalu lebih menarik. Tingkah mereka yang nyebelin, biang onar, dan sok kece kadang bikin.... Ehm, gemas. Begitu juga dengan Dhirga Bimantara, siswa SMU Cakrawala yang diberi julukan 'Bad Boy' karena tingkahnya membuat para guru kewalahan. Wajah Dhirga yang tampan pun seolah mempermudah dirinya untuk digandrungi seisi SMU Cakrawala. Namun, tidak untuk Nada Elvira. Gadis mungil ini seolah menjadi satu-satunya yang berani melawan Dhirga, sekaligus tidak menyukainya sama sekali. Mengetahui itu, Dhirga malah menjadi gencar mengusik ketenangan Elvira dengan sengaja.