rilaalia's Reading List
121 stories
Samudra Hindia  by cakrawalavel
cakrawalavel
  • WpView
    Reads 4,404,834
  • WpVote
    Votes 500,223
  • WpPart
    Parts 70
⚠️ PART MASIH LENGKAP ⚠️ [ T E R B I T ] Sudah bisa dibeli di Gramedia, TiktokShop, Shopee, Tokopedia, dan beberapa toko buku onlie lainnya. Info lebih lanjut, di instagram aja ya!! Jangan lupa VOTE nya ya, hehehe. Seorang Ceo, dari perusahaan Euthoria Place, memiliki sebuah rumor yang benar-benar fatal bagi reputasi perusahaannya. Samudra Aldrich, pria tampan blesteran Prancis, yang di tuduh belok, karena tidak pernah terlihat berjalan mesra bersama wanita manapun selama hidupnya. Sebenarnya banyak wanita yang mengajukan diri, namun pria itu terlalu dingin pada wanita yang hadir di kehidupannya. Hindiana Cordelia, gadis berhijab yang masih duduk di bangku kuliah semester akhir, selalu mendapatkan siksaan dari Om, Tante, serta Sepupu perempuannya. Hindia di perlakukan layaknya pembantu oleh kerabatnya sendiri. Hidup Hindia serba kekurangan. Karena rumor semakin besar, Ailard, Papah dari Samudra, memutuskan untuk menjodohkan anaknya dengan anak sahabatnya yang sudah meninggal beberapa tahun lalu. Ini juga merupakan salah satu wasiat dari mendiang. "Dasar gadis kampung! Kamu bukan selera ku, lekuk tubuh mu saja nggak terlihat." ―Samudra. Hindia seperti Cinderella modern. Ia di siksa oleh Om, tante, sepupu. Kemudian setelah menikah harus menghadapi Ibu mertua dan adik ipar nya yang licik. "Ku kira kamu adalah obat, nyata nya luka terhebat, tuan." ―Hindia. Jika kau melihatnya dari luar- memang terlihat baik-baik saja, namun ketika menyelami nya lebih dalam lagi, kau dapat melihat kesedihan melanda di dalamnya. Semakin dalam kau menyelam, semakin banyak kau tahu. Pesawat itu jatuh di kawasan Samudera Hindia. Siapa sebenarnya pelaku itu? Hindia harus mengungkapkan identitas seorang pengkhianat. Sahabat? Apakah ini arti sahabat yang sesungguh nya? Kenapa semuanya berantakan? ---SamHin. Start. : 20 Januari 2022 End : 30 Desember 2022 Terbit : 25 Agustus 2023
Sarjana Tunda by adamliang
adamliang
  • WpView
    Reads 414
  • WpVote
    Votes 11
  • WpPart
    Parts 85
Selama kuliah di Thailand, Adam dihadapkan pada serangkaian kejadian yang tak pernah diduganya. Hubungan dengan mahasiswi asing, penelitian ke daerah konflik, serta kesempatan magang di gugusan surga di Laut Andaman membuatnya begitu menikmati momentum. Saat sedang terbuai rutinitas melayani pelanggan di tempat magangnya, mendadak Adam dikirimi foto selebrasi teman-temannya yang duluan wisuda. Dia digelayuti kegalauan, memilih antara melanjutkan perjalanan ke Indochina atau segera pulang untuk mengejar wisuda.
Cinta Terjalin Senja by Sanskara
Sanskara
  • WpView
    Reads 19,536
  • WpVote
    Votes 2,212
  • WpPart
    Parts 41
Bahuwirya tak pernah berharap ia jatuh cinta pada gadis lugu yang terus menatapnya dengan rasa penasaran. Bagaimana ketika gadis itu mendekatinya, bertanya padanya, serta mengajaknya berbicara pada suatu hal yang selama ini belum ia rasakan di dunia. Gandes Naeswari, nama gadis itu selalu terngiang dibenaknya sekarang. Setelah tahu alasan untuk hidup di hutan seorang diri membuat Bahuwirya mengerti. Gadis lugu itu hanya butuh ketenangan, menjalani hidup yang semestinya tanpa harus dipenuhi pertengkaran serta siksaan batin dari ibu juga kakak tirinya. Bahuwirya tidak akan melupakan tatapan penuh luka, terselip raut muka kecewa ketika tahu bahwa dirinya telah melakukan kesalahan. Kesalahan yang tak seharusnya Bahuwirya lakukan ketika berada di dunia manusia kala itu. Bahuwirya tentu berbeda dengan Gandes. Cara hidupnya saja sudah berbeda seratus delapan puluh derajat di antara mereka, apalagi keinginan Bahuwirya untuk menyesuaikan hidup menemani gadis itu hingga dipenghujung mautnya? Jelas Bahuwirya menyadari dirinya salah, membiarkan Gandes jatuh pada kesalahpahaman membuatnya terperosok ke dalam lubang tanpa dasar. Tatkala keduanya dipertemukan kembali, akankah Bahuwirya termaafkan? Sekaligus melepas kutukan dari tubuhnya yang telah tertanam sejak beberapa ratus tahun lalu. - "Meski ribuan tahun mengikis kisah romansa antara kau dan aku, perasaan 'itu' tak akan pernah luntur oleh lekangnya waktu. Tidak peduli dirimu bereinkarnasi puluhan kali, aku akan tetap menunggumu, dewiku." 💯 Fiksi ---- Cover from: pinterest Pertama update : (15-05-21) Para plagiator, menjauhlah. Murni hasil imajinasi, selamat menikmati.
Prabaswara [Complete√] ~ TERBIT by Janeliliana
Janeliliana
  • WpView
    Reads 3,737
  • WpVote
    Votes 447
  • WpPart
    Parts 45
Prabaswara adalah pangeran Kadhaton Tirta Wungu yang kehadirannya antara ada dan tiada. Prabaswara kerap mendapat perlakuan buruk dari keluarganya. Ia sangat takut tak ada putri yang mencintainya karena status dan kondisinya. Wulandari adalah putri Kadhaton Kembang Arum yang amat dicintai keluarga dan rakyatnya. Belum ada seorang pun yang berani menyakiti Wulandari. Kecantikan dan keluhuran budinya membuat banyak pangeran jatuh cinta. Sudah menjadi rahasia umum perselisihan antara Tirta Wungu dan Kembang Arum terkait hutang. Pihak Tirta Wungu menganggap bahwa kadhaton sekecil Kembang Arum takkan mampu membayar hutang mereka. Suatu hari, terjadi pernikahan politik antara Prabaswara dan Wulandari di usia remaja demi melunasi hutang Kembang Arum pada Tirta Wungu. Pernikahan itu menyatukan kedua kadhaton, tetapi itulah ujian bagi Prabaswara dan Wulandari. Wulandari harus membiasakan diri di tengah ketidakharmonisan keluarga Prabaswara dengan berbagai peraturan yang mengekangnya. Prabaswara pun bertekad untuk terus melindungi istrinya dari perlakuan buruk keluarganya. Di tengah keterbatasan mereka, Wulandari percaya bahwa cinta Prabaswara bukanlah cinta biasa. PRABASWARA by Janelee Liliana ©Jul 2022 Fin : Nov 2022
Pratiwimba by roserianblue
roserianblue
  • WpView
    Reads 103,025
  • WpVote
    Votes 13,380
  • WpPart
    Parts 41
[Cakrawala Mandala Series #3] Sri dan Putri adalah penulis genre fiksi sejarah yang dikenal gemar mempermainkan takdir tokoh-tokoh dalam ceritanya. Tak Sri sangka, cerita yang ia tulis menjadi awal dari keanehan yang terjadi. Putri pun tak menyangka jika pertemuannya dengan Sri sudah direncanakan oleh dua makhluk Tuhan yang mendampingi mereka. Dan keduanya mempelajari bahwa kejadian aneh dalam hidup mereka, ternyata terjadi bukan tanpa sebab. Jadi, mereka yang mempermainkan takdir ... atau mereka yang dipermainkan takdir? *** 2021 © Roserian Blue dan Shanertaja
DARI BALIK KELAMBU by niken_arum
niken_arum
  • WpView
    Reads 381,813
  • WpVote
    Votes 35,487
  • WpPart
    Parts 38
Angger Liveni Pananggalih itu dokter muda berdarah ningrat. Orang bilang dia tinggal di dalam tembok. Tembok keraton. Dan karena keningratannya itu di jidat Angger seakan tertulis kalimat : BUKAN UNTUK GADIS JELATA! Mungkin itu juga yang ada di pikiran Gemintang Cahaya setiap melihat Angger di kampus kedokteran dimana mereka menempuh ilmu. Mereka lain circle, begitu menurut Gemi. Sampai suatu kejadian membuat mereka berinteraksi satu sama lain. Angger memiliki seorang kakak bernama Angger Arianto Pananggalih yang biasa dipanggil Mas Galih. Galih naksir Gemintang dan meminta Angger mengenalkan mereka. Dan entah kegilaan apa yang terjadi dalam hidup Gemintang yang ayu dan berdarah Perancis dari pihak ibunya itu. Dia menerima pinangan Galih tanpa alasan. Hatinya yang jatuh kasihan pada pria dengan kursi roda itu, membutakan mata batin Gemi pada kenyataan bahwa Galih adalah seorang psikopat yang keji. Di sisi lain. Gemintang kebingungan dengan Angger yang ternyata menunggunya dengan perasaan cinta. Gemintang dan Angger dari kacamata kalian.
Cinta Untuk Sri Rajasanagara by Thimzyou
Thimzyou
  • WpView
    Reads 602,055
  • WpVote
    Votes 59,607
  • WpPart
    Parts 31
Dewi Kirana Candramaya, namanya. Gadis pindahan dari Jakarta yang sama sekali tidak menyukai pelajaran Sejarah, tiba-tiba muncul di masa kerajaan agraris terbesar di Nusantara, Kerajaan Majapahit. Kirana tidak percaya dengan adanya cinta. Namun, kepercayaannya itu goyah kala bertemu dengan Hayam Wuruk, raja ke empat Majapahit. "Beliau laksana angin masuk meresap ke semua tempat, menjaga negara seperti Pertiwi, sedangkan rupa beliau laksana bulan."- Empu Prapanca ©Januari 2021
Majapahit | Cinta Tanpa Akhir (Selesai - Diterbitkan) by Mettadian
Mettadian
  • WpView
    Reads 78,716
  • WpVote
    Votes 6,103
  • WpPart
    Parts 35
Terlempar ke zaman Majapahit?! Ke masa pemerintahan Hayam Wuruk?! Bagaimana bisa? Itulah yang dialami oleh seorang gadis bernama Mahika Nada Swastika, atau biasa dipanggil Nada. Suatu hari ia muak dengan pertengkaran kedua orangtuanya, lalu memutuskan untuk pergi dari rumah dan ternyata takdir justru membawanya pergi sangat jauh. Ia bertemu dengan Sang Penguasa Majapahit lalu Sang Raja malah jatuh cinta pada Nada dan mengajaknya menikah, apakah Nada menerima pinangan Hayam Wuruk? Selain pinangan dari Sang Raja, Nada juga menerima gelar kehormatan sebagai Saraswati Raani atau bisa disebut sebagai Menteri Pendidikan dan juga diminta untuk ikut membantu mengurus Kerajaan Majapahit. Selama di Majapahit banyak sekali hal baru yang Nada pelajari dan alami oleh Nada. Apakah Nada bisa membuka hati untuk Hayam Wuruk dan mengemban tugas berat tersebut? Akankah Nada menetap selamanya di Majapahit seperti yang diharapkan Hayam Wuruk atau kembali pada dunianya yang sesungguhnya di abad ke-21? Semua akan terjawab dalam cerita Majapahit | Cinta Tanpa Akhir ini! Cerita ini telah diterbitkan. BEBERAPA PART TELAH DIHAPUS UNTUK KEPENTINGAN PENERBITAN. DM for order! #1 majapahit (04/10/21) #1 timetravel (8/1/22) #1 keraton (19/5/21) #1 wilwatikta (10/6/21) #1 jawa (8/8/21) #1 gajahmada (10/6/21) #1 tradisional (6/7/21) #2 hayam wuruk (6/7/21) #2 candi (28/09/21) #3 fiksisejarah (28/09/21) #4 sejarah (27/01/22) #10 sejarah (2/6/21) #27 Indonesia (1/2/22)
Dear, Mas Rajif [On Going] by sekarrrrttd
sekarrrrttd
  • WpView
    Reads 36,881
  • WpVote
    Votes 2,624
  • WpPart
    Parts 28
Slow Update! Cerita ini belum tahap revisi, mohon dimaklumi ya best 🙏😁 _______________ "Pangapunten (maaf) Mas Rajif. Saya tidak bisa mencintai panjenengan (kamu). Semua ini terjadi begitu cepat, dan tak terduga begitu saja. Saya tidak yakin dengan pribahasa yang anda tekankan tadi. Saya tidak bisa mencintai panjenengan. Ngapunten sanget (maaf sekali)."---Samaratungga Prameswari. "Siapa bilang seperti itu? batu yang keras saja bisa membentuk cekungan karena apa? Hanya karena air. Apalagi hatimu yang terbuat dari daging itu, bukankah perkara yang mudah?"---GPH Rajif Sutirto Amerta. ________________ Rajif mencintai Samara. Namun berbanding terbalik dengan Samara. Dia tak mencintai suami pilihan orang tuanya. Hatinya masih terpaut mesra dengan masalalunya, Indra. Tentara angkatan darat berpangkat letnan. Akankah Rajif berhasil melunakkan hati Samara yang kerasnya seperti batu? Apa, justru ia gagal dan membuat Samara terjatuh kembali pada pelukan Indra?
Privilege [END] by Fadli_L
Fadli_L
  • WpView
    Reads 1,142,384
  • WpVote
    Votes 117,404
  • WpPart
    Parts 63
WARNING: JANGAN LOMPAT KE CHAPTER BONUS JIKA TIDAK INGIN KENA MAJOR SPOILER! Kara tidak mengikuti seleksi untuk menjadi putri mahkota. Tapi, betapa terkejutnya dia ketika tahu kalau dia dipilih langsung oleh Putra Mahkota dan menjadi kandidat nomor lima!? *** Setelah dua generasi tidak dilakukan di Kerajaan Nagaragung, Seleksi Putri Mahkota akhirnya terpaksa dilakukan kembali karena Putra Mahkota masih belum mempunyai kekasih atau wanita yang disukainya hingga dia menginjak umur dua puluh lima tahun. Setelah upacara pengangkatan putra mahkota sekaligus prosesi pengenalannya pada publik Nagaragung, Gusti Ratu Kartini Gunawangsa, secara resmi mengumumkan seleksi calon putri mahkota. "Bagi perempuan yang berusia minimal dua puluh tahun, belum menikah dan dengan kemauannya sendiri ingin menjadi Putri Mahkota, maka dipersilahkan untuk mendaftarkan diri untuk mengikuti seleksi putri mahkota. Lima kandidat terpilih akan mengikuti proses seleksi akhir dengan tinggal di Keraton selama kurang lebih satu tahun untuk melakukan berbagai pelatihan Putri Mahkota. Semua calon akan diseleksi dengan ketat, tetapi kemungkinan tetap akan ada pengecualian saat dibutuhkan." First Chapter: 17 Oct 2021 Finished: 04 August 2022 1K reads: 16 May 2022 10K reads: 26 June 2022 50K reads: 05 July 2022 100K reads: 22 July 2022 500K reads: 20 May 2023 1M reads: 27 Apr 2025