pmtdvii's Reading List
7 stories
From The Darkest Side by SanthyAgatha
SanthyAgatha
  • WpView
    Reads 1,667,129
  • WpVote
    Votes 39,366
  • WpPart
    Parts 4
Hidup Sharin semula biasa-biasa saja. Dia adalah anak yang tidak diakui ibunya sendiri, seorang artis ternama yang memilih merahasiakan keberadaannya di depan umum dan membiarkannya dibesarkan oleh kakek dan neneknya. Sampai kemudian Cathy, ibunya memintanya berkenalan dengan calon ayah tirinya, seorang lelaki muda yang begitu berkuasa. Darren Leonidas, milyader kaya keturunan Yunani yang tampaknya menyimpan rahasia kelam yang berhubungan dengan masa lalu Sharin. Begitu memasuki rumah calon ayah tirinya itu, ada nuansa gelap yang melingkupi Sharin, seolah-olah ada sepasang mata yang selalu mengawasinya sepanjang waktu, berusaha menunggu saat dia lengah untuk menyakitinya. Dan sikap calon ayah tirinya, yang entah kenapa begitu tampan, muda, kaya, berkuasa dan misterius itupun tampaknya sama sekali tidak membantu Sharin untuk memecahkan misteri yang melingkupinya, karena Darren – sang calon ayah tirinya – tampaknya merahasiakan sesuatu. Sesuatu yang cukup gelap dan menakutkan, sesuatu menyangkut Sharin dan masa lalunya. Sesuatu yang bisa dengan kejam melukai orang lain demi mencapai tujuan jahatnya. Kisah ini adalah kisah thriller romance yang diilhami oleh ide yang hampir sama di semua kisah romance di dunia : Cinta segitiga. Tetapi cinta segitiga disini sangat unik, karena hanya melibatkan dua orang J. Kalian akan disuguhi suasana mencekam, darah, kekejaman sekaligus pelampiasan hasrat dan petualangan seksual yang luar biasa panas antara tokoh2 di dalamnya.
See Me !! || The Truffatore #1 (COMPLETE) by SimiChn
SimiChn
  • WpView
    Reads 7,355,588
  • WpVote
    Votes 52,661
  • WpPart
    Parts 11
Highest Rank #5 romance || #14 Roman 21++, Mohon bijak dalam memilih bacaan! Sara Kyle mengira bahwa Tuhan sedang marah ketika menuliskan garis hidupnya, hingga kehidupan Sara menjadi kacau seolah-olah tidak ada kata 'Happy Ending' di dalamnya. Tetapi Sara tetap berusaha kuat menghadapinya dengan satu harapan. "Seperti Cinderella, cinta akan membawanya keluar dari segala penderitaan." Namun, Ketika cinta itu datang, iblis pun mulai meneteskan air mata. Cinta... apakah benar-benar mampu membebaskannya? *** "Aku lelah, biarkan aku tersenyum." -Sara Kyle "Cih-. Apa kau pikir kau layak?" -Sean Derald
Dating With The Dark [#1 The Dark Partner Series] by SanthyAgatha
SanthyAgatha
  • WpView
    Reads 1,750,648
  • WpVote
    Votes 54,730
  • WpPart
    Parts 11
Andrea mempunyai trauma masa lalu, kecelakaan yang dialaminya yang menewaskan ayahnya membuatnya selalu dibayangi oleh ketakutan dan teror. Tetapi dengan bantuan psikiaternya dia berhasil melewati rasa trauma itu dan melanjutkan hidupnya dengan bahagia. Andrea ingin hidup normal, mengalami kisah cinta romantis seperti dalam novel, dan harapan itu mulai nyata dengan hadirnya Eric dalam kehidupannya. Tetapi ternyata semuanya tidak bisa diraihnya semudah itu. Lilin-lilin berwarna biru, dengan susunan rapi dan jumlah yang spesifik, sembilan buah. Mengirimkan pesan kepadanya, pesan yang tak mampu dicerna oleh logikanya, tetapi mampu menohok alam bawah sadarnya, mengirimkan teror yang lebih menakutkan daripada apa yang pernah dialami Andrea sebelumnya. Dan kemudian... akankah Andrea mampu memberanikan diri menerima pesan dari sang kegelapan yang ternyata selalu mengintainya?(
ARRINDA by ayrullazolla
ayrullazolla
  • WpView
    Reads 7,994,401
  • WpVote
    Votes 42,578
  • WpPart
    Parts 10
Dewasa Luka. Kata itu membelenggu sosok Arrinda. Kehidupannya berubah pesat, kebahagiaanya tersayat. Hari-harinya menjadi kelabu. Perjalanan bahtera rumah tangganya selalu dihadang badai. Bahtera itu tidak bisa dikendalikan oleh nahkodanya sendiri sebab ada campur tangan orang lain selama pelayarannya. Hingga suatu ketika sosok-sosok baru menjadi penguat bagi yang hampir sekarat tertancap luka khianat. Dan takdir pun menggariskan ada yang kalah, lelah, dan menyerah hingga mengharuskan untuk pulang. Siapa yang harus berlapang dengan takdir-Nya? **** "Kehilangan adalah hal paling tepat untuk menemukan seseorang yang lebih hebat."
+18 more
The Sexy Doctor Is Mine✔ by oktyeffendy
oktyeffendy
  • WpView
    Reads 31,979,954
  • WpVote
    Votes 1,196,014
  • WpPart
    Parts 97
The Sexy Doctor is Mine Season 2 akan hadir di Vidio pada 16 September 2023! Arini, yang tidak pernah memiliki kekasih, diperkenalkan dengan Revano, dokter yang merupakan kolega saudaranya. Sayangnya sifat dingin Revano karena traumanya pada hubungan terdahulu, memberi kesan buruk bagi hubungan keduanya. Sampai mereka mulai menghabiskan banyak waktu bersama dan menyadari bahwa keduanya ternyata lebih serasi dari yang mereka duga. *** Arini awalnya tidak setuju dengan rencana orangtuanya yang ingin menjodohkannya, tapi ketika dia bertemu dengan laki-laki yang akan dijodohkan dengannya, Dokter Revano Nugraha, Arini seketika berubah pikiran. Namun, Revano tidak memiliki reaksi yang sama ketika mereka pertama kali bertemu. Meskipun populer di antara perempuan di rumah sakit, Revano tetap melajang karena trauma yang ditorehkan Kyle, mantan kekasihnya, yang kandas karena perselingkuhan. Meski begitu, Revano sebenarnya tidak tertarik pada Arini karena sifatnya yang sangat ceria, dan begitu kontras dengan sang mantan kekasih. Perlahan Revano mulai melunak dan berhasil mengatasi traumanya sehingga dia bisa memulai hubungan baru dengan Arini, tanpa membuang waktu ia pun berusaha untuk memenangkan hati Arini, hingga wanita itu menyetujui lamarannya. Pernikahan berlangsung, keduanya bahkan dikaruniai seorang anak yang masih dalam kandungan. Ketika kebahagiaan sudah hampir di depan mata, saat itulah Kyle mantan kekasih Revano yang paling membekas kembali hadir.
Filthy Shade Of Drey (Terbit; Heksamedia) by honeydee1710
honeydee1710
  • WpView
    Reads 7,532,786
  • WpVote
    Votes 522,049
  • WpPart
    Parts 64
Dari sekian banyak gadis yang ingin menjadi kekasih CEO super sempurna, Savana bukan salah satunya. Dia hanya ingin menyelesaikan kuliah dengan baik. Ayah dan kakaknya telah berkorban banyak agar dia bisa jadi sarjana kebanggaan keluarga. Namun, pertemuannya dengan Drey Syailendra menyeretnya ke sisi gelap yang tidak pernah ia bayangkan sebelumnya. Alih-alih kebahagiaan, Drey membawa savana mengadapi kehancuran demi kehancuran.
DANIEL AND NICOLETTE  (SUDAH DISERIESKAN) by matchamallow
matchamallow
  • WpView
    Reads 47,088,710
  • WpVote
    Votes 3,799,116
  • WpPart
    Parts 134
SERIES SUDAH TAYANG DI VIDIO! Seri ke 3 trilogi Sean Rayhan Daniel/ Bastard Squad Trilogy Daniel Fernandez Wiraatmaja berikrar tidak akan pernah menikah seumur hidupnya, tapi teman-temannya mengutuknya bahwa ia akan jatuh cinta pada wanita yang tidak bisa ia raih. Daniel tidak menggubrisnya, sampai suatu ketika ia dicopet oleh seorang wanita berambut merah dan bermata hijau yang menarik perhatiannya. *** Sometimes Love Comes to You in a Different Way So You Cannot Realize That You Have Been Fallen. Daniel Fernandez Wiraatmaja berikrar tidak akan pernah menikah seumur hidup, tapi teman-temannya mengutuk dia akan jatuh cinta pada wanita yang tidak bisa ia raih. Suatu ketika ia dicopet oleh seorang wanita berambut merah dan bermata hijau, yang berpakaian seperti anak laki-laki. Wanita itu berhasil kabur, tapi nasib mempertemukan mereka lagi karena wanita yang ternyata bernama Evelyn itu melamar sebagai penata musik di perusahaannya. Nicole Alexandra (Nic), anak yatim piatu, baru saja kabur dari rumah bordil tanpa uang dan makanan, sehingga ia terpaksa mencopet seseorang di jalan. Ia mengubah identitasnya menjadi Evelyn Diandra dan melanjutkan usaha untuk menggapai cita-citanya sebagai penata musik dengan mengikuti casting sebuah perusahaan pencari bakat. Rencananya ia akan mengumpulkan uang dan pergi ke Paris menyusul cinta pertamanya di masa kecil. Tanpa ia sangka takdir mempermainkannya karena pemilik perusahaan tersebut adalah pria yang ia copet, Daniel Fernandez Wiraatmaja.