melsa_acs
Cecil memiliki kemampuan istimewa. Dia bisa melihat pasangan hidup seseorang melalui 'Benang Jodoh' yaitu benang merah yang terlilit di jari kelingking seseorang, dan tidak terlihat oleh mata orang awam. Cecil merasa bingung saat dia melihat benang jodoh di jari Elise, teman baiknya dan Arka, murid baru di sekolah yang membuatnya jatuh cinta. Oh, apakah ini berarti bahwa dia harus rela melupakan Arka demi sahabatnya? Sayang, dia tidak bisa melihat benang jodohnya sendiri...