MonicaYohana's Reading List
7 stories
SKRIPSUIT  ✔ by aristav
aristav
  • WpView
    Reads 1,771,585
  • WpVote
    Votes 216,629
  • WpPart
    Parts 40
{Completed/utuh/tamat} Fayka mau tak mau harus sering bertemu dengan Yasa karena memiliki dosen pembimbing yang sama. Berawal dari sesama kesengsaraan korban dospem, bagaimana jika Fayka mulai baper karena Yasa, yang mendapatkan predikat fakboi, terus bersikap manis padanya? *** Setelah empat tahun menempuh pendidikan di jurusan psikologi, Fayka seperti mahasiswa lainnya harus mengerjakan tugas akhir skripsi. Sialnya, Fayka mendapatkan dosen pembimbing yang killer dan membuat jantungnya tak keruan setiap akan melakukan bimbingan. Namun, penyebab jantungnya tak keruan bukan hanya dosen pembimbing. Yasa, sang kayak tingkat penyandang status fakboi kampus, mendapatkan dosen pembimbing yang sama dengan Fayka dan terus bersikap manis pada Fayka. Menolak rasa bapernya, Fayka mencoba memfokuskan diri pada skripsi yang harus diselesaikannya segara akibat tuntutan sang Ibu. Sayangnya, takdir tidak selalu berpihak pada Fayka untuk mempermudah jalannya menuju sidang. Lalu bagaimana dengan perasaan Fayka jika ketika badai menerjang hidup, Yasa adalah orang yang selalu hadir di sisinya?
KISAH UNTUK GERI by Eriscafebriani
Eriscafebriani
  • WpView
    Reads 3,946,925
  • WpVote
    Votes 190,623
  • WpPart
    Parts 26
(Telah Terbit dan Di-Serieskan) Dinda memiliki semua yang diidamkan remaja dalam kehidupannya; tajir, cantik, populer dan dipuja oleh banyak cowok di sekolah hingga akhirnya dia kehilangan semua yang dia miliki dalam waktu secepat kedipan mata. Dinda mencari cara untuk mengembalikan reputasinya, yakni mengikrarkan diri untuk menjadi pacar Geri; si pentolan sekolah yang selalu bertingkah dingin dan mengirim sinyal permusuhan dirinya. Geri akhirnya menerima ajakan Dinda untuk berpacaran. Awalnya Dinda mengira berpacaran dengan Geri akan seindah ekspektasinya, nyatanya tidak. Menjadi pacar Geri adalah awal dari bencana.
THANK YOU SALMA by Eriscafebriani
Eriscafebriani
  • WpView
    Reads 1,320,514
  • WpVote
    Votes 108,408
  • WpPart
    Parts 14
TRILOGI DEAR NATHAN (TELAH TERBIT DAN DIFILMKAN) "Jadi saya harus bantu gimana biar ceritanya selesai? Bantu doa aja gimana, Sayang?" Aku mendelik ketika dia memanggilku, 'Sayang'. "Ceritain semuanya, aku mau dengar." Mendengar dia bercerita adalah salah satu hal yang paling aku suka di dunia. "Oke, kamu dengar baik-baik." Aku mengangguk, dia mulai membuka suara. Aku tersenyum, ribuan kata seperti berkeliaran dalam kepalaku. Ini awal mula ceritaku dengan Nathan. Sekaligus akhir dari cerita kami.
R: Raja, Ratu & Rahasia by wulanfadi
wulanfadi
  • WpView
    Reads 27,358,075
  • WpVote
    Votes 1,715,792
  • WpPart
    Parts 75
Sudah Difilmkan, 12 Juli 2018 💝 #1 Fiksi Remaja - 3 Januari 2016, 7 Februari 2016 "Raja marah?" meski seratus persen yakin dengan jawaban cowok itu, Raja, cewek itu tetap bertanya. Tetapi Raja tidak pernah menunjukkan amarahnya di depan cewek itu. Raja hanya mengulurkan tangannya dan berkata, "Ayo pulang, Ratu." Cewek itu, Ratu, menyambut uluran tangan Raja. © Hak Cipta Terlindungi, oleh wulanfadi, 2015
R: Raja, Ratu, & Rindu by wulanfadi
wulanfadi
  • WpView
    Reads 1,240,412
  • WpVote
    Votes 84,279
  • WpPart
    Parts 24
Sequel R: Raja, Ratu, & Rahasia "Ratu marah?" tanya Raja, napasnya tidak teratur, gelisah tak berkelanjutan berkecamuk di hatinya. Ratu diam. Bukan seperti Ratu yang Raja kenal. "Rat?" tanya Raja, berusaha menggapai tangan kurus perempuan itu. Ratu menepis. "Ratu mau pulang." "Raja anterin, ya." Ratu menggeleng. Tatapan matanya yang kosong seperti menusuk hati Raja, ketika dengan lirih ia berkata, "Ratu gak mau jadi beban Kak Raja." Ratunya menyebut Raja dengan panggilan, 'Kak'. Tanda bahwa jarak memang ada. Dan tidak bisa diganggu-gugat, lagi. Copyright 2018, April, wulanfadi.
I Wuf U by wulanfadi
wulanfadi
  • WpView
    Reads 12,674,026
  • WpVote
    Votes 491,069
  • WpPart
    Parts 35
I Wuf U: Ketika terlalu takut mengatakan "I Love You". Bila saja semua orang bisa berani menyatakan perasaannya. Pasti dinamika yang mengatasnamakan cinta tidak akan terjadi. Iris, Ira, Ari, dan Alden. Kalian akan berkenalan dengan Iris, perempuan yang hidup dengan menari, bernapas seraya menutup diri dari dunia, dan tidak pernah mengerti arti kasih sayang yang sebenarnya. Kalian akan mengikuti kehidupan kecil Ira, perempuan yang paham akan artinya sesak, satu dari jutaan hati malang yang tersesat, dan iri yang memuncak. Kalian akan mengerti Ari, laki-laki yang berusaha berubah menjadi lebih baik, menahan candu dengan permen Yupi, dan terjebak zona pertemanan. Kalian akan jatuh hati pada Alden, laki-laki yang berhadap pada 0,1 persen, berjuang mengalahkan penyakitnya, dan tahu sakitnya bertepuk sebelah tangan. Kalian akan mungkin atau mungkin tidak jatuh cinta pada cerita ini.
JINOVAR [Completed] by nurilaw_
nurilaw_
  • WpView
    Reads 1,668,951
  • WpVote
    Votes 106,448
  • WpPart
    Parts 58
[FOLLOW DULU, BEBERAPA PART DI PRIVATE] Family Series : 3rd Jinovar Guinandra Dimitri, cowok berperawakan tinggi, tegap, dan gagah itu merupakan ketua dari geng motor yang paling ditakuti dijalanan, ZELVAGOS. Ia tak mempunyai rasa belas kasihan sedikutpun bagi siapa saja yang mengusik hidup keluarga dan teman-temannya. Namun siapa sangka, cowok yang irit bicara dan tak pernah mau berurusan dengan perempuan itu malah tiba-tiba berubah status dan akan menjadi seorang ayah hanya karena kesalahan satu malam. Hidupnya yang semula tenang, kini berhasil diusik oleh gadis berambut pirang dan cerewet bernama Ambar Maheswari yang sialnya merupakan ibu dari calon anaknya. Akankah Jino yang tak pernah merasakan jatuh cinta berhasil ditaklukan oleh Ambar, sigadis cerewet dan ceroboh? Maukah Jino bertanggungjawab atas perbuatan bejatnya yang ternyata merupakan jebakan dari musuhnya? -- It's story by Nunu💫