done
29 stories
Sesuai Titik, Ya?   by Stephn_
Stephn_
  • WpView
    Reads 7,667,275
  • WpVote
    Votes 792,479
  • WpPart
    Parts 56
[PROSES PENERBITAN] "Setahu gue ada banyak banget abang ojek online di Indonesia. Kenapa selalu lo yang muncul? Sebenernya lo siapa?" "Jodohnya Mbak Adel, hehe.." *** Bagaimana jika kamu tidak sengaja memesan ojek online dan mendapatkan driver yang bikin darah tinggi? Suka merayu mulai dari rayuan tingkat kelurahan hingga naik ke tahap norak berlebihan. Jika pernah maka selamat, cerita ini akan mengingatkanmu perasaan kesal dan risih yang pernah kamu alami bersama driver ojek. Jika belum maka kamu harus bertemu dengan dia. Pria norak dengan ribuan rayuan maut yang membuat semua orang tidak tahan untuk melemparinya sandal. Penasaran? Bacalah cerita ini, kalian akan bertemu dengannya. Jumardi Kariman , lelaki tiada tanding yang memegang prinsip pria bertanggung jawab dan tidak akan meninggalkan pasangan saat sedang sayang-sayangnya. - Judul sebelumnya: Go-Jack In Love Genre: Romance x Comedy #Rank 1 Humor (13 Juni 2020)
UNTUKMU by miss_tan15
miss_tan15
  • WpView
    Reads 2,224
  • WpVote
    Votes 126
  • WpPart
    Parts 43
Ini tulisan random yang mungkin hanya berisi tulisan singkat tentang isi hati seorang perempuan yang belum bisa move on dari laki-laki yang pernah mengisi hari dan hatinya. Eits, tenang! Sekarang perempuan ini sudah move on dan sedang menikmati hidup sendiriannya, kok! 😊
Rumah Abang Tampan [Completed√] by rapsodiary
rapsodiary
  • WpView
    Reads 57,540
  • WpVote
    Votes 5,460
  • WpPart
    Parts 26
Tentang tujuh pemuda tampan yang tinggal bersama di satu atap berbagi kisah. Cinta, canda, sedih serta tawa mereka alami di rumah bernomor tiga belas yang mereka sebut dengan rumah bangtan. Ada Arjuna, si pintar yang menjadi penyebab nomor satu kerusakan barang di rumah. Ada Arsen, si tajir nan tampan favorite ibu-ibu dan bapak-bapak komplek karena selera humornya yang receh. Ada Yugi, si galak yang diam-diam perhatian. Ada Jayandra, si heboh yang selalu menghidupkan suasana dan penanggung jawab kebersihan. Ada Raja, si manis dari Jogjakarta yang baik kepada siapa saja sehingga sering menyebabkan kesalah pahaman. Lalu ada Tarqi, si Mr. Popular kampus yang easy going dan punya teman di seluruh penjuru kampus. Dan terakhir, ada Oki si bocah serba bisa yang selalu mematahkan hati wanita.
Pemberhentian Terakhir [Published] by penacandramawa
penacandramawa
  • WpView
    Reads 294,308
  • WpVote
    Votes 28,062
  • WpPart
    Parts 70
[BUKU PERTAMA DWILOGI RIHLAH CINTA | SUDAH DITERBITKAN, PEMESANAN LANGSUNG KE PENERBIT REX PUBLISHING] Bagi Raf setia adalah menua bersama. Bagi Rae setia adalah menjadikan satu-satunya. Bagi Raf cinta tentang menerima apa adapanya. Bagi Rae cinta tentang memberikan seluruh yang ada. Bagi Rae, Raf adalah pemberhentian terakhirnya. Bagi Raf ... Rae adalah seluruh rangkaian kisah perjalannya. Satu kali Raf pernah berkata kepada Rae bahwa ia tidak akan pernah menambah bilangan. Baginya, satu sudah lebih dari cukup. Baginya, satu sudah mewakili segalanya. Terlebih lagi, satu itu adalah Raelesha. Raf berkata kepada dirinya sendiri bahwa sampai kapanpun, meski rasa cintanya akan menghilang, atau kejenuhan akan memenuhi rongga hatinya perlahan, Raf tidak akan menambah bilangan. Hanya ada Raf dan Rae dalam buku yang ia tulis. Hanya ada Raf dan Rae dalam perjalanan empat benua, sembilan negara, dan empat puluh sembilan kota yang akan mereka jelajahi bersama. Hanya ada Raf dan Rae dari pemberhentian awal hingga pemberhentian akhir kisah mereka. Sampai kemudian Lubna kembali datang; lalu Raf paham bahwa penulis kisah ini bukanlah mereka, dan Rae mulai sadar bahwa cinta yang bersanding dengan keikhlasan ... adalah hal yang paling sulit untuk dilakukan.
Iya, Pak! [available at bookstores] by helyups
helyups
  • WpView
    Reads 4,481,916
  • WpVote
    Votes 50,993
  • WpPart
    Parts 13
Pertemuan kita biasa saja, tapi ada rasa yang tak biasa. *** "Nanti selesai kelas kamu ke ruangan saya!" "Iya, Pak." "Jangan telat, langsung selesai kelas ke ruangan saya." "Iya, Pak." "Jangan lupa Adeeva, nanti selesai kelas ke ruangan saya." "Iya ... sayang." *all pictures from Pinterest
Suami Satu Semester (SUDAH TERBIT) by Azuraaa_
Azuraaa_
  • WpView
    Reads 14,949,676
  • WpVote
    Votes 841,130
  • WpPart
    Parts 50
Nikah? Sama dosen pembimbing skripsi sendiri? Apa jadinya? Untung atau malah bunting eh buntung? Hanya kisah tentang mahasiswa semester akhir yang tengah diburu deadline menulis skripsi. Terpaksa menikah dengan dosen pembimbing skripsinya sendiri. Entah musibah atau malah berkah, Junia Zefanya Azahra harus menggantikan sang kakak duduk di sebelah seorang pria asing untuk melaksanakan ijab kabul pernikahan. Pria bernama Nugraha Desrouleaux Malik, yang tidak lain adalah dosen pembimbing skripsinya sendiri. "Saya akan bantu menyelesaikan skripsi kamu, dengan satu syarat" "Yaelah pake syarat-syaratan segala. Dikira saya seneng gitu kawin sama bapak. Ck ok. Apa syaratnya?" "Pernikahan ini hanya berlangsung selama satu semester kuliah kamu" "What??!!" ========== Bagaimanakah kisah pernikahan mahasiswi dan dosen ini? Apakah akan benar berlangsung hanya satu semeter? Atau berlanjut seperti layaknya pernikahan pada umumnya? Meneketehe. Makanya di baca. Jangan cuma mengira-ngira *^O^*
R E T A K  (TAMAT-SUDAH TERBIT) by veaaprilia
veaaprilia
  • WpView
    Reads 5,247,540
  • WpVote
    Votes 292,995
  • WpPart
    Parts 33
The Winners Wattys2018 Catergories The Contemporaries Based On True Story Terinspirasi dari sebuah kisah nyata yang saya ceritakan kembali dengan sudut pandang penulis. Nama tokoh dan tempat kejadian disamarkan untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan. **** Bagaimana jika suatu kepercayaan dan kesetiaan dikhianati oleh dua orang yang sangat kamu cintai? Tidak ada kata lain selain ikhlas dan sabar dalam menghadapinya. Nasi sudah menjadi bubur, apa yang telah terjadi tidak bisa diubah kembali dan waktupun tidak bisa diputar kembali. Andaikan waktu bisa diputar ulang maka tidak akan pernah ada kata penyesalan. Hari menjelang pernikahan yang biasanya ramai dengan canda tawa serta senyum kebahagiaan, harus rela berganti dengan tangisan memilukan serta penyesalan seumur hidup. Ketika menjelang hari di mana Sekar akan melaksanakan Ijab Qabul pernikahannya. Dia dikejutkan dengan teriakkan sang ibu ketika mendapati kakak perempuannya-Kasih, yang telah bersimbah darah karena memotong urat nadi pergelangan tangannya sendiri. Selanjutnya dia dikejutkan kembali dengan kenyataan bahwa kakak perempuannya tengah hamil. Dan yang paling membuat Sekar terpukul, ketika mengetahui ayah dari bayi tersebut, tidak lain adalah calon suaminya sendiri-Dimas Aditya. Ucapan bahagia berubah menjadi bisik-bisik menjijikkan serta tatapan kasihan yang diberikan oleh sanak saudara serta para tetangga pada Sekar. Malu. Tentu saja Sekar malu, kecewa bahkan marah. Tetapi haruskah dia marah bila melihat wajah kedua orang tuanya yang telah lebih malu. Belum lagi dengan gunjingan dari kerabat dan tetangga tentang Kasih yang tega merebut calon suami adiknya sendiri. Bagaimana Sekar bisa menghadapi semuanya? Bisakah kata ikhlas dan sabar mengobati luka hatinya? Based On True Story ----- Copyright © November 2016 | Vea Aprilia | All Rights Reservered Dont copy-paste my Story.
+15 more
SAH! [SUDAH DITERBITKAN] by shafzuhri
shafzuhri
  • WpView
    Reads 11,352,640
  • WpVote
    Votes 631,037
  • WpPart
    Parts 84
SEBUAH ANGAN DAN HARAPAN. #1 in roman 17/06/18 BE CAREFULL WHO WANT TO PLAGIAT THIS STORY‼️⚠️ Pasal 44 Undang-Undang Hak Cipta membuat rumusan secara negatif dengan kata-kata sebagai berikut: "Penggunaan, pengambilan, penggandaan, dan/atau pengubahan suatu ciptaan dan/atau produk hak terkait secara seluruh atau sebagian yang substansial tidak dianggap sebagai pelanggaran hak cipta jika sumbernya disebutkan atau dicantumkan secara lengkap untuk keperluan: (a) pendidikan, penelitian, penulisan karya ilmiah, penyusunan laporan, penulisan kritik atau tinjauan suatu masalah dengan tidak merugikan kepentingan yang wajar dari pencipta atau pemegang hak cipta; (b) dst..." ____________ Sebenarnya, hidup itu bukan tentang pertemuan saja. Ada hal lain yang akan kita lewati nantinya. Iya, apalagi kalau bukan perpisahan. Yah, walau kita tau, ini bukan karena kesengajaan yang telah direncanakan. Melainkan, karena takdir tuhan yang sulit untuk diterka. Kisah ini bercerita tentang Diersyad Desber yang berusaha melawan penyakit yang ia sembunyikan karena tak ingin kekasihnya, Syadyta Berria mengkhawatirkan dirinya. Walau pertemuan mereka pada awalnya tidak ada rasa cinta, tapi waktu dan takdir berkata lain. Tuhan mempersatukan mereka, walau tidak untuk selamanya. Dan disinilah kisah mereka dimulai.. __________ "Baca dikelas waktu lagi pelajaran kosong, sebenernya sih udah baca dari malem tinggal lanjutin aja. Langsung nangis kejer trus dikelas pada heboh nanyain aku kenapa. Sukses banget buat nangis pokoknya!" -@Namirahau (Pembaca Wattpad) "Tengah malem mata bengkak, semalam habisin cerita ini. Besok muridku pada bilang 'Ibu semalam nangis ya matanya bengkak!!' begitulah.." -@UlfiaSulfi (Pembaca Wattpad)
Cold Couple (SUDAH TERBIT) by BayuPermana31
BayuPermana31
  • WpView
    Reads 12,160,200
  • WpVote
    Votes 821,933
  • WpPart
    Parts 50
[EBOOK AVAILABLE DI INSTAGRAM @BIASBUKU] 'Kita yang terluka, kita yang mencinta, kita yang sama.' Mungkin kalian sering menemukan cerita tentang si ceria dan si dingin, dua orang dengan sifat bertolak belakang dipertemukan dan mereka jatuh cinta. Tetapi cerita ini berbeda, Sandra yang awalnya menjalani home schooling terpaksa ikut sekolah formal atas paksaan ayahnya. Sifatnya yang sangat pendiam dan sulit bersosialisasi membuat semuanya terasa sukar dijalani. Apalagi ia mengidap haphephobia, fobia akan sentuhan. Ia kemudian bertemu dengan Edgar, siswa yang dijuluki pangeran es oleh orang di sekitarnya. Sulit diprediksi apakah hubungan mereka akan berhasil atau tidak. Tetapi, jauh di lubuk hati masing-masing, mereka menginginkan satu sama lain. Tentang es yang beku, tetapi diam-diam menyimpan kehangatan di dalamnya. * BOOK TWO OF ROMANCE COUPLE SERIES * BEBERAPA CHAPTER SUDAH DIUNPUBLISH * #3 in Teen Fiction 05.01.2018