NaInayah's Reading List
15 stories
FATED by DesyMiladiana
DesyMiladiana
  • WpView
    Reads 2,222,359
  • WpVote
    Votes 40,802
  • WpPart
    Parts 9
RYSTA Aku hampir genap dua-puluh-empat tahun. Kemampuan ku adalah membaca pikiran seseorang dan hal ini sudah menjadi turun menurun di keluargaku. Awalnya cukup menyenangkan memiliki kemampuan seperti ini, karena berkat latihan selama bertahun-tahun, aku bisa mengontrol kemampuanku. Anehnya, kemampuanku tiba-tiba saja aktif di saat aku akan berciuman dengan kekasihku. Di situlah aku baru mengetahui perselingkuhannya. Lalu, siang itu di bawah tangga darurat. Pria aneh itu datang dan membuatku terkejut karena aku tidak bisa membaca pikirannya. Pria itu berbeda. Dia mengubahku. SEN Beberapa bulan lagi aku genap dua-puluh-empat tahun, artinya aku harus segera menemukan gadis kecilku. Meskipun kejadian itu sudah sembilan-belas tahun yang lalu, tapi aku sama sekali tidak bisa melupakan janji di antara kami. Itulah alasan kenapa aku tidak membantah saat orang tuaku menyuruhku mengurus perusahaan di Indonesia. Tapi siang itu di bawah tangga darurat. Aku menemukan wanita aneh itu menangis sendirian. Saat itulah, untuk pertama kalinya aku melupakan tujuan awalku. Wanita itu berbeda. Dia mengubahku.
BAD BOY MEET LOVE (SUDAH TERBIT) by Double-GI
Double-GI
  • WpView
    Reads 3,670,022
  • WpVote
    Votes 43,642
  • WpPart
    Parts 11
ATTENTION : sebagian part di PRIVATE jadi yang bisa membaca hanya followers saja. jika ingin membacanya kalian bisa langsung follow aku. *** Temukan Shanaz dan curhatlah apa pun atau kamu bisa kirim e-mail ke sini- AskMatcha@yahoo.com -dan permasalahan kamu Insha Allah akan terpecahkan. Temukan Alvaro yang bad boy. Cowok yang suka tebar pesona, si biang onar, perokok dan suka sekali bolos. Tapi di awal semester keduanya bertemu, awalnya tidak saling peduli...ehm maksudnya Shanaz yang tidak peduli tentang Alvaro. Lalu sebaliknya, Alvaro yang malah terlihat mencari perhatian pada Shanaz karena hanya cewek itu yang tidak menyukai kehadirannya.
D I L A N by vandette9
vandette9
  • WpView
    Reads 649,250
  • WpVote
    Votes 19,923
  • WpPart
    Parts 18
Dia Dilanku tahun 2015. Tapi aku bukan Milea. Ceritaku dan Dilan berbeda dengan Milea dan Dilan. Dilan, dia tidak suka dipanggil Dilan [Warning: Ini bukan novel Dilan]
Lo, Tunangan Gue !!! [Sudah Terbit] by yennymarissa
yennymarissa
  • WpView
    Reads 6,545,413
  • WpVote
    Votes 350,633
  • WpPart
    Parts 45
[Tersedia di toko buku terdekat. Beberapa part sudah dihapus] Fani membenci Reihan Nathaniel setengah mati. Cowok playboy yang selalu menjadi most wanted di kampusnya. Bagaimana bisa Tuhan menciptakan cowok seperti Rei yang tidak bisa menghargai cewek? Bukan. Bukan karena cowok itu berlaku kasar atau apapun. Tapi karena cowok itu terlalu lembut dan membuat hampir semua cewek di kampusnya bertekuk lutut pada pesona -yang menurut Fani justru sangat menyebalkan. Kenapa juga orangtuanya memintanya untuk bertunangan dengan cowok itu? Dan yang lebih menjengkelkannya lagi, kenapa Rei harus menerima pertunangan mereka? Karena sebuah alasan, Rei harus menyetujui permintaan orangtuanya untuk bertunangan dengan Tiffany Adelia. Cewek yang ternyata adik tingkatnya di kampus dan cewek yang ternyata membencinya setengah mati. Tapi Rei berusaha untuk bersikap tenang demi rencananya. Karena ternyata, cewek itu juga pernah terlibat secara tidak langsung dengan masa lalunya. "Sampe tujuan gue berhasil aja, Fan. Setelah itu, gue pasti lepasin lo." Tapi belum juga berhasil, hatinya justru berontak dan membuat rencananya hampir gagal. Atau mungkin sudah gagal? Karena tanpa sadar, dia selalu ingin orang lain tahu tentang statusnya dengan Fani. Bukan lagi untuk keberhasilan rencananya, tapi untuk hatinya agar cewek itu tetap tinggal di sisinya. Fani menatap Rei tajam. "Lo nggak punya hak buat ngatur-ngatur gue." "Gue tunangan lo, kalo lo lupa." "Kita cuma pura-pura, kalo lo lupa." "KALO GUE BILANG JANGAN JALAN SAMA DIA, YA BERARTI JANGAN JALAN SAMA DIA!! JANGAN BIKIN GUE TAMBAH MARAH, FAN!!" bentak Rei sambil menonjok dinding.
SHAIDAN by radexn
radexn
  • WpView
    Reads 6,840,678
  • WpVote
    Votes 89,552
  • WpPart
    Parts 12
[available on bookstores; gramedia, etc.] Selain main COC, kesukaan Aidan yaitu menyendiri sambil denger musik. Dan, selain kentang goreng serta pepsi, kelemahan Aidan adalah ... Shanin. SHAIDAN Copyright 2016 - radexn
Only You by YustikaM
YustikaM
  • WpView
    Reads 3,260,653
  • WpVote
    Votes 119,601
  • WpPart
    Parts 45
[TELAH TERBIT] Ini tentang Galen Alvaro. Seorang siswa populer di SMA Twist dengan sejuta pesonanya. Galen dapat membuat gadis mana pun terpukau dengan ketampanannya. Namun sayang, dia mempunyai sikap dingin, cuek, dan irit berbicara. Lalu, ada Irabella Fasha. Seorang gadis manis kerap dipanggil Bella, yang merupakan ketua OSIS. Siapa sangka Bella amat tidak menyukai Galen. Menurutnya; Galen adalah seorang cowok yang sangat menyebalkan. xxx Copyright © 2016 by YustikaM
DEAR NATHAN by Eriscafebriani
Eriscafebriani
  • WpView
    Reads 33,962,848
  • WpVote
    Votes 871,803
  • WpPart
    Parts 44
(Telah Terbit dan Difilmkan) Berawal dari keterlambatan mengikuti upacara pertama di sekolah baru, Salma Alvira bertemu dengan seorang cowok yang membantunya menyelusup lewat gerbang samping. Selidik punya selidik, cowok itu ternyata bernama asli Nathan; murid nakal yang sering jadi bahan gosip teman-teman terdekatnya. Beberapa rangkaian kejadian pun terjadi yang justru mengantarkan Salma untuk menjadi kian lebih dekat dengan Nathan. Dua kepribadian yang saling bertolak belakang, seperti langit dan bumi; yang tidak bisa bersatu tapi saling melengkapi. Novel ini mengisahkan tentang masa indah putih abu-abu, persahabatan, pelajaran kehidupan dan pentingnya untuk selalu menghargai perasaan.
My Husband Or My Teacher [SUDAH TERBIT] by asterzh
asterzh
  • WpView
    Reads 854,036
  • WpVote
    Votes 14,083
  • WpPart
    Parts 13
Diharapkan Follow Author terlebih dahulu, ya! ❤ [Sebagian Part Dihapus untuk Penerbitan] ♡ Cerita ini direpost ulang di akun dreame-ku. Silakan kunjungi. Link ada di bio ❤ Ardela Maharani mungkin nggak pernah menyangka kalau dia akan jadi seorang istri di usianya yang masih 16 tahun. Ditambah kenyataan, statusnya yang seorang pelajar kelas 3 SMA. Ini nggak masuk akal. Sangat nggak masuk di akalnya yang pas-pasan itu. Adel tahu kalau nggak seharusnya dia dinikahkan karena masalah sepele. Tapi memangnya dia bisa apa? Semuanya diluar kehendaknya. Apalagi Adel tahu, cowok yang dinikahkan dengannya ini adalah Beni. Seseorang dari masa lalunya. Beni datang, dan semua perasaan Adel yang sudah dipupuk setahun ini menguap seketika. Tapi Adel yakin, perasaannya pada Nata--adik kelasnya--tidak sedangkal itu. Dia tahu, akan ada ujian di rumah tangganya, mengingat sifatnya yang kelewat labil. * * * #1 chicklit on 20 August 2016 #3 chicklit on 13 August 2016 Copyright © 2016 by aster
The Most Wanted Boy [Komplet] by initataaa
initataaa
  • WpView
    Reads 12,129,804
  • WpVote
    Votes 620,475
  • WpPart
    Parts 92
Ini adalah kisah dari anggota paling ter- dari kelompok The Most di sekolah elit Skyle's School. Devin si Most Wanted Boy yang dinginnya mengalahkan mandi air dingin di pagi buta yang berhujan disatukan dengan Sea si pembuat heboh sekolah yang sepertinya lahir cacat karena tidak mempunyai satupun urat malu. Happy/Sad ending? Cover by: @-pixiedustxx
BEST OF US - TERBIT CETAK by pramyths
pramyths
  • WpView
    Reads 1,621,318
  • WpVote
    Votes 140,203
  • WpPart
    Parts 23
TERSEDIA DI TOKO BUKU SEBAGIAN PART SUDAH DIHAPUS Aku nggak mengerti bahwa sebuah kisah cinta bisa seperti ini. Sungguh, dulu aku hanya gadis polos yang tak pernah peduli pada cinta sejati. Di dunia ini, hanya ada 2 pria yang tadinya kupikir akan jadi pendamping hidupku: dr. Riza yang maha sempurna atau fotografer terkenal, Jerro Atma. Tapi lihat sekarang apa yang kulakukan. Galau habis-habisan menunggu orang yang tak pernah kuperhitungkan pulang ke Indonesia. Pria brengsek yang menjadikanku pacarnya dua jam sebelum keberangkatannya ke Amerika. Gila kan? Mana katanya dia akan sering-sering pulang? 6 bulan sekali my ass! Sudah hampir 2 tahun dan dia tidak pernah menunjukkan tanda-tanda dia mau pulang. Tapi sudahlah. Toh memang aku sendiri yang gila, mau-mau saja menunggunya. Ya bagaimana, namanya juga sayang. Kupikir mudah saja menunggu. Ngomong-ngomong, aku cukup jago dalam mempertahankan perasaan. Tapi baru kali ini aku sadar, bahwa menunggu dan bertahan tak semudah kelihatannya. Apalagi, saat kamu tidak tahu yang sebenarnya apakah dia layak ditunggu atau tidak. Dan saat kamu sibuk bertanya-tanya, ada orang lain yang punya jawaban masuk akal. [Lanjutan dari When You Tell Me That You Love Me]