yeyentresnani's Reading List
7 stories
The General's Wife by SairaAkira
SairaAkira
  • WpView
    Reads 4,129,432
  • WpVote
    Votes 180,569
  • WpPart
    Parts 26
((TELAH TERBIT!! DAPATKAN DI GRAMEDIA, GUNUNG AGUNG, DAN TMBOOKSTORE SELURUH INDONESIA )) Part 1-10 Free Publish untuk umum Part 11 ke atas Privat Publish hanya untuk follower Setelah dunia hancur akibat perang nuklir, kaum manusia yang masih bertahan hidup berkumpul di satu-satunya benua yang masih ada. Mereka membentuk koloni baru, negara baru yang bernama After Earth, Pemerintahan barupun tercipta dan terpusat di satu kota, Marakesh City. Pemerintahan dikuasai oleh pasukan militer yang bertangan besi dan sangat kejam. *** Ketika membuka matanya, Asia langsung berhadapan dengan sosok lelaki tak dikenal yang luar biasa tampan yang mengaku sebagai suaminya - suami yang sama sekali tidak pernah diingatnya - Lelaki ini, dengan mata cokelat mudanya yang tajam dan bibir yang selalu menipis sinis dan sedikit menakutkan itu memperkenalkan dirinya bernama Akira dan mengatakan bahwa mereka sudah menikah, dan satu kejutan lagi untuk Asia, Akira mengatakan bahwa saat ini Asia tengah mengandung anaknya. Bagaimana mungkin ini semua terjadi? Tidak ada ingatan apapun tentang pernikahannya, Tidak ada ingatan sama sekali tentang suaminya, tetapi lelaki asing itu memberikan bukti-bukti tak terbantahkan, surat dan foto-foto pernikahan mereka berikut perut yang sedikit membuncit, sedang mengandung janin mungil berusia dua bulan yang sedang bertumbuh di dalamnya. Seakan semua kejutan itu belum cukup, Asia kemudian mengetahui, bahwa suaminya adalah salah satu sosok yang paling ditakuti di Marakesh City, dia adalah seorang Jenderal, pemimpin pasukan militer elite yang paling ganas dan paling kuat di After Earth, Jenderal Akira adalah seorang pembunuh keji dan mahluk berdarah dingin yang tidak segan-segan menghabisi lawan-lawannya tanpa ampun. Bagaimana bisa Asia menikah dan mengandung anak dari lelaki ini??
The Best Unwanted Wedding by samfreyyy
samfreyyy
  • WpView
    Reads 254,786
  • WpVote
    Votes 11,360
  • WpPart
    Parts 46
Kinanthi, seorang CEO muda yang ambisius. Pikirannya dipenuhi dengan rencana bisnis Fuerte, tak ada tempat tersisa untuk hal lain, cinta misalnya. Belasan kali perjodohan gagal. Lalu mendadak, ketika sebuah perjodohan dengan Direktur Utama hotel ternama di Indonesia diajukan, Kinanthi dengan mudah menerimanya. Carnival, pria berusia awal tiga puluhan menjadi salah satu Direktur Utama terbaik di Asia Tenggara melalui jaringan hotel yang ia kelola. Baginya, keluarga adalah hal terpenting dalam hidupnya. Ia bahkan rela menanggalkan jabatannya jika perlu, demi keluarganya. Satu-satunya hal yang tidak ia setujui dari keluarganya adalah perjodohan yang terus dilakukan. Dua orang yang super sibuk itu saling membuat kesepakatan yang akan mengantarkan mereka pada pengalaman baru yang tak pernah mereka kira akan terjadi. Pengalaman baru yang mengajarkan bahwa logika atau pikiran boleh berencana, tapi hati yang menentukan.
HEROIN (COMPLETED) by ayurespati
ayurespati
  • WpView
    Reads 2,456,067
  • WpVote
    Votes 157,814
  • WpPart
    Parts 56
Arsen bertemu kembali dengan Mia, kekasih masa remajanya, setelah sepuluh tahun berpisah. Perpisahan yang tidak diinginkan dan terjadi tanpa kalimat perpisahan itu membuat keduanya tertarik untuk memulai lagi kisah lama. Meskipun pada saat itu, Arsen sudah merencanakan pertunangan dengan Moza, sahabatnya dari kecil demi tercapainya ambisi kedua keluarga mereka. Meski Moza tidak menghalangi hubungan keduanya, Arsen dan Mia tetap tidak dapat dengan leluasa menjalin hubungan. Lalu bagaimana jika suatu hari mereka melakukan kesalahan yang memunculkan skandal besar, sehingga cinta mereka diuji oleh benturan keras kedua keluarga Arsen dan Moza, serta hujatan publik yang menganggap Mia sebagai perusak hubungan?
Play Date by reinsabiila
reinsabiila
  • WpView
    Reads 3,248,899
  • WpVote
    Votes 346,100
  • WpPart
    Parts 57
Atas tuntutan pekerjaan, Tsamara kembali ke Jakarta bersama anak yang dikandung dan dibesarkan tanpa sepengetahuan mantan suaminya selama lima tahun. Namun, Tsamara tidak tahu bahwa kantornya sudah menjadi bagian perusahaan milik Ghaly dan pertemuan mereka mengoyak kembali luka keduanya yang belum sembuh. *** Lima tahun berlalu sejak perceraian Tsamara dan mantan suaminya, Ghaly. Tsamara tinggal dengan tenang di Yogyakarta bersama Alta--anak yang dikandungnya ketika bercerai--tanpa sepengetahuan Ghaly, diusik oleh perintah atasannya yang meminta Tsamara dimutasi ke Jakarta. Setelah pertimbangan matang mengenai jenjang karier yang bisa menopang hidup Tsamara juga Alta, akhirnya dia memutuskan untuk pindah, dengan harapan tidak akan bertemu Ghaly di sana. Namun, sialnya, Tsamara tidak tahu bahwa kantornya sekarang sudah berada di bawah kendali perusahaan milik keluarga Ghaly. Bunyi dentingan pintu lift menampakkan wajah yang menguar nostalgia dan membuka kembali luka keduanya yang belum menutup.
Living with the Dosen [TERBIT] by AloisiaTherin
AloisiaTherin
  • WpView
    Reads 6,735,824
  • WpVote
    Votes 609,824
  • WpPart
    Parts 42
"Percaya deh, dia itu dingin, tapi ngangenin." *** Monela si anak kesayangan Mami terpaksa harus tinggal seatap dengan dosen-nya yang terkenal dingin juga kejam dan anti wanita, bahkan sampai di cap sebagai pria gay, membuat Monela ketar-ketir sendiri. Selain karena dingin dan kejam, dosen yang bernama Bastian itu dulunya juga merupakan masa lalu Monela, plus tetangga mepet dinding. Apalagi mereka berpisah dengan cara yang tidak baik-baik saja, membuat Monela ogah jika harus kembali berdekatan. Tapi apa daya? Kini Monela harus tinggal dalam atap yang sama, tembok kamarnya sebelahan pula. Rupanya kesialan Monela belum berhenti sampai disitu saja. Mengetahui sifat 'tersembunyi' Bastian membuat Monela semakin di rundung sial lagi. Nah, sekarang masalahnya hanya satu. Bisakah Monela menjaga hatinya agar tidak jatuh kembali, pada dosen sekaligus cinta pertamanya itu? *** baper zone ⚠️⚠️ FOLLOW DULU SEBELUM BACA! DI PRIVATE! YANG PLAGIAT PANTATNYA MBEGAR!
Risa by Queen_Elenora
Queen_Elenora
  • WpView
    Reads 359,866
  • WpVote
    Votes 7,972
  • WpPart
    Parts 8
*Ebook sudah TERSEDIA di GOOGLE PLAYBOOK!!! (CERITA SUDAH DI HAPUS!!!) "Aku bukan pelacur biasa, pekerjaanku adalah menjadi simpanan para pengusaha dan pejabat negara. Aku menikmatinya. Aku Risa..." Risa tak percaya bahwa ia akan mengalami pengalaman seperti ini sebelumnya, menikah dengan seorang pengusaha kaya raya. Jika biasanya ia hanya akan dijadikan sebagai seorang simpanan, maka kali ini ia akan menjadi seorang istri yang sesungguhnya. Namanya Akira Antasena, lelaki yang meminangnya dengan seribu alasan. Lelaki yang menikahinya hanya karena rasa cintanya pada istri pertama lelaki itu yang bernama Tessa. Ya, Risa akan menjadi istri kedua Akira. Lalu bagaimana kisahnya? Mampukah Risa menjaga hatinya agar tidak jatuh dalam pesona seorang Akira Antasena?
MY POSSESSIVE MAN-😍 (@dreame) by dreamon31
dreamon31
  • WpView
    Reads 2,014,115
  • WpVote
    Votes 21,150
  • WpPart
    Parts 16
9 MEI 2018 #1 IN ROMANCESTORY #1 IN GRASSMEDIA #1 IN GRASSPLATINUM #53 IN ROMANCE (4/3/18) #54 IN ROMANCE (25/2/18) Anya Larasati merasa hidupnya baik-baik saja sebagai seorang gadis single. Namun semuanya berubah ketika ia bertemu dengan seorang pria tampan billionare bernama Keenan Wijaya, yang membuat hidupnya bak jet coaster hanya dalam beberapa hari setelah pertemuannya. Sifat Keenan yang menuntut sangat membuat Anya tertekan pada awalnya, namun dengan pendekatan Keenan yang ekstrim, Anya akhirnya tunduk pada pesona Keenan. "I want you to be my wife as soon as possible and I want to live with you forever, love you, cheers you, tease you, touch you wherever I want, make love to you all the time..." - Keenan **************** Happy Reading Loves n hugs start 28 Nov 2017 - 28 Dec 2017 Repost December 2018 - 11 January 2019 @Copyrights by dreamon31