loeyzh's Reading List
198 stories
[TAMAT] Violathan: The Male Lead Doesn't Know I'm Pregnant with His Baby by AstrieAnggita
AstrieAnggita
  • WpView
    Reads 3,432,759
  • WpVote
    Votes 246,022
  • WpPart
    Parts 56
Gimana rasanya hamil anak tokoh utama pria di buku novel, padahal kamu sendiri bukan tokoh utama wanitanya? Viola tentu tidak pernah menduga dirinya akan terjebak dalam skenario konyol itu. Malam yang seharusnya membuat hidupnya hancur ia rapikan dengan teliti. Tidak ada jejak, tidak ada bukti. Sang tokoh utama pria, Ethan, bahkan mengira semua itu hanyalah mimpi. Namun ada satu hal yang tak bisa ia hapus: bayi yang kini tumbuh dalam perutnya. Viola bertekad menjadi single mother. Jauh dari skenario yang memaksanya menjadi tokoh wanita kedua bernasib tragis. Tapi ketika takdir menyeretnya kembali ke sisi Ethan, semuanya berubah. Ethan melihat Viola bukan sebagai beban, melainkan asisten paling profesional yang pernah dimilikinya. Dan ketika ia tahu Viola hamil, keputusannya bulat. "Kalau begitu, kita menikah. Anak itu... akan kuanggap anakku." Masalahnya, Ethan sama sekali tidak tahu. Anak itu memang benar-benar darah dagingnya.
LEGAWA by iiprtw01
iiprtw01
  • WpView
    Reads 279,139
  • WpVote
    Votes 17,916
  • WpPart
    Parts 35
Cinta bukan yang pertama kali datang di antara mereka. Tapi luka, sunyi, dan pengabaian yang tidak pernah benar-benar pergi. Lara dibesarkan dalam diam yang dipaksa, dalam luka yang diwariskan, serta dalam hidup yang mengajarkannya untuk tidak pernah berharap apa-apa. Sedang Mahadewa, adalah pria yang telah kehilangan cahaya sejak lama, terlalu dingin untuk disentuh, terlalu remuk untuk kembali percaya, juga terlalu rusak untuk dicintai. Pernikahan mereka tidak dimulai dengan cinta, tidak lahir dari kasih tapi sebuah kewajiban. Juga merupakan pertarungan diam-diam untuk saling menyakiti. Namun dalam ruang yang sama di antara detak jam yang berjalan tanpa suara, lewat sentuhan juga hasrat yang mulai menyelinap, rasa mulai tumbuh di waktu dan tempat yang tidak semestinya. Di balik dinding bisu dan permainan semesta, mereka selalu saling mencari dan menemukan. Lalu saat masa lalu datang menagi, dan mereka saling kehilangan satu sama lain, akankah perasaan yang tak pernah sempat diucapkan itu cukup untuk menyelamatkan mereka? Apakah perasaan yang tak pernah diberi nama akan kembali membawa mereka untuk saling menemukan? Atau mereka memang ditakdirkan hanya untuk saling melukai, lalu kehilangan. -- WARNING⚠️⚠️ 18+ Terdapat adegan seksual, kekerasan, abusive dan mental illnes. Mohon bijak dalam memilih bacaan
DAMIAN by Theshittykeen
Theshittykeen
  • WpView
    Reads 9,447,776
  • WpVote
    Votes 596,722
  • WpPart
    Parts 62
Christina dituduh membunuh seseorang, semua bukti memberatkannya tidak peduli meski Christina bersaksi ia tidak pernah membunuh siapapun dan tidak ingat kejadian malam itu. Christina dijatuhkan hukuman penjara seumur hidup di penjara Tartarus, penjara di pulau tak berpenghuni yang dipenuhi tahanan berbahaya, rumornya tidak ada yang pernah berhasil keluar dari Tartarus hidup-hidup ataupun bertahan hidup di sana lebih dari satu bulan. Hanya monster yang bertahan hidup di sana dan salah satunya adalah DAMIAN, laki-laki yang pernah menyatakan cintanya pada Christina sepuluh tahun yang lalu namun Christina menolaknya mentah-mentah. Damian menghilang tiba-tiba setelah penolakan yang mempermalukannya itu dan Christina tidak pernah mendengar kabar soalnya lagi hingga hari di mana Christina dibawa ke Tartarus, bertemu dengan Damian yang jadi tahanan paling ditakuti di sana. Yang jadi pertanyaannya apakah keberadaan Damian akan menjadi keuntungan bagi Christina atau justru neraka baginya mengingat terakhir kali Christina bertemu dengannya adalah ketika Christina berbohong tentangnya di hadapan banyak orang, dan mempermalukannya.
Open Arms  by sourcesmiles
sourcesmiles
  • WpView
    Reads 2,015,083
  • WpVote
    Votes 172,087
  • WpPart
    Parts 46
Pradipta Narendra Mochtar. An international chef. Owns a renowned restaurant in Paris. His identical twin died. Ended up married to his deceased twin brother's girlfriend. Anyalira Lathifa Tjandra. An art director at a digital agency under a media company. Her boyfriend died. Ended up married to her boyfriend's twin. Tentang Dipta yang berusaha kembali menjalani hidup setelah duka mendalam ditinggalkan saudara kembarnya dan juga Anya yang berusaha berdamai pasca ditinggalkan seorang kekasih yang sudah delapan tahun bersama. A story of grief, acceptance, starting over and loving again. (TELAH TERBIT - 5 CHAPTER TERAKHIR TELAH DIHAPUS)
Wedding Hell by EnierrNie
EnierrNie
  • WpView
    Reads 2,087,066
  • WpVote
    Votes 95,121
  • WpPart
    Parts 63
"Sepertinya belum sebulan sejak pemutusan pertunangan Tuan muda Zarren, tapi dia dengan cepat melangsungkan pernikahan" "Apa benar kalau pengantin wanitanya hamil?" "Pengantin wanita punya aura lemah lembut, sedangkan mantan tunangannya terkesan kuat. Mereka sangat berbeda, tapi yang mana yang tipe Archilleo?" Archilleo justru mendekat ke telinga Tealia. "Istri? Itu seharusnya bukan tempatmu" "Welcome to hell, Tealia". Jangan baca kalau cuma mau plagiat!! Gua nggak ikhlas!! Lu plagiat, nyolong ide, seluruh dosa gue lu yg tanggung, aamiin. . . . Most Impressive Ranking 11-8-2024 #1 - adult 24-8-2024 #1 - wedding 18-8-2024 #2 - kantor 11-11-2024 #2 - lovehate 20-11-2024 #2 - cold 14-8-2024 #5 - marriagelife 11-11-2024 #6 - dark 11-11-2024 #9 - marriagelife
ROMANTIC ESCAPE by Ina_Syifa12
Ina_Syifa12
  • WpView
    Reads 959,911
  • WpVote
    Votes 63,595
  • WpPart
    Parts 40
Gatari Naresdipati adalah seorang model berusia 27 tahun. Berkat sang ibu yang menjadi biro jodohnya, Gatari menikahi Atlas Shane Wijayanto--seorang arsitek yang seumuran dengannya. Di sinilah kisah pernikahan kontrak mereka yang penuh dengan lika-liku dan luka dimulai.
REBIRTH by shaanis
shaanis
  • WpView
    Reads 1,146,914
  • WpVote
    Votes 148,241
  • WpPart
    Parts 60
[ re·birth /rēˈbərTH/ noun means the action of reappearing or starting to flourish or increase after a decline; revival. ] STORY BLURB: Apa yang telah diakhiri, tidak seharusnya dimulai kembali. Apa yang telah terkubur dan sirna dari pandangan mata, tidak seharusnya kembali dihidupkan meski hanya dalam jiwa. -- Javaradja Shakti Shankar, yang selamanya hanya menjadi si anak nomor dua bagi sang ayah. The spare alias cadangan guna memastikan potensi kepemimpinan kakak lelakinya tidak tergeser. Ia telah lama hidup dalam bayangan sang kakak, yang selalu penuh kuasa sekaligus merasa leluasa menimpakan setiap derita kepadanya. Fayyana Arubi Sayudha-Satoo. Ia hanya ingin bertahan hidup, tanpa pernah mengecewakan siapa pun lagi. Ia hanya ingin tenang untuk malam-malam mencekam, tanpa pernah teringat akan luka atau penderitaan terdalamnya lagi. Namun, nasib tampaknya terus membawanya kembali pada sumber kekacauan yang akan sepenuhnya menghancurkan sisa kepingan hatinya. [ REBIRTH by Shaanis ]
The Silk Cage by briselette
briselette
  • WpView
    Reads 2,555,702
  • WpVote
    Votes 182,786
  • WpPart
    Parts 43
[Written in Bahasa Indonesia] Freshly married into one of Indonesia's most powerful Chinese-Indonesian dynasties, Mikhaila Tanoto finds herself in a world where jade isn't just jewelry, qipaos are custom-fitted in Shanghai, and silence at the dinner table speaks louder than words. Her new battlefield? Navigating social hierarchies masked as charity galas, decoding passive-aggressive praise from women in silk cheongsams, and learning that in this world, the real power lies in who pours the tea-and who doesn't get served at all.
Bad boy by Riskagstr
Riskagstr
  • WpView
    Reads 9,316
  • WpVote
    Votes 734
  • WpPart
    Parts 3
Anina Azrega terjerat cinta seorang Alaric Dante. Tembok yang Dante bangun sangat sulit untuk Nina jangkau, gertakan keras, ancaman bahkan kata-kata kasar tidak membuat Nina gentar. Nina tidak pernah menyerah sampai di mana Dante menerima kehadirannya. Perlahan hubungan keduanya kian erat. Meskipun Nina harus jatuh bangun mendapatkan prianya, tidak ada kejelasan yang pasti. Hubungan tanpa status. Itulah yang mereka jalani. Nina yang malas menuntut kejelasan, dan Dante malas memberi jawaban. Di saat Dante menyadari cintanya pada Nina. Saat itu pula latar belakangnya terbuka, Nina mulai memberi jarak.
Kerikil dalam Sepatu by aileum
aileum
  • WpView
    Reads 1,200,790
  • WpVote
    Votes 131,055
  • WpPart
    Parts 48
Arin dan Latan merahasiakan pernikahan mereka dari khalayak. Paling tidak untuk tiga tahun pertama. Awalnya semua berjalan sesuai rencana. Namun, ketika salah satu dari mereka menyadari adanya rahasia di pernikahan rahasia mereka, semua tak lagi sama.