YamuWright
Aku, Alice Trevleik Ghalen, adalah seorang mahasiswi jurusan sastra, yang bisa dibilang... terlalu normal. Tidak seperti mahasiswi lainnya yang energik. Aku hanya seorang pendiam dan penurut diantara mereka semua. Aku bosan dengan semua itu.
Tetapi, aku mulai berubah sedikit demi sedikit, sejak kejadian itu, dan sejak aku mengenal sisi lain dari kehidupan di dunia ini. Sisi yang tidak pernah diperlihatkan kepada orang lain.
Sisi dunia yang lain ini, seperti sebuah panggung dengan tokoh utama, aku, dan seorang laki-laki yang misterius ini.