EviMargareta's Reading List
15 stories
The Honeymoon Is Over [FIN] by dadodados
The Honeymoon Is Over [FIN]
dadodados
  • Reads 2,840,233
  • Votes 235,580
  • Parts 65
TAMAT & PART LENGKAP May contain some mature convos and scenes "Kita kapan akan bercerai?" - Aliyah, istri. "Kamu ajakin saya kumpul kebo?" - Jesse, suami. Bagi Aliyah Sadie, hidup adalah sebuah komedi. Satu hari kamu berpacaran dengan A dan keesokannya kamu menikah dengan si B. Itu masih lucu kan? Sekarang tambahkan kalau yang kamu nikahi itu tunangan dari kakakmu yang tiba-tiba saja menghilang di hari H pernikahan. That thing escalate from comedy to tragedy real quick. Menurut surat kakaknya, tiba-tiba saja dia mengalami cold feet dan kabur di subuh saat semua orang tidur lelap. Yeah, imagine how cold Aliyah's body when her mother put her in the wedding dress. Dan kenapa pula kakaknya kembali setelah sekian lama dan membuat hidupnya seperti di novel-novel picisan nan klise? Kenapa juga baru kali ini Aliyah tahu kalau ada genre Tragicomedy?! "There's more to this than meets the eye." GENG BUAYA SERIES #1
Pesawat Kertas by nonimukti
Pesawat Kertas
nonimukti
  • Reads 48,403
  • Votes 5,207
  • Parts 15
Cover by @DedyMR [WattpadRomanceID Reading List 👉 Februari 2023] Tiga tahun bersama, Bastian membuat Denali merasa menjadi orang ketiga dalam hubungan mereka. Kebohongan Bastian membuatnya harus merelakan mimpi yang selama ini diangankan, meskipun pernikahan sudah di depan mata. Saat Denali berusaha merelakan Bastian beserta impian mereka, seseorang hadir dan membuatnya merasakan kenyamanan baru. Hanya saja, Bastian kembali dan berkeras mempertahankan hubungan mereka serta meminta agar pernikahan tetap terlaksana. Bagaimanakah Denali menyikapi kondisi dua pria yang datang memberikan warna berbeda di hidupnya? Akankah dia memegang komitmen bersama Bastian atau berpaling kepada pria lain yang memberikannya pandangan hidup baru dan lebih bermakna?
The Ingredients of Happiness [COMPLETED] by KepodangKuning
The Ingredients of Happiness [COMPLETED]
KepodangKuning
  • Reads 1,397,500
  • Votes 132,388
  • Parts 91
Semua orang pasti sibuk mencari kebahagiaan. Ada yang bahagia di dapur bila bereksperimen dengan tepung, telur, ragi, gula, butter, dan oven. Menghirup bau ragi yang seperti makanan berjamur saja sudah menjadi terapi bagi jiwanya yang lelah. Dengkuran kucing gemuknya adalah simfoni yang harmonis bagi pendengarannyaa. Bahkan kebahagiaan orang tuanya selalu diletakkan di atas kebahagiaannya sendiri. Ada juga yang bahagia jika saldo rekening tabungannya bertambah, setoran utang yang tidak terlambat ke bank, memberi makan kucing di jalanan, hingga rela menukar kebahagiaannya demi kebahagiaan sang mama. Bagi yang mencari sebenarnya lupa bahwa bahagia itu tidak dicari. Bahagia datang dari diri sendiri dan tercipta bila kita bersyukur atas apa yang ada dan mulai menerima keadaan dengan hati selapang samudra. Para pencari kebahagiaan itu adalah Ares dan Dita. Bagaimana cara Ares dan Dita mencari kebahagiaan sejati? Atau mungkin, mereka tidak perlu mencari karena kebahagiaan itu sejatinya lebih dekat dari urat nadi. Mereka, hanya perlu melihat lebih dekat dan lebih teliti, kan? --- Rate Mature, 17+ Notes. Naskah belum disunting sehingga masih banyak typo bertebaran dan belum sesuai dengan EYD. Semoga dapat dimaklumi. Terima kasih 🙏😽 Sumber gambar dalam cerita ini dari Pinterest dan Google #1 romansa 2/12/22 #1 kerja 4/12/22 #25 romance 6/12/22 #1 agegap 6/12/22 #6 Chicklit 12/12/22 #1 metropop 15/12/22 #15 baper 13/1/23 #17 romance 14/1/23 #6 bucin 24/1/23 #5 fiksi umum 31/1/23 #7 getaran 12/2/23 Dimasukkan oleh @WattpadIndonesia ke dalam reading list: Cinta di tiap halamannya Dimasukkan oleh @AmbassadorsID ke dalam reading list Ambassador's Pick Valentine Reading list Dangerous Love Edisi Desember 2022 oleh @WattpadRomanceID Semoga enjoy ya bacanya. Psssst, masukin ke reading list dan library-mu ya 😉
Bumi Milik Sana by killmill77
Bumi Milik Sana
killmill77
  • Reads 2,123,528
  • Votes 227,148
  • Parts 48
Sana dihukum setelah menghabiskan uang ratusan juta dalam waktu singkat, semua fasilitasnya dicabut dan hanya diberikan uang bulanan secukupnya. Kepepet membutuhkan uang tambahan, Sana menyetujui tawaran dosen killer-nya, Bhumi, untuk menjadi asisten. Namun, semakin lama, Sana semakin terlibat ke dalam kehidupan Bhumi, juga terlibat perasaan yang tidak bisa Sana hindari. *** Sanalia Afiyah Anugerah dihukum dan hanya diberikan uang jajan bulanan secukupnya setelah menghabiskan ratusan juta dalam dua hari. Terbiasa dengan fasilitas yang diberikan papanya, Sana kalang-kabut dan kehabisan uang jajan dalam waktu kurang dari seminggu. Sewaktu kepepet, Sana tidak sengaja bertemu dengan Bhumi--dosen galak yang membuatnya tidak lulus di satu mata kuliah--saat ingin meminta uang jajan tambahan pada omnya. Bhumi pun menawarkan solusi untuk Sana, menjadi asistennya dan mendapatkan gaji setiap bulan. Sana menerima tawaran Bhumi meski gajinya tidak banyak, paling tidak Sana tidak lagi harus mengirit uang jajan selain sering dapat makan siang gratis. Namun, semakin lama menjadi asisten Bhumi, Sana semakin terlibat ke dalam kehidupan dosennya itu, mengenai Bhumi yang ternyata dekat dengan papanya, Bhumi yang adalah duda anak satu, dan perasaan Sana untuk Bhumi yang tidak bisa dia hindari.
Rahasia Runa by arviatura
Rahasia Runa
arviatura
  • Reads 390,146
  • Votes 48,439
  • Parts 47
Seorang Runa Hariadi seharusnya menjalani hidup dengan begitu mudah dan serba mewah. Namun sesuai dengan sifatnya yang lembut tapi rebel, ia justru mengambil jalan hidup yang lebih sulit. Runa memilih untuk bekerja di sebuah perusahaan fast-moving consumer goods (FMCG) terkemuka di tanah air, Adipa Group, sebagai Marketing Associate, untuk membayar utang ibunya yang telah bercerai dari ayahnya. Tanpa siapa pun ketahui, Runa sebetulnya adalah generasi ketiga keluarga pemilik perusahaan FMCG Indonesia terbesar lainnya, Tarama International. Satya Wiranegara dipaksa oleh keluarganya untuk pulang ke Indonesia setelah menyelesaikan kuliah S2-nya di Philadelphia. Ia ditunjuk sebagai Brand Manager sebuah produk terbaru Adipa Group yang sempat bermasalah di tangan Brand Manager sebelumnya. Permasalahan dimulai ketika kehadirannya mengancam rahasia identitas Runa akibat rasa penasarannya terhadap sosok perempuan tersebut. Sekuat apakah Runa akan bertahan di perusahaan tempatnya bekerja? Apakah hubungan di antara Runa dan Satya bisa tetap berjalan profesional atau akan berkembang ke arah yang tidak mereka duga? Genre: Romantic comedy Mulai: 19 November 2021 Highest rankings: #1 in Marketing (29/11/21) #1 in Jakarta (22/03/22) #1 in OfficeRomance (01/05/22) #1 in RomanticComedy (12/06/22) #1 in Metropop (12/09/22) #1 in Brand (03/09/23) #1 in Bahasa (28/05/23)
Meneroka Jiwa 2 by KaiaKarnika
Meneroka Jiwa 2
KaiaKarnika
  • Reads 542,921
  • Votes 72,985
  • Parts 49
Ketika lara akhirnya mempertemukan pada cinta yang dinanti. Kala akhirnya terkuak sang tabir misteri. Apakah hidup akan memberikan kebahagiaan yang hakiki atau hanya kembali menorehkan luka di hati? Kisah ini masih tentang Wangi, anak dari penderita skizofrenia yang mulai mencintai diri sendiri. Perempuan lugu dari kaki gunung Merbabu yang akhirnya menambatkan hati pada sosok lelaki yang dikagumi. Hidup yang semula hanya berisi caci pun perlahan mulai berwarna-warni. Namun, hidup tetaplah penuh misteri. Misteri yang meski mendewasakan diri, tetapi juga tak jemu menghadirkan kejutan yang mempermainkan emosi. Apakah salah satu jawaban dari misteri akan membuat lelaki yang dicintai tetap selalu di sisi atau justru terpaksa meninggalkannya sendiri? Akankah cinta membawa Wangi menemukan makna kehadirannya di dunia ini atau lagi-lagi hanya menunjukkan bahwa dirinya tak berarti? *** Dilarang keras mengambil sebagian dan/atau seluruh isi cerita tanpa izin penulis. Manusia yang bermartabat tak akan sudi melakukan plagiat. Cerita ini terinspirasi dari kisah nyata, tetapi untuk detail nama tokoh, profesi, institusi, tempat kejadian, atau peristiwa, semua adalah murni imajinasi penulis. Dengan demikian, apabila ada kesamaan, maka itu adalah kebetulan semata dan tidak ada unsur kesengajaan.
The Home He Lives In [COMPLETED] by sheisyara
The Home He Lives In [COMPLETED]
sheisyara
  • Reads 1,306,796
  • Votes 125,221
  • Parts 67
Kinanti Laudyara adalah seorang PA profesional. Jasanya sudah terdengar hingga ke selesar istana para konglomerat tanah air maupun mancanegara. Dalam kurun waktu sepuluh tahun, ia sudah pernah bekerja pada belasan keluarga old-money yang tersebar diseluruh benua Asia. Tahun ini, merupakan tahun terakhir dirinya bekerja sebelum menikmati masa cuti panjang di akhir tahun nanti. Rob-direktur agensinya, berkata bahwa job terakhir ini mungkin akan sedikit sulit mengingat klien mereka selanjutnya adalah seorang Hanggara. Ya, keluarga Hanggara yang jumlah skandalnya berbanding lurus dengan jumlah prestasinya itu. Tapi sepertinya Rob lupa kalau Kinanti tidak seperti PA-nya yang lain. Wanita itu setangguh karang. Siapapun yang pria tua berikan padanya, tidak akan Kinanti lepaskan. Dia selalu bisa mengatasinya. Apalagi hanya seorang Hanggara Nareno. Pengalaman memberitahukannya bahwa pria sejenis itu cukup Kinanti sediakan wanita penghibur ekslusif di setiap malamnya. Seorang pria akan lebih 'jinak' jika kebutuhan paling primitifnya terpenuhi. Lihat saja nanti. Kinanti tidak pernah salah. ----- ©2021 Yara Nayanika
Love Rendezvous in Paris (Completed) by m1ntea
Love Rendezvous in Paris (Completed)
m1ntea
  • Reads 211,749
  • Votes 13,614
  • Parts 49
CERITA INI BAGI MEREKA YANG SUDAH BERUSIA 18 TAHUN KE ATAS. MENGANDUNG BANYAK KONTEN DEWASA. Sepanjang hidup Regita Hapsari , 27 tahun, berada di bawah pengawasan ketat orang tuanya. Hidupnya terlalu lurus, cenderung membosankan. Ketika memulai hidup barunya sebagai mahasiswa S2 di Paris, dia tidak hanya ingin mengejar ilmu. Dia bertekat ingin merubah jati dirinya jadi Parisian Girl yang lebih cool, edgy dan free spirit. Di kampus Regita jatuh cinta pada Mathias Moreau, 27 tahun, teman kampus yang super ganteng dan sukses sebagai pemilik start up. Dia bertekat menjadikan pria itu sebagai pacarnya. Perjuangan sangat berat karena dia sering insecure dan merasa tidak sebanding dengan pria populer itu. Regita juga tanpa sengaja berkenalan dengan Gaël Arnaud, 31 tahun di pesta beberapa kali. Pria kaku dan tidak romantis. Ucapan Gaël kerap memancing emosi Regi dan tak jarang berakhir dengan pertengkaran. Seberapa pun Regita berusaha menghindari, mereka selalu bertemu. Paris tempat cinta kerap hadir di mana pun kamu berada tetapi hati harus memilih yang terbaik.
GEVONDEN (COMPLETED on KaryaKarsa) by junessca
GEVONDEN (COMPLETED on KaryaKarsa)
junessca
  • Reads 49,383
  • Votes 4,129
  • Parts 60
[HANYA TERSEDIA 11 CHAPTER. SISANYA BISA DIBACA DI KARYAKARSA] "The entire universe conspired to help me find you." Sebelum bertemu dengan wanita itu, si perfeksionis Elijah William Macbain sudah sangat siap menghabiskan sisa hidupnya sendirian. Anna Leonny Sumampow. Pria itu akan ingat nama wanita itu, selamanya. READ FULL CHAPTER ON KARYAKARSA.COM/JUNESSCA *** Novel in Bahasa Indonesia. This work is protected under the copyright laws of Republic of Indonesia (UU Tentang Hak Cipta No. 19 Tahun 2002). This is a fictional story. Names, characters, incidents, and dialogue are products of the author's imagination. Any resemblance to actual events or persons, living or dead, is entirely coincidental. Written by Junessca, 2-0-2-1
Jar of Hearts ( Versi Terbit Diandra's Marriage ) by hapsari1989
Jar of Hearts ( Versi Terbit Diandra's Marriage )
hapsari1989
  • Reads 6,752,358
  • Votes 78,642
  • Parts 7
Diandra Kamila hanya memiliki Sang Ibu di dalam hidupnya. Apapun akan dia lakukan demi kebahagiaan satu-satunya keluarga yang ia punya. Sekalipun, menaruhkan dirinya untuk menjadi istri kedua demi bisa membiayai perawatan Sang Ibu yang mengidap kebocoran Jantung. Pradipta Sutanto, Pengusaha restaurant ternama dan pemilik rumah sakit yang sangat mencintai istrinya, Arinda yang juga seorang dokter kandungan. Pradipta mensyukuri hidupnya dan tetap bahagia dengan pernikahanya meski Arinda tidak bisa memberikanya keturunan akibat Endometriosis yang istrinya derita. Arinda wanita beruntung yang dicintai oleh sang suami dan keluarganya. Namun, ia tak lantas puas karena ia tidak bisa memberikan suami yang juga sahabatnya seorang keturunan. Ia ingin memiliki keluarga yang utuh, dengan anak yang hadir ditengah-tengah mereka. Hingga Arinda, bertemu Diandra dan meminta ia menjadi istri kedua suaminya. Diandra mengangguk, menyetujui permintaan Arinda meski ia tahu, ia akan menikahi pria yang ternyata Kakak dari sahabat SMA nya. Pria yang ia benci karena peringai buruknya.