lidanyi_08's Reading List
3 stories
Oon in Action by TheSkyscraper
TheSkyscraper
  • WpView
    Reads 3,166,276
  • WpVote
    Votes 85,554
  • WpPart
    Parts 34
Tidak ada yang Oninda lebih sukai daripada es krim dan Melvin hingga rela dirinya diberikan nama panggilan Oon oleh sang pujaan hati. Namun, ketika Melvin pindah menjadi guru pengganti, Oon mengira ini kesempatan bagus agar lebih dekat, meski dia tidak tahu bahwa hal itu akan jadi ancaman untuk hubungan mereka. *** Sejak umur empat tahun Oninda sudah mengenal Melvin dan sejak itu pula Oninda mulai menyukainya. Meski bertahun-tahun Melvin menghindarinya, tidak mengacuhkan Oninda, hingga ikut memanggilnya dengan sebutan Oon yang tidak dia sukai. Ketika salah satu guru harus mengambil cuti melahirkan dan Melvin harus menjadi guru pengganti di sekolah Oon di sela kuliahnya, gadis itu melihat kejadian ini sebagai kesempatan yang bagus untuk mendekati Melvin. Mulai dari menyapanya setiap hari, bertemu di ruang kelas, hingga kesempatan untuk bisa berangkat dan pulang bersama. Namun, tampaknya semua tidak berjalan semulus yang Oon mau, bukan hanya Melvin yang ternyata diam-diam menyukai teman kuliahnya, tapi juga ada gosip yang mengancam hubungannya dengan Melvin yang belum mencapai garis start! Apakah Oon harus menyerah atas cintanya demi reputasi Melvin?
Kamuflase by kontradiksi
kontradiksi
  • WpView
    Reads 3,743,781
  • WpVote
    Votes 451,802
  • WpPart
    Parts 61
[Cerita ini akan tersedia gratis pada 15 April 2022] Sari, seorang siswi di sekolah khusus agen intelijen mengemban misi mengungkap dalang narkotika di Jakarta. Dibantu temannya Ganesha, mereka harus berpacu melawan organisasi rahasia dan menerima kenyataan bahwa idealisme mereka tidak selalu sesuai dengan realita di lapangan. *** Saritem Widyastuti adalah perempuan Indo-Jerman yang terdaftar sebagai siswa di Sekolah Khusus Nusantara. Sebuah sekolah intelijen yang mengajarkan 74 bahasa daerah, kemampuan beternak, ketahanan fisik dikejar anjing, menjinakkan bom di sebuah pasar, serta pelatihan dengan kearifan lokal lainnya. Sari ditugaskan untuk menjalankan misi besutan Badan Narkotika Nasional: mengungkap identitas gembong narkoba di Jakarta. Bersama Ganesha, yang diberikan tugas oleh Kemendikbud untuk menguak pelaku penyebaran kunci jawaban Ujian Nasional, mereka menyamar di sekolah negeri favorit di Jakarta. Di sana, Sari terpaksa belajar bahwa mimpinya membela negara tidak selalu sejalan dengan tugas yang diembankan padanya. Mampukah Sari menyelesaikan misinya? [SERI INTELIJEN NUSANTARA #1]
Tak Ada Lagi Ganjil-Genap by RatuCungpret
RatuCungpret
  • WpView
    Reads 225,375
  • WpVote
    Votes 31,723
  • WpPart
    Parts 13
Diary Gala saat pandemi