Love
152 stories
Copycat [END] by yfsiska
yfsiska
  • WpView
    Reads 542,625
  • WpVote
    Votes 65,427
  • WpPart
    Parts 34
Gimana rasanya kalau ada orang yang ngikutin gaya kita? Dari fashion, potongan rambut, sampai gaya bicara, diikuti juga! Kesal, nggak, sih? Itulah yang dialami Prisa. Kebaikannya membantu Gista, rekan kerjanya malah jadi bumerang buat dia. Gista menirunya dalam berbagai hal. Bahkan, cowok Prisa ikut direbut juga! Kira-kira, kenapa Gista sampai meniru Prisa, ya? Terus, gimana reaksi Prisa? Penasaran, kan? Baca, yuk, cerita baru aku 'Copycat'! Otw masukin reading list, ya. Follow aku juga biar aku bisa ingetin kalau ceritanya udah update. Jangan lupa komen, dan vote juga! *Cerita ini fiksi semata, kalau ada kesamaan, itu semua hal tidak disengaja. Sebuah cerita metropop dari Yuanita Fransiska Instagram yuanita.fransiska Wattpad, Twitter, Storial yfsiska
Play Pretend by liarasati
liarasati
  • WpView
    Reads 915,172
  • WpVote
    Votes 78,432
  • WpPart
    Parts 26
Serena Junia mengalami kesulitan ekonomi, dia menolak dikatakan bangkrut. Karena yang pertama, harta yang habis itu bukanlah hartanya, melainkan harta kedua orang tuanya. Yang kedua, dia masih punya pekerjaan, dan total utang bank masih mampu ditutupi oleh gaji bulanannya. Dengan gengsi yang masih bercokol di dada Serena, dia yakin bisa menemukan solusi untuk hidup ke depannya. Jika saja, keluarganya tidak membuat segalanya semakin buntu. Mama dan Kakaknya sama sekali tidak bisa lepas dari sifat hedon. Meski sengit, Serena harus meyakinkan keluarganya jika kehidupan telah berputar. Apalagi Mamanya tidak mau tinggal di rumah petak. Membuat Serena terpaksa harus meminta bantuan teman lamanya, orang yang menganggapnya sahabat, meski Serena merasa hubungan mereka tidak seakrab itu sekarang. Hingga akhirnya dia bertemu kembali dengan pria itu- Wisnuadji Arthadirga -Abang dari teman lamanya. Pria yang selalu melayangkan sorotan dingin dan sinis, karena kesalahan kecil yang dibuat Serena-setidaknya Serena selalu beranggapan begitu. Serena tidak peduli dengan pria itu. Karena kalau mau adu sombong, dia bisa jauh lebih angkuh. Hanya saja, pada suatu waktu Serena mendapati pria itu bersama wanita yang sangat tidak disangka-sangka oleh Serena. Demi balas budi, Serena akan membuat wanita itu tak ubahnya sampah yang harus dibuang pada tempatnya.
Slowly Falling by cappuc_cino
cappuc_cino
  • WpView
    Reads 6,540,948
  • WpVote
    Votes 723,849
  • WpPart
    Parts 68
[TSDP #3] Alura adalah wanita yang baru saja dikhianati oleh tunangannya. Sementara Favian adalah pria yang tengah menunggu cintanya. Keduanya sepakat menjalin hubungan yang saling menguntungkan atas nama kesepakatan. Alura perlu balas dendam, dengan cara menunjukkan bahwa dia bisa bahagia bersama pria lain. Sementara Favian menikmati setiap waktunya, karena cinta yang ditunggunya dia dapatkan saat itu juga. Namun, ketika waktu bergerak membantu dan menyisipkan cinta, apakah hubungan keduanya tetap akan berlalu menjadi sebuah kesepakatan dan balas dendam? Cover : yk_desain 13/02/22 s.d 06/08/22
Lucky Man (COMPLETE) by Agustus29
Agustus29
  • WpView
    Reads 341,655
  • WpVote
    Votes 59,772
  • WpPart
    Parts 66
[Spin-off Unimaginable Marriage] [Bisa dibaca terpisah] Pucuk di cinta, ulam pun tiba. Mungkin, ungkapan tersebut sangat cocok untuk menggambarkan bagaimana isi hati Devdas saat bertemu dengan Aretha Dea. Sosok perempuan yang pernah menjadikan Devdas sebagai selingkuhan perempuan itu. Benar-benar merupakan sebuah keberuntungan bagi Devdas untuk bertemu Aretha yang masih dicintainya. Pasalnya, sudah sejak lama dia menantikan momen seperti ini. Maka dari itu, saat tiba-tiba saja dia diduga sebagai pacar Aretha, Devdas tentu saja langsung mengakui. Ingin mengelak? Oh, gila saja! Sayangnya, semua itu tidak berjalan semudah keinginannya. Lantas, bagaimana hubungan mereka selanjutnya? Apakah Devdas berhasil merebut hati Aretha, atau hubungan mereka justru akan semakin renggang karena kesalahpahaman tersebut? Start : November 2021 End : Oktober 2022
Wrong Direction [TERBIT DI CABACA] by maulabronte
maulabronte
  • WpView
    Reads 34,771
  • WpVote
    Votes 717
  • WpPart
    Parts 3
"Di sepanjang hidup ini, kita pasti dipertemukan dengan orang-orang, entah dari mana, dalam situasi yang aneh sekalipun, tetapi mereka bisa membuat kita merasa hidup." Audi Raharja (Didi) memutuskan untuk pindah kerja dari Surabaya ke Ibukota demi kelanggengan hubungannya dengan Reihan--lelaki yang ia pacari selama delapan tahun. Bagi Didi, Reihan adalah segalanya, seolah ia telah terikat dan sulit melepas Rei begitu saja meski Rei telah menyakitinya berkali-kali. Di tempat kerjanya yang baru, Didi bertemu dengan Satria--teman masa kecilnya. Satria berusaha menarik Didi dari keterpurukan meski Satria sendiri diam-diam menyimpan luka yang dalam dari masa lalu kedua orangtuanya. Bersama Satria, Didi seperti menemukan turning point. Apakah ia harus meneruskan hubungan toxic-nya bersama Rei, atau menyelamatkan dirinya sendiri?
RUMPANG by LilSindhy
LilSindhy
  • WpView
    Reads 1,115,518
  • WpVote
    Votes 123,831
  • WpPart
    Parts 40
Rumpang : (nomina) sela (selang waktu, berhenti sebentar, dan sebagainya) ~~~ Mira sudah bersiap menata hidup yang baru. Hanya saja mantan suaminya datang dan mengatakan bahwa akta cerai mereka tak lebih dari dokumen palsu. Jelas saja, dunia Mira kembali gonjang-ganjing.
Fam-ily by Neradara
Neradara
  • WpView
    Reads 3,298,556
  • WpVote
    Votes 309,577
  • WpPart
    Parts 58
Alasan Arsen menikahi Anyelir adalah kehadiran bayi mungil yang masih merah itu. Jika tidak ada dia, mungkin Arsen telah melupakan Anye dan mencari perempuan lain. Namun Arsen lupa bahwa kehadirannya bukan hanya dibutuhkan di mata hukum. Arsen lupa bahwa peran seorang ayah bukan sekadar menafkahi. Arsen lupa sampai tanpa sadar ia mulai kehilangan Ara dan Anye.
Close to You [Completed] by Sofi_Sugito
Sofi_Sugito
  • WpView
    Reads 869,968
  • WpVote
    Votes 70,480
  • WpPart
    Parts 40
© Sofi Sugito (2022) ====== 🏆 Winner of The Wattys Award 2023 🏆 🥇 Grand Winner of AIFIL Contest 2023 🥇 📃 Cerita Pilihan Spesial "Kekuatan Wanita" - Wattpad AmbassadorsID 📃 Cerita Pilihan Bulan September 2022 - WattpadChicklitID 🔞Rate 18+ Containing harsh words, self harm, mental abuse, and suicidal thought. ====== Begitu mendengar dari Arga--sang mantan suami--bahwa alasannya dan anak lelaki mereka yang bernama Dito, pindah dari Yogyakarta ke Malang karena sang anak terlibat perkelahian di sekolah, pikiran Renata menjadi kacau. Apalagi saat mengetahui bahwa Dito berubah menjadi dingin kepadanya. Kedatangan Dito membuat Renata sadar, bahwa selama ini dia telah menjadi sosok ibu yang buruk! Hingga akhirnya dia berusaha keras kembali mendekati putranya itu, meski Dito selalu terkesan menolaknya. Di tengah perjuangannya mendapatkan kembali kepercayaan Dito, Renata ternyata juga harus berurusan dengan banyak hal. Yaitu masalah pekerjaan yang memusingkan, mantan suami yang kadang menyulut pertengkaran, keluarganya yang egois, serta sang atasan dan partner kerja yang tiba-tiba mendekat dan mencampuri kehidupannya. ====== Cover by @tiadesign_ End: July 2022
ILUSI (Tamat) by sinarrembulan120717
sinarrembulan120717
  • WpView
    Reads 4,663,696
  • WpVote
    Votes 299,266
  • WpPart
    Parts 49
Bagaimana mungkin Raline akan baik-baik saja, jika tepat setelah pesta pernikahannya berakhir, dia mengetahui fakta bahwa sang suami ternyata mencintai sahabatnya sendiri. Part masih lengkap.
Bersamamu, Tanpa Rasa by ndaquilla
ndaquilla
  • WpView
    Reads 1,434,214
  • WpVote
    Votes 148,824
  • WpPart
    Parts 34
Ratama Narayan, menjalani empat tahun pernikahan yang sia-sia. Harusnya, mereka berpisah saja. Karena Anjani juga tak pernah menganggap pernikahan ini ada. Bertahun-tahun menikah, mereka hanyalah sepasang suami dan istri yang hidup bersama tanpa rasa. Namun Anjani, membawa rahasia. Pada suatu siang yang sibuk, Anjani mengungkapkan fakta yang membuat Tama ingin sekali mencabik wanita itu hingga berdarah-darah. Demi Tuhan, Anjani Wihelmina adalah iblis yang membuat Tama murka.