jihanata_'s Reading List
65 stories
Gamers✓ by BayuPermana31
BayuPermana31
  • WpView
    Reads 6,645,036
  • WpVote
    Votes 665,835
  • WpPart
    Parts 39
[COMPLETED-Belum direvisi] Shawn Gryson itu gamers, cakep, pinter dan most wanted-nya SMA Harapan. Yang bikin heran Shawn malah nembak Keisha, cewek nerd yang sama sekali nggak populer. Awalnya Keisha seneng bukan main pas ditembak Shawn, tapi perasaannya itu lama-lama memudar ketika setelah jadian Shawn malah sibuk dengan dunia game-nya. "Daripada aku mainin cewek ya lebih aku mainin game." <- Alasan klise yang selalu diucapkan oleh seorang Shawn Gryson. Tapi kesabaran seseorang ada batasnya kan? Lagipula Keisha merasa bahwa Shawn menganggap dirinya sebagai orang lain. Dan akhirnya Keisha memutuskan untuk mengakhiri hubungan yang selalu ia inginkan tersebut. #96 in Fanfiction ( 19.03.2017 ) #75 in Fanfiction ( 21.03.2017 ) #10 in Fanfiction ( 27.04.2017 )
Sheiland (SUDAH TERBIT) by BayuPermana31
BayuPermana31
  • WpView
    Reads 26,982,762
  • WpVote
    Votes 1,142,222
  • WpPart
    Parts 49
[EBOOK AVAILABLE DI INSTAGRAM @BIASBUKU] 'Tentang lara yang lebur dalam tawa.' Bagi Sheila, menyukai Aland adalah sesuatu yang mudah. Kakak kelasnya itu populer dan tampan. Namun, menyukai Aland tentu membutuhkan tenaga ekstra. Karena Aland adalah pangeran sekolah yang menjadi idola seantero siswi SMA Pelita. Tetapi, ada kalanya Tuhan berkehendak lain. Lewat tingkah-tingkahnya yang super ceroboh, nyatanya berhasil membuat kisah mereka saling beririsan. Ada tali takdir yang diam-diam terjalin di antara keduanya. Di antara dua makhluk Tuhan yang sama. Di antara dua kisah dengan lara yang lebur dalam tawa yang sama. Tentang Aland dan Sheila, yang sama-sama terluka, rapuh dan memiliki rahasia yang tak pernah mampu diduga. * BOOK ONE OF ALANO NAVVARE SERIES * #1 in Teen Fiction 17.03.2018
My Psychopath Boyfriend (SUDAH TERBIT) by BayuPermana31
BayuPermana31
  • WpView
    Reads 20,837,227
  • WpVote
    Votes 1,232,781
  • WpPart
    Parts 70
[ SUDAH TERBIT DI SELURUH TOKO BUKU DI INDONESIA • BEBERAPA CHAPTER TELAH DIUNPUBLISH ] Tentang kisah cinta yang tak biasa, tentang dua luka yang saling menyapa, tentang rasa yang tak pernah sudah. Dulu, Shin Yura menilai seseorang dari fisiknya. Dulu, Shin Yura menilai seseorang dari senyumnya. Dulu, Shin Yura menilai seseorang dari sikapnya kepada orang lain. Tetapi kini, pandangannya berubah total setelah mengenal Aldrich Bale. Aldrich Bale, mahasiswa psikologi berambut seputih salju dengan wajah tampan dan sikapnya yang ramah. Orang-orang menyebutnya tanpa cela, tapi sebenarnya dia adalah seorang psikopat tanpa rasa iba. Hingga takdir mempertemukan mereka. Hingga takdir membuat pertemuan tak terduga. Hingga takdir membuat psikopat jatuh cinta dengan korbannya sendiri, tanpa syarat. Hingga Aldrich membawa Yura ke dalam dunianya. Ke dalam kisah cinta tak terduga, ke dalam cinta yang penuh cerita, ke dalam indahnya rasa yang tak pernah reda. *DON'T COPY MY STORY. #2 in Romance ( 26.06.2017 )
Hi-Fi (SUDAH TERBIT) by BayuPermana31
BayuPermana31
  • WpView
    Reads 2,631,523
  • WpVote
    Votes 248,225
  • WpPart
    Parts 28
TELAH TERBIT DAN TERSEDIA DI SELURUH TOKO BUKU DI INDONESIA [BEBERAPA CHAPTER TELAH DIUNPUBLISH] #Trueshortstory Dimas menyesal dulu pernah memberikan password mifi-nya secara cuma-cuma, karena setelah itu ada satu gadget yang selalu terhubung dengan benda kecil sumber kehidupannya di internet itu. Dimas sebenarnya ingin bertanya dan memastikan siapa yang melakukan hal itu, ia merasa malu sekaligus takut dianggap terlalu individualis dan pelit. Kemudian, ia mengetahui bahwa seseorang yang selalu 'menumpang' hotspot padanya adalah Steffi, si juara kelas yang tidak tahu malu, seenaknya dan jago berdebat. Padahal Steffi adalah orang terakhir yang dikiranya akan melakukan hal itu. Interaksi antara keduanya kemudian menjadi dekat, lebih dekat, semakin dekat. #471 in Short Story 08.05.2017 #148 in Short Story 13.05.2017 #1 in Short Story 24.06.2017
GUSTIRA by Katakokoh
Katakokoh
  • WpView
    Reads 6,854,660
  • WpVote
    Votes 240,537
  • WpPart
    Parts 20
{{WARNING! ada beberapa dialog bahasa Sunda dan keterangannya}}Dia Gusti. Cowok dengan senyuman manis yang suka baris di barisan kelas lain, suka memakai kaus kaki belang ketika main futsal, dan ngumpet di kolong meja kalau geng 'cabe' mencarinya. Bagaimana jika cowok seceria dia dipertemukan dengan Ira? cewek pendiam yang suka korea dan tidak pernah bergaul selain dengan teman kelasnya sendiri. GUSTIRA © 2017 Katakokoh
INESTABLE by Katakokoh
Katakokoh
  • WpView
    Reads 11,985,141
  • WpVote
    Votes 171,995
  • WpPart
    Parts 14
Cemburu, sekiranya kata itu yang mengambarkan sisi lain Nakula ketika ia menjalin hubungan dengan Aluna, walaupun sifat datarnya masih mendarah daging, namun Nakula tidak bisa menyembunyikan rasa cemburunya jika Aluna dekat dengan cowok lain. Lalu apakah kata itu masih berlaku untuk Nakula ketika cinta pertamanya datang kembali? dan bagaimana perasaan Aluna ketika mengetahui kalau ia bukanlah cinta pertama cowok berwajah datar itu? Inestable Sequel of Senior's © 2017 Katakokoh
SENIOR by Katakokoh
Katakokoh
  • WpView
    Reads 21,289,198
  • WpVote
    Votes 349,832
  • WpPart
    Parts 35
[SUDAH TERSEDIA DI TOKO BUKU TERDEKAT] Berawal dari rasa penasarannya pada Nakula, ketua MOS yang gantengnya membelah tujuh benua. Aluna, mulai mencari tahu apa penyebab dari datarnya sifat Nakula. Cowok blasteran Spanyol-Indonesia itu seperti tidak bisa merasakan apapun dalam hidupnya. senang, sedih, bahagia, menangis, takut, panik, curiga, terkejut, bahkan jatuh cinta saja sepertinya belum pernah cowok itu rasakan. Cowok Introvert itu juga tidak suka jika tubuhnya disentuh siapapun. Aluna, pada akhirnya mencari tahu sendiri jawaban dari semua pertanyaan yang mengganggu kepalanya selama ini. (Please don't copy my story) SENIOR'S © 2017 Katakokoh
ATHLAS by Katakokoh
Katakokoh
  • WpView
    Reads 23,027,817
  • WpVote
    Votes 508,666
  • WpPart
    Parts 29
Memiliki ciri fisik yang berbeda dari kedua kembaran lainnya, Athlas Naluna Megantara, merasa bahwa dirinya bukanlah anak dari Nakula dan Aluna, di tambah lagi sikap Nakula yang selalu seenaknya dan membedakannya dengan Athalan dan Athilla membuat Athlas semakin tidak menyukai Papanya itu. Cowok manis berlesung pipi ini juga memiliki pacar yang cantik bernama Laudia dan sahabat yang baik bernama Vella. Lalu bagaimana jika Athlas mengetahui sesuatu yang mungkin akan mengubah dirinya? ATHLAS Trilogy Of Senior's © 2017 Katakokoh
Stairways to Happiness by beliawritingmarathon
beliawritingmarathon
  • WpView
    Reads 998,751
  • WpVote
    Votes 110,670
  • WpPart
    Parts 39
Surat cinta tugas MOS membawa dunia Ara yang tenang menjadi tak beraturan sebab kakak kelas yang namanya baru diketahuinya beberapa jam lalu dengan seenak udel menerima cintanya. Padahal tulisan itu hanya sebuah coretan biasa yang tidak ada maksud apa pun dibaliknya. Terjebaklah dia dalam sebuah hubungan dengan seorang laki-laki yang bahkan tidak dikenalnya, tapi selalu mengaku mengenalinya. Hubungan aneh ini pun membawa banyak keajaiban pada diri Ara. Dia mampu sedikit demi sedikit menerima masa lalunya dan membuka kembali lembaran baru dengan pemikiran baru tentang kehidupan yang awalnya sangat dibencinya. Perbedaan kepribadian keduanya pun membuat keduanya tumbuh menjadi pribadi baru yang lebih bisa menerima ketidaksempurnaan hidup yang mereka jalani. Sayangnya latar belakang keluarga yang tidak sama membuat mereka memiliki luka yang berbeda hingga menimbulkan pemikiran yang berbeda. Sanggupkah keduanya mempertahankan hubungan mereka yang sudah mulai dibumbui cinta bahkan restu dari kedua keluarga atau malah ludes terbawa arus prinsip hidup mereka yang bertolak belakang? --- Hai salam kenal, Aku Prilda Titi Saraswati. Semoga kalian menikmati ceritaku. Jangan lupa vote & comment. Terimakasih :)
Not in Wonderland by beliawritingmarathon
beliawritingmarathon
  • WpView
    Reads 2,751,704
  • WpVote
    Votes 374,092
  • WpPart
    Parts 45
Pada dimensi yang berubah ketika patah hati, aku hanya ingin mengakhiri. Apa ada cara lain selain menyakiti diri sendiri agar semuanya berhenti? Beritahu aku, karena sindrom Alice in Wonderland yang menurutku bodoh ini semakin lama semakin tidak tahu diri. Untuk kamu yang membawa sindrom ini hadir lagi, Terimakasih karena telah mengajarkan bahwa ditinggal pergi saat sudah menaruh rasa itu memang benar adanya, tidak hanya ada dalam bacaan klasik maupun putaran film remaja umumnya. Kamu benar, bahwa jatuh cinta tidak hanya bercerita tentang jatuh saja, tapi juga tentang bangun kembali saat hati sudah sepenuhnya diberi. Kamu juga benar, tentang perkara patah hati yang membuat nyeri. Sampai mungkin kamu butuh oranglain untuk ikut mengobati. Lagi-lagi kamu benar, bahwa tidak mungkin mengungkap teka-teki tanpa bukti. Ia pergi, meninggalkan misteri yang harus dicari. Dari teka-teki itu aku belajar, bahwa mengenal kamu itu antara suatu kesalahan atau kesempatan besar. Ini bukan cerita tentang mau atau tidak mau bertahan dalam kondisi sulit. Tapi tentang pantas dan tidak pantas. Saat dirimu sudah dibuang, adamu ditiadakan, lantas apa yang bisa membuatmu bertahan? Karena untuk tetap tinggal setidaknya harus memiliki sebuah alasan.