❤❤❤❤❤❤
14 stories
Acc Dok? (TERBIT) by giardanila_
giardanila_
  • WpView
    Reads 3,432,481
  • WpVote
    Votes 164,079
  • WpPart
    Parts 43
Kepada : dr. Erlangga Abiandra Pemohon : Aranea Chrysana Puspandari Perihal: Permohonan Pemberian Jarak Saya, Aranea Chrysana Puspandari, meminta dengan hormat agar dr. Erlangga Abiandra bisa mengurangi intensitas pertemuan tidak sengaja di antara kita yang akhir-akhir ini meningkat pesat. Saya selalu hipertensi tiap kali harus berinteraksi dengan Dokter dan itu tidak baik bagi lonjakan tensi saya yang masih muda ini. Saya tidak memahami apa yang terjadi, tetapi saya terancam aritmia juga karena Dokter selalu saja mengucapkan kata yang ambigu dan berpontensi salah kaprah. Saya cuma ingin hidup damai dan berumur panjang agar selalu bisa mencintai para oppa saya dengan tenang. Harap dipertimbangkan. Pemohon, Aranea C. Puspandari Disetujui/Tidak Disetujui, Erlangga Abiandra [PS; Diagnosis: Kamu jatuh cinta sama saya.]
Our Days by JejakAngin
JejakAngin
  • WpView
    Reads 4,553,724
  • WpVote
    Votes 481,461
  • WpPart
    Parts 40
Geanno Adhiyaksa, nama yang sering membuat Tria sakit kepala. Sudah lima tahun Tria menemani Gean, bukan sebagai seorang pasangan. Tria adalah Sekretaris andalan Gean, yang mengetahui setiap detail apa yang dibutuhkan Gean. Ketika Tria menyadari bahwa selama lima tahun kebelakang hanya tentang bagaimana membuat Gean merasa nyaman tanpa mempedulikan kehidupan dirinya, maka Tria memutuskan untuk memikirkan hidupnya. Salah satunya mencari pasangan hidup, namun ia lupa jika Gean akan selalu merusak rencananya. Our Boss! ©SiKei 4-November-2018
Woman On Top by yourkidlee
yourkidlee
  • WpView
    Reads 1,249,672
  • WpVote
    Votes 137,961
  • WpPart
    Parts 12
Kelasnya dijuluki Pangeran. 3/4 isinya cowok-cowok ganteng penuh karisma, cuma ada lima siswi. Badboy? Tawuran dan bolos sering. Sebat rajin. Tapi.... uwu. Kalau kamu cari cerita cinta tentang badboy yang gemas dan romantis, jangan harap akan kamu temukan di sini. - SATU UNIVERSE DENGAN 2A3: PERFECT CLASSMATES DAN EINSTEIN Epik Highschool, 2017. Main Series dari IPS1Series. Cerita dapat dibaca tanpa membaca cerita lain.
HELLO WIFE by kichi_ang
kichi_ang
  • WpView
    Reads 10,404,856
  • WpVote
    Votes 122,982
  • WpPart
    Parts 8
(Cerita sudah tamat. Bab 6 dst dihapus demi kepentingan promosi di Dreame. Untuk yg penasaran sama bab yg dihapus, bisa berkunjung ke Dreame 😘 ID profil bisa cek di profil akun Wattpad aku yang ini) Kinanta terbangun di rumah sakit setelah mengalami kecelakaan yang membuatnya kehilangan janin yang berada dalam kandungannya, belum lagi kenyataan kalau suaminya mendatangi rumah sakit hanya untuk meminta tanda tangannya di atas surat cerai. Sayangnya sesuatu membuat Kinanta berubah, dia yang dulu begitu mencintai suaminya, kini menatap pria itu dengan dingin dan penuh kebencian. Dia yang dulu akan melakukan apa saja demi pria itu, kini sama sekali tidak perduli dengan apapun yang menyangkut pria itu. Dia yang dulu begitu cemburu jika pria itu dekat dengan wanita lain, kini akan berlalu begitu saja tanpa menoleh sedikitpun. Hansel Adiwarman adalah seorang pengusaha muda paling berhasil di abad ini. Perusahaannya menjadi salah satu yang terbesar di kawasan Asia dan apapun yang di-inginkannya hampir selalu didapatkannya. Hanya saja, bagaimana mungkin ayahnya berpikir kalau dirinya akan bertahan dalam pernikahan dengan wanita pengganggu itu? Ibu Kinan adalah wanita yang pernah menyelamatkan ayahnya dulu, karena itu Hansel harus menikahi Kinan demi balas budi. Tapi, setelah kecelakaan itu. Semuanya berubah. Ada apa dengan istrinya? Kemana tatapan yang selalu terlihat memuja dirinya itu? Kemana wanita bodoh yang hanya bisa menangis dan memohon kepadanya itu? Kemana si pengadu yang selalu memanfaatkan ayahnya demi mempertahankan pernikahan mereka yang terlanjur retak? Hari itu, Hansel tiba-tiba merasa dadanya sesak saat Kinan menatapnya dengan tatapan dingin. Seakan dirinya sama sekali tidak lagi berharga di mata wanita itu. "Aku akan menandatangani surat cerai kita." Ucap Kinan. Dan detik itu Hansel tahu, Kinan telah berubah.
(MBA) - Marriage By Accident [Tersedia Versi Cetak] by OzhaaSyamela
OzhaaSyamela
  • WpView
    Reads 4,254,013
  • WpVote
    Votes 61,160
  • WpPart
    Parts 17
[SEBAGIAN PART SUDAH DIHAPUS UNTUK KEPENTINGAN PENERBITAN] [Open PO] Setelah 6 tahun pacaran, besok adalah hari yang paling bahagia untuk gadis berparas cantik Clarisha Astari. Gibran Farhansa, pria tampan yang sejak lama menjadi pacarnya besok akan menjadi suaminya yang sah. Caca, tak perlu lagi khawatir pacar tampannya dijadikan bulan-bulanan para cewek cabe dikantor. Namun harapan Caca terhapus sudah, sebuah insiden terjadi. Bahkan ia sampai tidak percaya ketika menatap seorang lelaki dengan manik mata berwarna coklat terang yang saat ini sedang menatapnya lengkap dengan seragam SMA yang melekat pada tubuh lelaki itu. "gue berangkat dulu" ucapnya, lalu pergi begitu saja meninggalkan Caca yang masih betah bergelut dengan pikirannya yang semakin kacau. "suami gue pamit sekolah?!!!"
[DSS 1] Dear Allah [Tamat di KBM App] by dianafebi_
dianafebi_
  • WpView
    Reads 12,579,091
  • WpVote
    Votes 258,136
  • WpPart
    Parts 13
Cinta diam-diam Naira tersimpan rapi bertahun-tahun kepada Wildan yang hatinya telah tertambat pada gadis lain. Naira harus menahan rasa sakit saat mendengar Wildan selalu menceritakan gadis yang ia cinta di hadapan Naira. Cinta diam-diamnya begitu berat lagi, ketika Wildan memutuskan akan menikahi gadis lain. Namun sebuah takdir mempersatukan Wildan dan Naira dalam satu ikatan pernikahan yang tak terduga. Naira percaya bahwa cinta yang selalu melibatkan Allah tidak akan pernah membuat kecewa hamba-Nya. Hanya doa dan keyakinan yang selalu menguatkan dirinya di kala hati mulai rapuh karena cinta yang sepihak. Naira percaya bahwa kesabaran, keikhlasan dan ketulusan cinta suci akan berakhir pada suatu kebahagiaan yang sudah direncanakan oleh-Nya. Karena perkara mudah bagi Allah untuk menjodohkan hamba-Nya. " Cerita Dear Allah benar-benar menginspirasi sampai memotivasi, alurnya dikemas rapih oleh penulis membuat siapa saja yang membacanya jatuh cinta. " -Poppyta Ayu (Penulis Auratmu Harga dirimu) " Gak tau mau bilang apa pokoknya selesai baca ini mata sembap banget. Bikin perasaan campur aduk tapi tetap suka walaupun diakhir harus berlinang air mata" - Imheyra (Penulis With You) "Cerita ini bikin campur aduk, ibaratnya naik roll coaster, gila! Bikin nangis dan baper secara bersamaan." -Reader "Demi apa baru part satu udah jatuh cinta sama sosok Wildan." -Shineeminka (Penulis Aliandra) "Sosok Naira yang mencintai dengan kesabaran dan keikhlasan membuatku terinspirasi untuk menjadi sepertinya. Terima kasih kak, ceritanya membuatku ingin berhijrah." Reader. Follow IG penulis : dianafebi_
[SUDAH TERBIT] ALFA & OMEGA #1 (The Wattys 2016) by mongseptember
mongseptember
  • WpView
    Reads 1,847,442
  • WpVote
    Votes 23,180
  • WpPart
    Parts 15
Alfa , 22 tahun , adalah laki-laki pertama yang mencuri hati Omega. Ketika Zeta, adik Alfa sekaligus teman Omega menentang perasaan Omega itu, dia menyerah. Sepuluh tahun setelah hari itu takdir mengikat mereka dengan satu kejadian yang terlalu biasa. Karena segala hal yang biasa membuat setiap orang terlena, lupa akan tujuannya dan diam-diam melupakan niatnya. Alfa dan Omega adalah akhir dari sesuatu yang tidak berawal. Atau justru awal dari sesuatu yang tidak berakhir? #APA KATA MEREKA# "Karakter mereka menarik. Intepretasi sosok dewasa jaman sekarang." - @michairunnisa "Nice story ide sederhana, cerita ringan dan maknanya kena..." - @special1005 "Persis dunia nyata di mana kita sering terkecoh dengan pikiran sendiri, bermain dengan pikiran sendiri akhirnya berasumsi semaunya sendiri dan dampaknya seperti terjadi sama alfa dan omega.." - @Amianissa "Awesome is gambaran buat Alfa dan Omega.... gak rumit kayak sinetron.... cerdas dan natural banget ..." - @annadzuhaery Mendapat penghargaan The Wattys 2016 Indonesia "pilihan staf". Terima kasih :)
Fre & Fer (Sudah Terbit) by Rishaatp
Rishaatp
  • WpView
    Reads 4,171,304
  • WpVote
    Votes 316,547
  • WpPart
    Parts 55
[completed] [available on book stores] [winner of wattys 2017 category the new commers] Pertemuanku dengan Fero awalnya hanya sebatas kenal saja. Bahkan untuk berteman dengannya pun tidak pernah terbersit dalam kepalaku. Bukan karena aku tidak suka bergaul, tapi asal kau tahu, Fero itu lain orangnya. Sebuah insiden membuatku terperangkap pada lingkaran pertemanan Fero dan gengnya. Aku bersumpah untuk mengutuk hari-hariku yang akan selalu bertemu mereka sejak saat itu. Kukira hadirnya Fero sebagai pengganggu. Nyatanya anak itu hadir sebagai pelindungku nomor satu. Katanya, apa pun soalku, pasti selalu dia usahakan. Meskipun aku tak pernah memberi upah atas semua usahanya itu. Kini, setelah aku begitu jauh mengenali dia, aku baru sadar kalau anak itu memang lain. Fero, lelakiku yang takut pada kembang brokoli, bisakah kita duduk berdua di atas gedung itu sekali lagi? Copyright®️ by Rishaatp, 2017.
Moment: Moment, Time, End by wulanfadi
wulanfadi
  • WpView
    Reads 3,194,707
  • WpVote
    Votes 225,742
  • WpPart
    Parts 62
Zoe-cewek unik yang selalu tampak ceria itu adalah tetangga baru Cal, si cowok tertutup yang kelewat apatis. Mengganggu Cal merupakan hobinya, sementara menghindar dari Zoe adalah hal yang selalu Cal upayakan. *** Calvin Luciano menutupi diri selama dua tahun dari dunia luar dan pribadinya berubah menjadi apatis, sampai Zoe, cewek unik yang selalu tampak ceria, pindah tepat di sebelah rumahnya. Zoe selalu mengganggunya dan Cal selalu berusaha menghindar. Namun, serangkaian kejadian di antara mereka membuat Cal tidak lagi bisa mengabaikannya. Hingga saat keselamatan Zoe mulai terancam, Cal memutuskan untuk memilih jalan yang selama ini dia hindari dan kembali ke sekolah umum agar bisa melindungi Zoe. (Cerita ini merupakan gabungan seluruh Moment trilogy - 1: Moment, 2: Time, dan 3: End)
BEST OF US - TERBIT CETAK by pramyths
pramyths
  • WpView
    Reads 1,620,836
  • WpVote
    Votes 140,200
  • WpPart
    Parts 23
TERSEDIA DI TOKO BUKU SEBAGIAN PART SUDAH DIHAPUS Aku nggak mengerti bahwa sebuah kisah cinta bisa seperti ini. Sungguh, dulu aku hanya gadis polos yang tak pernah peduli pada cinta sejati. Di dunia ini, hanya ada 2 pria yang tadinya kupikir akan jadi pendamping hidupku: dr. Riza yang maha sempurna atau fotografer terkenal, Jerro Atma. Tapi lihat sekarang apa yang kulakukan. Galau habis-habisan menunggu orang yang tak pernah kuperhitungkan pulang ke Indonesia. Pria brengsek yang menjadikanku pacarnya dua jam sebelum keberangkatannya ke Amerika. Gila kan? Mana katanya dia akan sering-sering pulang? 6 bulan sekali my ass! Sudah hampir 2 tahun dan dia tidak pernah menunjukkan tanda-tanda dia mau pulang. Tapi sudahlah. Toh memang aku sendiri yang gila, mau-mau saja menunggunya. Ya bagaimana, namanya juga sayang. Kupikir mudah saja menunggu. Ngomong-ngomong, aku cukup jago dalam mempertahankan perasaan. Tapi baru kali ini aku sadar, bahwa menunggu dan bertahan tak semudah kelihatannya. Apalagi, saat kamu tidak tahu yang sebenarnya apakah dia layak ditunggu atau tidak. Dan saat kamu sibuk bertanya-tanya, ada orang lain yang punya jawaban masuk akal. [Lanjutan dari When You Tell Me That You Love Me]