Fav💕
18 stories
Surga Di Balik Jeruji | Senja by NailaAfra
NailaAfra
  • WpView
    Reads 263,533
  • WpVote
    Votes 42,789
  • WpPart
    Parts 62
Kehidupan Daffa Raffan berubah ketika dia terbebas dari penjara. Ia menjadi seorang mahasiswa, seorang pegawai perusahaan mabel dan juga seorang suami dari perempuan yang dia cinta, Alya Sahira. Dia mendapatkan kebahagiaan yang tidak pernah dimiliki sebelumnya. Namun di saat Daffa berpikir dirinya telah terbebas dari balik jeruji besi, permasalahan pelik menghampiri. Kali ini bukan tubuh yang terkekang melainkan hati yang terpenjara. Amarah serta kecewa meremukan hati saat Daffa mengetahui kebenaran tentang masa lalu. Saat Daffa Raffan mengetahui surga yang paling dirindukan, tidak menginginkan keberadaannya. "Kali ini hatiku yang terpenjara. Oleh amarah, oleh kecewa, oleh luka! Bagaimana ini? Aku melihat jeruji besi lagi. Aku melihatnya dengan jelas. Di hatiku. Jeruji besi itu mengurung hatiku dengan kejam dan aku tidak tahu cara untuk melepaskan diri untuk kali ini" - Daffa Raffan. "Tenang saja akan sembuh. Luka yang ada di hatimu akan selalu bisa Alya sembuhkan. Sudah menjadi tugas Alya, sudah menjadi kewajiban Alya untuk membebaskan hatimu yang terpenjara." - Alya Sahira.
Freaking Snow White by Greanleaf21
Greanleaf21
  • WpView
    Reads 25,406
  • WpVote
    Votes 4,967
  • WpPart
    Parts 44
Dia tidak bisa di klasifikasikan. Gadis itu cantik dengan caranya, penyayang binatang, juga suka makan kangkung mentah. "Bagaimana bisa aku jatuh cinta padanya?" Alex si anak mama, 2015 "Zein, kenapa adikmu selalu menyentuh otot lenganku? Apa dia suka padaku?" Ali si cowo atletis, 2016 " Ada perbedaan antara kamu dan para wanita lainnya. Merekalah yang mengejarku, tapi kau.. aku yang mengejarmu". Derry si Playboy cap Badak, 2016 Ini hanya sepenggal kisah Amelia. Gadis aneh dan keluarga anehnya. Ia punya dua kakak tampan yang gila. Ia juga menjalani kuliahnya selama dua semester bersama sekelompok pria yang merepotkan. "Jangan percaya pria tampan. Aku serius, karena ada dua tampan tak berguna di keluargaku". Amel, 2016
Kutukan Dewi Ishtar by Greanleaf21
Greanleaf21
  • WpView
    Reads 294,265
  • WpVote
    Votes 32,932
  • WpPart
    Parts 51
Namaku Bella. Lengkapnya Bella Naira. Aku seorang mahasiswi jurusan teknik yang sangat menyukai sejarah sejak kelas 3 SD. Hingga suatu ketika, aku diundang sebagai relawan untuk tim ekspedisi dalam pencarian Taman Gantung Babylonia. Taman yang keberadaannya seperti legenda ini, kabarnya jejaknya di temukan di wilayah Al Hillah, Irak. Namun, siapa sangka saat disana aku malah betulan menemukan situs kuno tersebut dan tanpa sengaja merusak permata yang menempel di jempol kaki Dewi Hawa Nafsu. Lalu berakhir di kutuk menjadi manusia yang mengeluarkan keringat dengan feromon yang merangsang nafsu laki-laki. "Kenapa aku dikutuk hanya karena tak sengaja mencopot kuku jempol patung keramat?" Sialan... aku ingin memutar waktu ya Tuhan!
Minis(try) by coochocinoou
coochocinoou
  • WpView
    Reads 924,301
  • WpVote
    Votes 56,451
  • WpPart
    Parts 90
"Akhirnya gue keterima magang, Bang!" Teriaku pada Bang Jeno, kakakku yang sampai sekarang belum bisa dibanggakan. Bang Jeno yang sedang bermain ponsel mendengkus, "Magang modal orang dalam aja bangga," "Ngakunya anti nepotisme, tapi mau magang aja minta bantuan bokap. Ke pemerintahan pula." Lanjutnya menyadarkan ku dari fakta menyedihkan ini.
Heaven on Earth by cannaindicas
cannaindicas
  • WpView
    Reads 822,591
  • WpVote
    Votes 72,867
  • WpPart
    Parts 76
Gene & Vincent (Series) - #Seri 1 Geneviève Lorraine Ross Gadis tomboy yang juga merupakan seorang peretas handal, bersedia melakukan apapun untuk Noah, adik lelakinya tersayang dan juga teman-temannya agar mereka tetap selamat. Namun, ia harus berhadapan dengan Vincent Kyle Zegna, lelaki yang sangat ia benci dan mengubah seluruh kehidupannya. *** Vincent Kyle Zegna Seorang pria yang sangat berpengaruh di New York. Ia terkenal sebagai konglomerat yang tampan dan selalu menjadi dambaan semua wanita. Namun dibalik itu semua, Vincent dikenal sebagai lelaki yang selalu bersikap dingin, berbahaya, dan akan melakukan apapun untuk mendapatkan yang diinginkannya. #01 - LoveFiction •04/21• #22 - AdultRomance •03/21• #22 - Hacker •03/21•
Knock, Knock! (Completed) by aprilianatd
aprilianatd
  • WpView
    Reads 5,389,210
  • WpVote
    Votes 447,355
  • WpPart
    Parts 38
Satu tahun tinggal di apartemen, Almira tidak pernah berinteraksi dengan tetangga kanan dan kirinya. meskipun tidak berinteraksi, bukan berarti ia tidak tahu siapa yang tinggal di sekitarnya. Ada satu laki-laki yang menurut pengamatannya berusia kepala tiga, tinggal tepat di sebelah kiri apartemennya. Almira dan laki-laki itu tidak pernah mengobrol satu sama lain. Jika berpapasan di lift, Almira berusah untuk senyum sesopan mungkin, tapi tidak pernah mendapatkan balasan. Padahal tetangga yang lain selalu membalas senyumannya walaupun tidak saling kenal. Sampai karena suatu keadaan, akhirnya membuat Almira dan laki-laki itu harus sering berinteraksi. Bahkan pintu apartemennya hampir tiap hari diketuk oleh laki-laki itu. Highest Rank #1 Surabaya #1 Couple #1 Pasangan #1 Tetangga #1 Completed #1 Tamat #1 Happy Ending #1 Selesai #2 Agegap #2 Bahasa Indonesia #2 Chicklit #2 Cinta #4 Romance
A Game to Make Him Fall by leefe_
leefe_
  • WpView
    Reads 1,052,294
  • WpVote
    Votes 36,763
  • WpPart
    Parts 14
[Terbit di Bhuana Sastra Gramedia. Jemput novelnya di toko buku online & offline] Dear Future Ainara, Kalau kamu sampai membaca ini berarti posisiku sekarang sudah move on dari Mas Crush. Namun, jika kamu ketiban sial, bisa jadi statusmu sekarang diramalkan: 1. Jadian dengan Mas Crush Alasannya? Perempuan waras mana yang mampu mengabaikan pesona Arfando Melvin? Sekalipun aku rabun, lelaki dengan eye smile itu telanjur terpatri dalam kisah cinta monyetku. 2. Menyukai Mas Crush Diam-Diam Alasannya? Laki-laki itu terkenal friendly ke semua penduduk bumi, alien, bahkan makhluk beda dimensi. Apalah arti Ainara Serafina di mata seorang Arfando yang bak dewa? 3. Gagal Confess sehingga Gagal Move On Alasannya? Usiaku masih tujuh tahun saat pertama kali menyukai Mas Crush yang sudah berusia empat belas. Mengingat jantungku yang morat-marit acapkali melihat senyumnya, bukan tidak mungkin kalau bilang "aku suka kamu" saja membuatku semaput duluan T.T 4. Digantung Mas Crush Alasannya? Walaupun kami sama-sama bercita-cita mengabdi pada negeri, well, Arfan tetaplah Arfan. Perangai setannya yang kumat-kumatan kadang mengesalkan. Kemungkinan pernyataan cinta dari anak ingusan sepertiku dianggap sebagai candaan belaka sangatlah tinggi. Nah, Ainara... puluhan momen terlampaui, pusingnya masa sekolah tergenapi, hebatnya dunia orang dewasa terselami... bagaimana ending kisahmu dengan Arfan kini? © 𝗮 𝗰𝗼𝗺𝗶𝗻𝗴 𝗼𝗳 𝗮𝗴𝗲 𝘀𝘁𝗼𝗿𝘆
Shalawat Cinta Delisha | S1 & S2 | END by Shineeminka
Shineeminka
  • WpView
    Reads 2,498,939
  • WpVote
    Votes 289,236
  • WpPart
    Parts 41
Sequel Air Mata Cinta | Dewasa Demi rasa yang tersimpan di dalam hatinya dia melampaui batasan. Dia menghalalkan cara yang tak seharusnya dia lakukan untuk dapat memiliki dia yang dicintai. Dengan teganya dia menodai dia yang dicintainya. Berharap dengan cara itu dia dapat memiliki cintanya secara utuh, baik rasa cinta itu sendiri maupun raga yang memilikinya. Bogor, 19 Rajab 1439H Ika Fitriani | Shineeminka
Surga di Balik Jeruji | Langit by NailaAfra
NailaAfra
  • WpView
    Reads 721,236
  • WpVote
    Votes 94,331
  • WpPart
    Parts 74
Demi mendapatkan nilai memuaskan untuk tugas akhir, Alya Sahira mahasiswi dari fakultas perfilman memutuskan membuat film dokumenter tentang kehidupan narapidana di lembaga pemasyarakatan, meliput kehidupan para pendosa yang mencari pengampunan Tuhan di balik jeruji besi. Namun tak pernah terbayangkan oleh Alya kalau hatinya kemudian akan tertaut pada satu pemuda penghuni penjara bernama Daffa. Berawal dari mendengar suara adzan yang dikumandangkan Daffa di dalam Lapas Arisuma, Alya dipertemukan dengan laki-laki yang disebut oleh banyak orang sebagai pembunuh berdarah dingin Hingga pada akhirnya, kebenaran pun satu-persatu terungkap. Tentang Daffa yang terpenjara di balik jeruji besi ------- "Jangan khawatir! Tuhan. Allah. Bukan hanya milik orang-orang baik saja, tapi Tuhan untuk orang jahat seperti kita juga. Ia tidak berpihak kepada salah satu pihak saja. Ia juga mendengar doa dari pendosa seperti kita pula." - Daffa Raffan. Highest rank #4 Fiksi Umum 17/05/2021 #1 baper 23/10/2021 #1 religi 23/10/2021 #1 newadult 31/10/2021
Dewa Hujan Di atas Telaga (Sudah Terbit) by naya_zayyin
naya_zayyin
  • WpView
    Reads 111,847
  • WpVote
    Votes 12,346
  • WpPart
    Parts 44
Namaku Raina Putri Bening. Raina karena Bunda suka hujan, Putri karena aku perempuan, dan Bening agar hatiku bening atau jernih seperti air. Jadilah aku seorang gadis pecinta hujan yang memiliki hati bening. Lelaki itu Dewa Faishal Abdillah. Dia putra ketiga Abah Yai, pengasuh pesantren tempatku menuntut ilmu. Namanya tersimpan di hatiku, dan namaku tersimpan di hatinya. Sayang, saling menyimpan nama saja tak cukup, kami butuh dukungan semesta. Sayangnya lagi, kebaikan semesta sedang tak memihak pada kami. Dan, lelaki yang selalu menenangkanku itu bernama Telaga. Dia kupanggil Kak Aga. Kami telah saling mengisi sejak rambutku masih berkepang dua, dan kupamerkan ke mana-mana. Dia memang menenangkan, seperti namanya. Bersamanya, aku percaya bahwa tak ada perkara di semesta ini yang tak dapat diselesaikan. Petuah-petuah bijaknya selalu kujadikan acuan kehidupan. Kak Aga adalah abang terhebatku. Sayang, aku lupa paham bawa segala sesuatu yang di bumi memiliki batasan. Dan, ini adalah kisah tentang Dewa Hujan yang menetap di atas telaga. Ia membawa hujan, mencampurkan rintik pada tenangnya telaga yang tanpa riak, lantas pergi untuk melanjutkan tugasnya yang lain. Ia membiarkan hujan dan telaga berteman tanpa gangguan. Ini, kisahku. (Versi cetaknya masih bisa dipesan)