priliakhan's Reading List
18 stories
Khan: Sepenuh Cinta by niamaharaniID
niamaharaniID
  • WpView
    Reads 182,367
  • WpVote
    Votes 2,288
  • WpPart
    Parts 8
OPEN PO SAMPAI 4 JANUARI Pertemuan pertama Michael Khan dengan Rania Jasmine menyisakan pertanyaan besar untuk Mike. Adakah yang salah pada surname Khan yang disandangnya? Sebuah nama yang akhirnya mengubah 180•, seorang Michael Khan. Ikuti perjalanan kisah Mike. 💝💝💝 Berlatar di Nanjing. Salah satu kota tua di Tiongkok yang memiliki sejuta kisah tentang perkembangan Islam semasa dinasti Ming.
AKAD (Published By Coconutbooks) by ChantyRomans
ChantyRomans
  • WpView
    Reads 4,617,591
  • WpVote
    Votes 260,452
  • WpPart
    Parts 62
Sudah terbit Novel, tersedia di Gramedia seluruh Indonesia. Atau bisa dipesan melalui shopee melvana media store (CoconutBooks) Dilarang keras! plagiat, copypaste, mengutip dan sejenisnya ya. Ingat Allah maha tahu, meskipun Saya tidak tahu. * #1 dalam Spiritual (25/04/18) #3 dalam Spiritual (15/03/18) "Abang Ustaz sudah punya calon isteri belum?" "Kalau belum kenapa, kalau sudah kenapa Illyana?" "Kalau belum, Illyana mau kok jadi calon isterinya Abang Ustaz." Safira Illyana baru berusia 18 tahun saat dikirim abi-nya ke pesantren. Sempat menolak, karena tidak ingin melewatkan masa kuliah seperti teman-temannya yang lain. Siapa sangka, justru saat sudah tiba di pesantren Illyana malah terpesona dan jatuh hati pada sosok ustazd muda bernama Ghaly Abdullah Zaid yang tak lain putra dari pengasuh pesantren, abbah Zaid. Lalu bagaimanakah usaha Illyana menarik hati sang ustaz? *Safira Illyana* "Saat cinta ditolak, doa pun bertindak." *Ghaly Abdullah Zaid* "Karena perempuan terhormat itu dimuliakan melalui Akad, bukan dengan kado ataupun coklat." *** Testi pembaca: Noviaraaa: Rasanya nano nano waktu baca AKAD, bikin baper, bikin senyum-senyum sendiri sama tingkah laku Illyana dan abang Ghaly, bikin nangis juga pastinya, alur cerita yang susah ditebak selalu bikin penasaran pokoknya, dan pastinya banyak pelajaran agama di AKAD ini. Over all AKAD bawa pengaruh positif buat pembacanya dan memotivasi juga. timishemi: Seneng bgt bisa ketemu cerita seperti AKAD, ceritanya bagus pengajarannya dan yg terpenting gk ngebosenin MokinJay02: Ceritanya membuat pembaca berada di berbagai tingkat emosional... emosi senang, emosi humoris, emosi sedih pake bangett.. emosi bahagia pake bangeett.. Masya Allah dakwah yg disampaikan di cerita pun diam2 saya mempelajarinya. _______
CINTA SUCI ILLYANA (TAMAT/TERBIT NOVEL) by ChantyRomans
ChantyRomans
  • WpView
    Reads 1,662,751
  • WpVote
    Votes 26,355
  • WpPart
    Parts 8
Illyana Safira Marwah Gadis cantik 23 tahun yang baru saja menyeleseikan pendidikannya di bidang hukum. Illyana sejak kecil sudah ditanamkan rasa berkasih sayang dan juga tentang ketaqwaan tumbuh menjadi gadis yang cantik, lemah lembut, sangat menjaga pandangan, dan juga luar biasa taat dalam beribadah. Diftan Aliandra Seorang Dokter spesialis bedah, berumur 34 tahun, dingin sikapnya kecuali pada beberapa orang dekatnya. Tampan, tapi jomblo akut. Apa yang kurang dari seorang Diftan?? tampan, kaya raya, smart, dan pewaris tunggal bisnis sang ayah di bidang kesehatan, tapi sayang, di umur yang sudah kepala tiga kehidupan Diftan hanya dilalui dengan banyak berfoya-foya, dan suka sekali bergonta-ganti pacar. Hingga suatu saat sang ayah berniat menjodohkan Diftan dengan salah satu putri dari sahabatnya. akankah Diftan menerima perjodohan itu? akankah perempuan yang dijodohkan dengan Diftan sanggup mengubah tabiat buruk Diftan dengan kesucian dan ketulusan cintanya? CINTA SUCI ILLYANA Saat kerasnya hati dapat terluluhkan oleh kesucian Cinta. ** Best Rank 🏆 06/02/17. #1 in Spiritual 04/02/17. #1 in Spiritual 03/02/17. #1 in Spiritual 02/02/17. #1 in Spiritual 01/02/17. #1 in Spiritual 30/01/17. #2 in Spiritual 28-/01/17 #1 in Spiritual 27/01/17. #1 in Spiritual 26/01/17. #1 in Spiritual 25/01/17 #1 in Spiritual 24/01/17. #1 in Spiritual
With You [✔] by imhyera
imhyera
  • WpView
    Reads 2,709,578
  • WpVote
    Votes 146,166
  • WpPart
    Parts 59
[SUDAH TERBIT - TERSEDIA DI GRAMEDIA & GOOGLE PLAYBOOK] #2 in spiritual [14042017] Warning! Kadar manis berlebih di dalam cerita ini. Semoga suka:) • Akmal Faiz Ardicandra tidak pernah menyangka akan menikah dengan adik kelasnya sendiri sekaligus satu-satunya pengirim 'surat kagum' untuknya di hari terakhir MOS, Aliya Nuranindya. • Aliya Nuranindya tidak tahu bahwa kecelakaan yang menimpa abinya akan berujung pada pernikahannya dengan kakak kelasnya, Akmal Faiz Ardicandra. • Karena yang namanya jodoh tidak akan pernah disangka-sangka. Bahwa cara Allah sangatlah manis dalam mempersatukan hambanya pada ikatan suci yang halal. Dan Allah menjadikan kehidupan pernikahan mereka sebagai kehidupan pernikahan yang manis lagi penuh berkah karena landasan cinta mereka kepadaNya. MY 1ST STORY Mohon dukungan dan kritik sarannya^^ Dilarang men-copy paste cerita ini karena ini murni hasil pikiran dan imajinasi saya. Allah Maha Melihat, Maha Mengetahui:) -imhyera-
Air Mata Cinta | END by Shineeminka
Shineeminka
  • WpView
    Reads 5,086,130
  • WpVote
    Votes 150,450
  • WpPart
    Parts 15
The second story of Cinta Dalam Diam | Sebagian isi cerita telah dihapus karena tengah dalam proses penerbitan 🙏 | Andai dosaku dapat terlihat, mungkin bumi dan langit telah penuh oleh dosaku. Setiap petuah aku anggap angin lalu. Setiap amanah aku anggap tidak penting. Masih adakah jalan untuk meraih cinta-Mu? Aku berharap setiap air mata yang perlahan terjatuh membasahi tempatku bersujud adalah bukti cintaku pada-Mu. _________________ Bila engkau mencintai-Nya berharaplah air mata yang terjatuh membasahi pipimu adalah Air mata Cinta untuk Sang Maha Pemilik Kehidupan. ____________________
Allah Loves You by adesrynhh
adesrynhh
  • WpView
    Reads 10,413
  • WpVote
    Votes 773
  • WpPart
    Parts 17
SLOW UPDATE . . . . . . Allah selalu punya cara untuk membuat semuanya berakhir bahagia. Asalkan hati diselimuti dengan iman dan taqwa. Salah satunya dalam lika liku kehidupan seorang Shofiyyah. Mulai dari cobaan yang bertubi-tubi. Hingga Allah mengangkat derajatnya menjadi sekilas cahaya untuk kebanyakan orang. Mulai dari kesabaran yang terus menerus ditangguhkannya. Hingga Allah mendatangkan orang-orang yang menyayanginya dengan tulus dan penuh cinta. Seperti itulah, Allah memanggil kembali hamba-hamba-Nya yang berpaling..
Cinta Dalam Diam | END by Shineeminka
Shineeminka
  • WpView
    Reads 9,052,796
  • WpVote
    Votes 313,244
  • WpPart
    Parts 28
Sudah Terbit | Sebagian Part Sudah Dihapus | Seindah cinta yang dimiliki oleh Ali dan Fatimah. Mereka menyimpan cinta mereka dalam diam, hanya doalah yang menjadi jalan agar rasa itu tetap dapat terjaga kesuciannya. Dapatkah aku mencintaimu seperti Fatimah yang mencintai Ali dalam diam. Atau dapatkah aku seperti Ali yang dapat mejaga kesucian cintanya pada Fatimah, saking sucinya cinta itu hingga setanpun tak tahu akan perasaan cinta yang Ali simpan untuk Fatimah. Jalan yang mempertemukan cinta dan semua perasaan dengan tanggung jawab. Dan disini, cinta tak pernah meminta untuk dinanti. Seperti Ali, cinta mempersilakan, atau memgambil kesempatan. Yang pertama adalah pengorbanan dan yang kedua adalah keberanian. ( Ali Bin Abi Thalib dan Fatimah Az-Zahra )
Mencintaimu Dalam Doa | END by Shineeminka
Shineeminka
  • WpView
    Reads 1,566,292
  • WpVote
    Votes 92,403
  • WpPart
    Parts 16
The third story of Cinta Dalam Diam | Andra & Diandra | Cover : @betyal_4 | Part sudah tidak lengkap | Proses Penerbitan. "Bersemangatlah atas hal-hal yang bermanfaat bagimu. Minta tolonglah pada Allah, jangan engkau lemah. Jika engkau tertimpa suatu musibah, maka janganlah engkau katakan, Seandainya aku lakukan demikian dan demikian. Akan tetapi hendaklah kau katakan, ini sudah jadi takdir Allah. Setiap apa yang telah Dia kehendaki pasti terjadi. Karena perkataan law (seandainya) dapat membuka pintu setan." itulah yang Kak Andra katakan kepadaku saat aku kehilangan ayah yang selama ini menjadi satu-satunya orang yang dapat aku andalkan. Dulu aku hanya menganggapnya tidak lebih dari seorang kakak, seorang kakak yang dapat aku andalkan keberadaannya namun perlahan rasa itu berubah. Aku mencintainya, namun aku tidak berani mengungkapkan perasaan ini kepadanya. Aku hanya berani mencintainya dalam diam, biarlah hanya Allah-lah yang mengetahui apa yang kini tersimpan di hatiku untuknya.
Dirimu? Cinta Halalku [ADA DI DREAME] by nnsdhea
nnsdhea
  • WpView
    Reads 2,547,195
  • WpVote
    Votes 24,941
  • WpPart
    Parts 13
#1inspritual(20012017) FULL PART SAMPAI ENDING ADA DIDREAME DAN INNOVEL Ini bukanlah sembarang cerita. Ini adalah sebuah kisah yang mengungkap arti dari kesetiaan. Ketulusan cinta, keikhlasan hati serta pengorbanan dalam hidup. Dengan fitrah suci yang tumbuh bersemayam dalam ikatan persahabatan yang membelenggu. Cinta bukan untuk dikekang atau dihalang namun cinta itu untuk dikawal. Dihalalkan demi mengharap ridho sang Ilahi. Cinta yang halal adalah cinta yang disambut dengan dua tangan lelaki di atas meja ijab kabul. Dan jatuh cinta sebelum menjadi halal adalah ujian. Ini pula kisah layaknya kekanak-kanakkan Aisyah yang berjumpa dengan kedewasaan Rasulullah. Seperti sosok Khadijah yang menjadi pertama dan membekas di hati Nabi besar Muhammad SAW. Dan juga seperti kisah Fatimah yang mencintai Ali dalam diam terselip dalam doa. Ada Allah diantara persahabatan cinta Nahla, Adam, Arum, Fikri dan Khanza. Ironi persahabatan yang menyayat hati. Sebuah pengkhiatan yang mengemparkan jiwa mereka. Pisau kebohongan yang tertancap dan meretakan jalinan persaudaraan. Nahla kehilangan segalanya. Ketaatan pada sang Ilahi diuji habis-habisan. Kematian merenggut cinta diantara mereka. Dan kematian pula yang memukul habis kepercayaan Islam dan Allah pada diri mereka. Berbagai problematika yang mengikis dan meluluhlantakan dunia kehidupan mereka. Wahai Sang Pemilik Langit dan Bumi, mampukah kekuatan iman dan ketaqwaan mengembalikan mereka padamu? Masa lalu yang pahit, akankah bisa mereka lewati? Dan inilah sebuah kisah dibalik semua misteri dalam hidup.