Chaotic
20 stories
Contra Mundi - Putra Bumi by JagatnataAdhipramana
JagatnataAdhipramana
  • WpView
    Reads 34,713
  • WpVote
    Votes 1,435
  • WpPart
    Parts 15
Mahija Nandi, seorang pemuda yang melarikan diri dari hiruk-pikuk dunia dan memilih berlindung di balik kehidupan spiritual dipaksa keluar dari kehidupan tenang yang selama ini ia jalani. Sebuah takdir aneh membawanya untuk bertemu kembali dengan orang yang membunuh ayahnya bertahun-tahun yang lalu dan kini mengincar saudara-saudaranya.
PRASASTI by leoviprasetya
leoviprasetya
  • WpView
    Reads 194,302
  • WpVote
    Votes 17,908
  • WpPart
    Parts 68
"Ranggadewa Jnanaloka Ratuning Puranggahu Manggala Jnanawangsa Aben sirna krudating bhuwana Ing kedhaton Purana" Kalimat itu terpahat pada sebuah batu besar di tepi sungai pada tempuran yang mengalir tenang. Namun itu bukan kalimat pemujaan kepada sang raja melainkan sebuah kutukan.
Watu Ulo - Legend of Stone Beach. by Esraya18
Esraya18
  • WpView
    Reads 126,409
  • WpVote
    Votes 9,382
  • WpPart
    Parts 33
[Revisi] Ketika rasa menjadi obsesi. Membawa pada penghalalan segala cara. Perlahan menumbuhkan kebencian yang mengakar. ◎◎◎ Cerita ini hanya fiktif belaka. Di dasari oleh legenda yang berkembang sekitar masyarakat, dan diangkat dengan bumbu-bumbu tertentu. Jika ada hal yang berbeda, atau kesalahan-kesalahan penulisan, mohon di maafkan. Saya hanya butuh terus belajar dan belajar dari apa yang ada. Juga cerita cultural fiction ini dibuat atas event amazing april PseuCom yang luar binasa :v Cover by Alya Rate saya buat 15+
Citralekha by JagatnataAdhipramana
JagatnataAdhipramana
  • WpView
    Reads 20,359
  • WpVote
    Votes 2,190
  • WpPart
    Parts 17
Ratna, seorang estri - prajurit perempuan - di sebuah desa terpencil yang tengah mengalami kekeringan, tanpa sengaja bertemu dengan seorang Citralekha - penulis prasasti - dan membantunya menghapuskan kutukan kekeringan yang menimpa desanya. Perjumpaannya dengan Citralekha itu akhirnya juga mengubah nasib Ratna, dari yang tadinya seorang gadis desa biasa, menjadi seorang pengembara yang memiliki ratusan kisah. Desain Cover oleh : Azro Azizah
Contra Mundi II - Anak-anak Manusia by JagatnataAdhipramana
JagatnataAdhipramana
  • WpView
    Reads 27,376
  • WpVote
    Votes 1,455
  • WpPart
    Parts 22
Tan Ying Go, komandan peleton 3 Satuan Komando Wilwatikta, harus menghadapi bahwa dunia yang ia diami bukanlah dunia yang pernah ia kenal. Sekumpulan makhluk misterius semacam mayat hidup yang disebut 'kunarpa' mulai keluar dari dalam tanah dan meneror seluruh dunia, termasuk negerinya. Pertempuran di selatan daerah yang dahulu disebut kota Semarang membuat seluruh peletonnya disapu habis, namun di tengah-tengah kondisi genting itu ia diselamatkan oleh seorang misterius bernama Sanjaya. Sanjaya memberinya dua pilihan, menghilang dari antara orang-orang hidup dan menemukan sumber kehancuran dunianya, atau tetap tinggal di antara dunia yang ia kenal dan menyaksikan dunianya hancur perlahan-lahan. P.S. Sebelum anda membaca cerita ini ada baiknya anda membaca prekuelnya dahulu. http://www.wattpad.com/story/1825266-contra-mundi-putra-bumi
Contra Mundi III - Master Mahan by JagatnataAdhipramana
JagatnataAdhipramana
  • WpView
    Reads 32,369
  • WpVote
    Votes 2,055
  • WpPart
    Parts 28
Merupakan bagian akhir dari Trilogi Contra Mundi. Dalam bagian ini Nandi dan kawan-kawannya harus mencari sekutu-sekutu baru untuk membantu mereka dalam konflik pamungkas para Contra Mundi dengan para Tentara Langit. Tapi pencarian ini tidak mudah, ada ego yang harus ditumpas, ada hati yang harus diremukkan, dan ada lebih banyak lagi orang-orang terkasih yang harus direlakan untuk pergi. Prekuel : #1 Putra Bumi : http://www.wattpad.com/story/1825266-contra-mundi-putra-bumi #2 Anak-Anak Manusia : http://www.wattpad.com/story/4553419-contra-mundi-ii-anak-anak-manusia
Si Pahit Lidah // Tamat by JanAmaranta
JanAmaranta
  • WpView
    Reads 6,319
  • WpVote
    Votes 982
  • WpPart
    Parts 13
"Ampera punya cerito" Cerita ini Hasil remake dari Cerita Rakyat Sumatera Selatan : Si Pahit Lidah. Jadi, semoga gak ada yang marah ^~^ dan bisa diterima ^~^ *** Kemas Wijaya adalah salah satu utusan dari Penguasa Bawanapraba yang mendapat julukan Hulubalang Selatan. Sang Hyang memberi perintah kepadanya agar segera mencari pecahan kristal mustika yang terlempar di seluruh Nusantara. Wija melintasi ruang dan waktu untuk mengejar pecahan kristal yang bersembunyi di tubuh seorang perempuan yang memiliki kemampuan Si Pahit Lidah. Kenyataan jika kristal yang tertanam ternyata akan sulit ditarik paksa keluar, membuatnya harus membantu Artalita Kusuma berhati-hati dalam menggunakan kekuatannya, jika tidak kutukan akan terlempar kembali kepada pemiliknya. Hingga kenyataan menyadarkan Wija akan kisah masa lalu yang kembali menjalar di kehidupannya. Akankah Wija, Sang Hulubalang Selatan menyelesaikan tugasnya dan membawa pecahan kristal dengan selamat ke hadapan Penguasa Bawanapraba? Lalu bagaimana Lita terlepas dari pecahan kristal? Dan apa masalalu yang membayangi Hulubalang Selatan? Semua akan tertuang di cerita epik Twisted Indonesian Folktale Series : Si Pahit Lidah. *** Cover by : @ApayaWattriders Start Juni 2017
Kemarau di Musi by yunarainur
yunarainur
  • WpView
    Reads 4,389
  • WpVote
    Votes 747
  • WpPart
    Parts 17
REMAKING COMPLETED. Bagi yang sudah memasukkan cerita ini ke library, ada baiknya menghapus cerita ini terlebih dahulu, lalu tambahkan ulang ke library kalian. Karena perbaikan mungkin akan mempengaruhi isi, plot, dan mungkin juga merusak tatanan bahasa yang ada di tiga chapter pertama. Lebih dan kurang saya mohon maaf untuk ketidaknyamanan ini. Dua chapter pertama masuk ke Daftar Panjang Wattys 2018 Blurberry: Di balik sebuah kisah yang termasyhur, ada lembar-lembar yang sengaja dikoyak agar tidak diketahui siapapun. Bhanu adalah seorang utusan Bawanapraba, bertugas mengendalikan musim kemarau dari sebuah istana mistis di bawah Pulau Kemaro. Selama berabad-abad ia menjalankan tugas dengan bantuan sebuah pengilon dan pecahan kristal mustika. Sampai suatu hari di malam perayaan Cap Go Meh, ia melakukan sebuah kesalahan fatal yang mengancam nyawa, jabatan, bahkan eksistensi seantero Mayapada. Dan untuk menyelesaikan masalah tersebut ia terpaksa berurusan dengan seseorang yang menyebut dirinya Pangeran Kegelapan dan seorang crazy rich bernama Nathan. Twisted Indonesian Folktale Series Bhanurasmi Sang Pengendali Musim Kemarau Diadaptasi dari Legenda Pulau Kemaro Sumatera Selatan
Bawang Putih & Bawang Merah (Completed) by HalfBloodElf
HalfBloodElf
  • WpView
    Reads 24,674
  • WpVote
    Votes 4,018
  • WpPart
    Parts 9
Pasti kau sudah sering sekali mendengar kisah Bawang Putih dan Bawang Merah, yang saking terkenalnya di Indonesia, bahkan sempat di angkat ke layar kaca dalam bentuk ... hmm, sinetron. Kali ini aku akan menyuguhkan cerita serupa dengan gaya berbeda---tapi bukan sinetron. Aku akan sedikit menginterupsi kehidupan mereka dengan kehadiran Adipati Utara. Adipati Utara hanyalah salah satu utusan keren---setidaknya dia menganggap dirinya begitu---yang ditugaskan untuk mencari serpihan kristal mustika Sang Penguasa Bawanapraba (dunia cahaya) yang terjatuh di Bumi, kemudian mengembalikan benda sakti itu ke dunia asalnya. Di situlah ia bertemu dengan Bawang Putih dan Bawang Merah, dua saudara tiri dengan sifat yang sangat bertolak belakang. Ia yakin kristal tersebut berhubungan dengan kedua kakak adik itu, atau salah satu dari mereka. Seharusnya segalanya mudah, kalau saja ia tahu apa peran mereka yang sebenarnya.... Cover by: alka_lekha
Pengantin Padi by Eng-ta
Eng-ta
  • WpView
    Reads 9,207
  • WpVote
    Votes 883
  • WpPart
    Parts 12
Putri yang lemah lembut? Penyihir jahat yang mengutuk sang putri? Pangeran gagah berani datang menyelamatkan? It's sooo last year! Bagaimana jika: Putrinya rada 'gokil'. Dikutuk sama ayahnya sendiri. Dan dicintai setengah mati sama pangeran yang lugu nan pemalu? Hahah, pretty twisted, eh? Namanya juga 'Twisted Folktale'! Ini cerita tentang apaan, sih? Ayooo... coba ditebak! *** Mencoba mengikuti tantangan "Twisted Indonesian Folktale" dari Mbak Ary Nilandri. Yang paling bontot, nih. Mohon dukungan dan kritik-sarannya. Kalau melihat contoh dari beberapa teman yang karyanya sudah mulai jalan, semuanya tampak sophisticated and spectacular. Membuat saya jadi kurang pede. Tapi yah, memberanikan diri saja. Semoga rekan-rekan dianugerahi kesabaran untuk mengikuti prosesnya. Warning: No EYD, EBI, nor KBBI. Saya mah niat nge-twistnya gak setengah-setengah! Hahah. Cover picture taken from google. Edited by canva. Start: 07/07/2017 #352 Update every friday. Some chapter are privated.