nulis_kokobop's Reading List
3 stories
Two Faced - TERBIT by pramyths
pramyths
  • WpView
    Reads 2,089,395
  • WpVote
    Votes 326,434
  • WpPart
    Parts 37
TERSEDIA DI TOKO BUKU - SEBAGIAN BESAR CHAPTER SUDAH DIHAPUS Two faced: (adj) double-dealing, backstabbing, dishonest, hypocritical, etc. Abhi baru saja jadian dengan Randu, seorang senior sales manager perusahaan fintech yang kebetulan menempati gedung yang sama dengan kantornya. Randu adalah sosok yang dewasa, luwes, dan penuh perhatian. Meski belum benar-benar jatuh cinta, Abhi memutuskan untuk menerima pernyataan cinta Randu tiga minggu setelah mereka kenalan. Abhi menganggap Randu adalah pria potensial yang tidak akan ditanyai macam-macam saat dikenalkan kepada keluarganya kelak. Sayangnya, Abhi terlalu cepat mengambil kesimpulan. Baru dua hari jadian, Abhi tak sengaja mendengar percakapan Randu dengan teman-teman sekantornya. Cowok itu bilang bahwa dirinya memacari Abhi hanya dengan alasan "daripada jomblo" sekaligus jadi alat move on dari gebetannya yang sebentar lagi menikah. Abhi marah, sedih, sakit hati, dan merasa dipermalukan di saat yang sama. Tapi apakah Abhi memilih untuk mengonfrontasi Randu dan memutuskan hubungan yang belum genap dua hari itu? Jelas tidak. Abhi mengambil jalan lain. Dia akan pura-pura menjadi pacar sempurna, yang membuat Randu benar-benar cinta mati, lalu meninggalkannya tanpa perasaan. Ya, Abhi ingin membuktikan bahwa Randu bermain-main dengan orang yang salah.
My Life, not Jane Austen's by pinetreeforest
pinetreeforest
  • WpView
    Reads 970,017
  • WpVote
    Votes 35,684
  • WpPart
    Parts 11
[PARTIALLY DELETED] Kalian pernah membaca karya-karya Jane Austen yang fenomenal itu? Amiya juga pernah, bahkan hafal di luar kepala. Tumpukan buku itu ada di rak paling atas, paling lecek karena terlalu sering dibaca. Kenapa? Karena buku itu seperti ramalan dalam hidup Amiya. Hidup Amiya ditulis di dalamnya. Namun, sayangnya Amiya tak tahu buku yang mana. Pride and Prejudice? Persuassion? Mansfield Park? atau yang lain? ------------ Amiya memang mengharap kedatangan jodoh, semua orang juga mengharapkan hal yang sama, tapi ya tidak langsung dua seperti ini!? Tiba-tiba saja, Edwin, teman masa kecilnya datang ke kehidupannya kembali dan dengan terang-terangan melakukan pendekatan padanya. Tiba-tiba juga, ia tak sengaja dipertemukan kembali dengan mantan tunangannya, Bima, yang tidak ada hujan tidak ada angin terang-terangan mengatakan ingin kembali padanya. Bisa tidak Amiya kembali sendiri saja? Tapi masalahnya Amiya sudah terlanjur cinta. Don't judge, try to read it first :) Siapa tahu cinta... -Last part will be visible to followers- Story by I L Y L A F I - @pinetreeforest Pict credit by pinterest
[SUDAH TERBIT] Pit a Pat : Karena Tiap Detak Punya Cerita by mooseboo
mooseboo
  • WpView
    Reads 945,233
  • WpVote
    Votes 133,003
  • WpPart
    Parts 42
[HATI] . Terbiasa hidup hanya untuk makan, tidur, dan bernafas sehari-hari, bisa dibilang membuat Maya si Pengangguran dengan track record selama dua tahun itu, benar-benar pemegang prinsip kuat bila hidup seperti air yang mengalir. Let it flow then it will be fine. Namun, semua berantakan saat sang Kakak memintanya untuk kembali melanjutkan kuliah. Sepertinya ucapan Heraclitus, bila segala sesuatu mengalir bagaikan arus sungai dan tidak ada seorang pun yang masuk ke dalam air sungai yang sama, lebih valid ketimbang prinsip Maya. Sebab air yang mengalir memiliki arus. Saat arusnya datang, dia juga harus siap-siap untuk terbawa atau belajar berenang. Apakah semua itu membuat Maya stres? Mungkin. Frustasi? Tentu. Lebih-lebih pilihan itu akhirnya membawa Maya bertemu dengan orang-orang baru, tempat baru, pengalaman baru, dan -- dia. Jadi, apa makna kehidupan bagi kamu? Yakin hidupmu baik-baik saja? Sudahkah kamu bertanya dengan hatimu hari ini? --------------------------------------------------------------------------------------------- Life is like a slice of Pizza, unique, spicy and sour. Then it's all about what toppings you put on your Pizza. Genre : Romance, Comedy a.k.a komedi romantis. Based on : My wild ideas. Jadwal Update : 1 Minggu Sekali Cover : Me Start : 6 Desember 2017 End : 14 Juni 2018 Copyright © 2017 Mooseboo // konten mengandung hak cipta. Dilarang keras meng-copy dan menduplikat isi konten //