inabilah
Aluna Kirana adalah penjual bunga kecil di stasiun kota. Setiap kali hujan turun, ia selalu bertemu pria yang sama-Raka. Mereka tak pernah bertukar nama, hanya berbincang ringan tentang hujan, perjalanan, dan hal-hal sederhana.
Hujan menjadi saksi kedekatan mereka yang tak pernah berani disebut cinta.
Sampai suatu hari, hujan tetap turun... tapi Raka tidak datang.
Bertahun-tahun kemudian, Aluna yang sudah mulai menata hidupnya kembali, bertemu Raka dalam keadaan yang paling menyakitkan:
Raka adalah calon suami orang lain.
Cinta lama yang belum selesai, perasaan yang masih hidup, dan kenyataan yang tak bisa dilawan-memaksa mereka memilih:
mengulang luka, atau mengikhlaskan rasa yang tak pernah mati.