My reading book
5 stories
RAZELLA by Niaawd
Niaawd
  • WpView
    Reads 20,933,639
  • WpVote
    Votes 1,394,970
  • WpPart
    Parts 59
Laki-laki itu menyeringai, "Kerjakan atau ...." "Atau apa?" tanya Zella berani. Laki-laki itu melirik sekilas bibir Zella, "Gue cium." Zella tersenyum remeh, ia berani bertaruh bahwa laki-laki ini hanya mengancamnya. Dengan berani ia berjalan ke depan mengikis jarak antaranya dengan laki-laki itu. "Boleh, gue pengen tau gimana rasanya di cium ketos." Kata orang Zella itu pembuat onar, beberapa dari mereka berkata bahwa Zella mengesalkan. Gadis itu memang terlihat begitu, tapi apakah mereka tahu bagaimana diri Zella sesungguhnya? Apa mereka tahu bagaimana kehidupan Zella sesungguhnya? Gadis itu punya ceritanya tersendiri. Raqueenla Razella nama lengkapnya. Dan ini kisahnya. 28 April 2020
Jungkir Balik Dunia Ocha (Selesai) by azizahazeha
azizahazeha
  • WpView
    Reads 9,097,263
  • WpVote
    Votes 795,365
  • WpPart
    Parts 60
Dealocha Karin, mahasiswi yang dijuluki sebagai dewi kampus karena kecantikannya, harus menyimpan rahasia tentang statusnya sebagai istri seorang Tyaga Yosep, seorang pejabat DPR demi menghindari gosip yang tidak diinginkan. *** Dealocha Karin, seorang mahasiswi yang terkenal sebagai Dewi Kampus ternyata telah menikah. Ocha menikah dengan seorang pejabat Bernama Tyaga Yosep. Aga-merupakan seorang politisi-yang bisa dibilang cukup populer karena masih muda dan tampan. Ocha juga berkuliah di kampus dimana Aga dulu berkuliah. Tidak heran jika Aga sering mengisi kegiatan seminar di kampusnya dan dia juga salah satu alumni kebanggaan kampus. Ocha yang menikah muda jelas merasa bahwa dia harus menyembunyikan statusnya dan Aga. Sampai suatu hari, Aga diberitakan terlibat kasus penyuapan. Padahal, Aga merupakan politisi yang terkenal bersih dan jujur. Kabar mengejutkan terjadi karena Aga tertangkap pada operasi tangkap tangan yang dilakukan KPK. Ocha berusaha untuk percaya bahwa Aga hanya dijebak. Dia tahu bagaimana suaminya, dia yakin Aga bukanlah seorang politisi korup. Di saat banyak orang mempertanyakan kredibilitas Aga selama ini, dihakimi oleh netizen, beritanya menjadi heboh, akankah Ocha tetap mempercayai suaminya?
Philophobia by Alnira03
Alnira03
  • WpView
    Reads 1,933,321
  • WpVote
    Votes 92,187
  • WpPart
    Parts 13
Dilara Lathisa, polwan berpangkat Briptu yang harus bekerja bersama dengan sembilan anggota timnya yang semuanya adalah laki-laki. Dia harus berbaur bersama mereka dan kadang tidak diperlakuan selayaknya perempuan. Dila sudah mengenal sifat-sifat teman satu timnya, dan dia yang memang punya ketakutan untuk jatuh cinta, semakin tidak berminat untuk menjalin hubungan percintaan. Namun, ada satu orang yang menarik perhatiannya, laki-laki yang berbeda seratus delapan puluh derajat dengan anggota timnya yang lain. Selama ini dia menyimpan perasaannya sendiri. Namun lama kelamaan Dila mengetahui fakta lain, kalau orang yang dikaguminya itu sepertinya sedang dekat dengan perempuan lain.
I'm A Dreamer by Alnira03
Alnira03
  • WpView
    Reads 1,834,169
  • WpVote
    Votes 93,319
  • WpPart
    Parts 13
Kanya Maisa Putri, seorang penulis yang melejit saat mengunggah tulisannya di aplikasi Skywrite. Lika-liku menjadi seorang penulis dilakoni oleh Kanya, masalah dengan para pembacanya, ketakutannya kalau buku yang dia tulis tidak laku, belum lagi kebingungannya saat menerima tawaran penerbitan dari beberapa penerbit. Kesabaran Kanya juga diuji saat karya yang sudah lama dia kirim ke penerbit tetapi belum mendapatkan kabar apapun. "Nggak dapet kepastian dari doi itu belum apa-apa dibanding nggak dapet kepastian kapan buku aku terbit dari editor!" -Kanya, Penulis populer Skywrite- "Nulis mulu, Nya. Nggak niat nikah gitu? Inget umur udah tua, jangan hidup dalam dunia khayalan mulu lah!" -Izzy Birutama, Sahabat Kanya-
The Pieces of Memories (SUDAH TERBIT) by Alnira03
Alnira03
  • WpView
    Reads 2,902,835
  • WpVote
    Votes 129,860
  • WpPart
    Parts 16
Sirly F. Pramesty, bekerja di sebuah wedding planner di Bandung, namun tidak pernah terpikir untuk menikah. Ratusan kali dia melihat pasangan mengucap janji sehidup semati, tetapi tidak juga membuat dirinya menginginkan hal yang sama. Padahal Reon, kekasihnya selama dua tahun ini, sudah melamarnya. Masalah semakin rumit ketika bayang-bayang masa lalu Sirly kembali menghantuinya. "Baru kali ini aku lihat kamu selemah ini, kayak bukan Sirly yang aku kenal" -Karamina Hanifati-