Vanesshaalathifaa's Reading List
25 stories
SANGGAR NARESWARA: Panggung Kami, Dunia Kami by tvrdta
tvrdta
  • WpView
    Reads 5,228
  • WpVote
    Votes 182
  • WpPart
    Parts 43
"Panggung Kami, Dunia Kami" Panggung adalah tempat mereka berkarya, tetapi juga menjadi tempat di mana mereka menghadapi tantangan dan misteri yang membuat sanggar itu seperti "dunia" mereka sendiri yang lebih dari sekedar seni. Radita-Yuswo Radita Dhruvirahayu, bukan gadis biasa. Lulusan Seni Tari ISI Yogyakarta, penari multitalenta, sekaligus adik kesayangan Yuswo Cahyo Santoso, ketua Paguyuban Kesenian Nareswara. Di balik senyum ramahnya, Radita menyimpan warisan langka: mata batin yang membuatnya bisa melihat apa yang tak kasat mata. Di sanggar Nareswara, Radita menjadi pusat kehangatan. Ia melatih anak-anak di sanggar, bercanda dengan para anak sanggar, dan tak pernah luput dari perhatian meraka-termasuk Reza, penari Gedruk Nareswara yang diam-diam menaruh hati padanya. Latihan-latihan menjelang pementasan besar selalu riuh, penuh canda, tawa, dan keakraban yang mengikat mereka seperti keluarga. Namun, di balik denting gamelan dan sorak penonton, ada bisikan lain yang hanya Radita dengar. Bayangan sosok penari, bau melati yang muncul tiba-tiba, dan suara gamelan di tengah malam mengiringi setiap langkahnya. Bakat indigo warisan kakeknya mendadak jadi anugerah sekaligus beban, apalagi saat gangguan tak kasat mata mulai menyentuh orang-orang terdekat. Apakah semua ini hanya pertanda restu leluhur seni, atau ada pesan yang harus diungkap? Di tengah persahabatan, cinta yang perlahan tumbuh, dan panggung seni yang megah, Radita harus menari di antara dunia nyata dan dunia tak terlihat. ◇◇◇ Disclaimer!!!! Cerita ini terinspirasi dari salah satu Paguyuban Kesenian yaitu Sanggar Garuda Wisnu Satria Muda, Magelang. Beberapa hal seperti nama tokoh, karakter, latar tempat dan sebagainya memang sengaja dibuat mirip dengan aslinya. Cerita ini hanyalah fiksi dan murni hasil karangan penulis. Apabila ada hal yang kurang sesuai, harap dimaklumi. Mohon bijak saat membaca. Bantu penulis dengan cara vote dan share cerita ini ya.. Selamat membaca!!
SETARA [END] ✓ by redskyvi
redskyvi
  • WpView
    Reads 75,743
  • WpVote
    Votes 3,402
  • WpPart
    Parts 67
[STORY 13] [GENRE: ROMANCE - MARRIAGE LIFE] Demi melunasi hutang-hutang yang ditinggalkan oleh ayahnya, Sarah harus bekerja ekstra. Menjadi tulang punggung keluarga dan menghidupi kedua adiknya membuat ia sedikit mengeluh. Lalu ... apa jadinya jika hutangnya lunas detik ini, asalkan ia harus menikah dengan pria yang kaku, dingin, dan selalu terbayang-bayang dengan masa lalunya. "Ini bukan pernikahan, tapi neraka!" - Sarah Ayu Ningtyas Start: 1 Maret 2025 Republish: 26 April 2025 End: -
Perfect Wife by hanyaabualan
hanyaabualan
  • WpView
    Reads 598,629
  • WpVote
    Votes 25,845
  • WpPart
    Parts 43
[SPOTLIGHT ROMANCE OF NOVEMBER 2024 by Romansa Indonesia] Seorang istri harus pandai memasak. Seorang istri harus pandai mengurus rumah. Seorang istri harus pandai mengurus suami. Seorang istri harus pandai mengurus anak. Ada berbagai keharusan untuk seorang istri agar dianggap sempurna. Satu kekurangan saja, wanita dianggap tidak layak menyandang status yang mulia itu. Anata belum lama menjadi seorang istri, tetapi tuntutannya sudah melebihi batas untuk dipikir. Dia bahagia bersama Jeremy, suaminya. Namun, Anata tidak menampik bahwa dia pun dibuat menderita oleh segala tuntutan ibu mertuanya. Satu kekurangan membuat Anata dicaci maki layaknya pelaku kejahatan. Padahal memang tidak manusia yang sempurna. Lagi pula, istri yang sempurna itu standarnya harus seperti apa?
Marrying The Second Lead [END] by OephaIm
OephaIm
  • WpView
    Reads 107,291
  • WpVote
    Votes 6,304
  • WpPart
    Parts 40
Mela menyukai Ervin sejak lama, tetapi pria itu akan menikah dengan wanita lain. Fares menyukai Mela sejak lama, tetapi wanita itu menyukai pria lain. Bagaimana jadinya jika Mela dan Fares menikah, dengan kondisi hati si wanita milik pria lain? Bisakah pernikahan mereka bertahan? *** Bagi Mela, Fares itu hanya second lead. Manis, tetapi tidak membuat jantungnya berdebar. Mela lebih senang petualang mendebarkan seperti saat bersama Ervin. Menurut adiknya, Fares itu kayak second lead di drama korea. Sepuluh tahun nggak ngapa-ngapain. Cuma diem dan mencintai Mela dalam diam. Bagaimana jika suatu hari Ervin menghilang dan Mela memberi Fares kesempatan untuk menjadi suaminya? Bisakah Fares menjadi first lead? Atau dia akan tetap menjadi second lead tetapi berhasil membuat Mela mencintainya? (C) Juli 2020 Post ulang: Februari 2022 Cast: Sejeong-Sehun.
+17 more
The Fake-Date Proposal [END] by OephaIm
OephaIm
  • WpView
    Reads 338,951
  • WpVote
    Votes 20,039
  • WpPart
    Parts 63
#Vitamin 2 Patah hati dan jadi pengangguran, Leta memutuskan melamar pekerjaan sebagai baby sitter untuk membayar utang pernikahannya yang gagal. Namun, Mara, sang anak asuhnya itu susah diatur apalagi diurus. Mara nakal, jail, manja, rewel, dan bikin siapa pun pusing tujuh keliling. Pantas baby sitter sebelumnya tidak pernah bertahan lebih dari satu minggu. Leta berusaha kuat menahan cobaan yang Mara berikan dan bertahan. Nahas, Leta tahu kalau ayah Mara adalah Elio, musuh bebuyutannya waktu SMA. Mengetahui itu, Leta tidak sudi bekerja di bawah kuasa Elio. Dia berencana mengundurkan diri. Akan tetapi, Mara mencegahnya dengan menawarkan kesepakatan yang membuat Leta tidak mampu menolak: pura-pura menjadi ibunya. Dan... Itu adalah kesempatan Leta untuk balas dendam pada Elio.
Found Love, Not Forced by kaveverse
kaveverse
  • WpView
    Reads 6,784
  • WpVote
    Votes 286
  • WpPart
    Parts 46
Pernikahan Maya dan Zarkhan dimulai sebagai perjanjian di atas kertas, namun siapa tahu apa yang akan terjadi selanjutnya. DM : @kp_risma.w
The Lines Between Us by serenityqatr
serenityqatr
  • WpView
    Reads 43,219
  • WpVote
    Votes 5,806
  • WpPart
    Parts 52
Between love, guilt, and forgiveness - lies a line that can never be completely erased Pertemuan tak terduga di sebuah klub malam mempertemukan Hong Haein, seorang Interior Designer muda penuh semangat, yang selama ini selalu berdebat dengan Baek Hyunwoo, Principal Architect dingin yang dikenal perfeksionis dan sulit didekati. Mereka tak pernah berencana untuk terlibat dalam suatu hubungan-namun dari satu malam itu, tumbuh sebuah hubungan tanpa nama. Hubungan itu sederhana, tanpa ikatan, tanpa janji, hanya kebutuhan. Seiring berjalannya waktu, perlahan garis di antara keduanya kabur-antara cinta dan kebergantungan, antara gairah dan rasa memiliki. Namun semua berubah ketika Hyunwoo menuduh Haein mencuri desain penting dan memberikannya pada pesaing. Haein begitu terluka, memilih pergi, membawa luka, dan sebuah tragedi menimpa Haein. Saat kebenaran akhirnya terungkap. Hyunwoo menyadari bahwa Haein tak bersalah. Tapi penyesalan datang terlambat-yang terjadi telah mengubah segalanya; luka itu terlalu dalam untuk sekadar disembuhkan dengan kata maaf.
My Alter Ego Boyfriend | End by HasanahFitri_26
HasanahFitri_26
  • WpView
    Reads 56,071
  • WpVote
    Votes 4,376
  • WpPart
    Parts 62
[SCHOOL | ROMANCE | SLICE OF LIFE | FAMILY] Bahasa: Indonesia Baku dan Non-Baku, Bahasa Jepang, dan Bahasa Jawa Ngapak Rate: (13+) # 1 in Half Fiction # 7 in Masa SMK # 3 in Matematika # 1 in Akuntansi "Tanganku begitu kasar hingga aku tidak bisa merasakan apa pun bahkan mengusap sesuatu dengan lembut. Kedua tangan ini, terbiasa menghabisi lawan-lawanku di setiap pertarungan, terlalu terbiasa mengangkat pedang dan menebas hingga senjata mereka hancur. Tapi, ada satu kekurangan yang aku miliki kala itu. Aku melakukan sesuatu tanpa memiliki tujuan. Kemudian, aku bertemu denganmu. Kamulah tujuanku." *** Banyak orang sering salah kaprah dengan menyamakan pengertian alter ego dan kepribadian ganda. Padahal, kedua hal tersebut berbeda meski pemicunya kadangkala sama. Dan, asmaraloka dalam dunia fiksi juga tak perlu diragukan lagi. Bahkan, mampu membuat kamu menjerit dan menggigit bibir hanya dengan sentuhan kalimat serta perlakuan dari sang lakon utama. Namun, pernahkah kamu berpikir? Hal-hal tak terduga yang pada mulanya hanya sekadar khayal, perlahan-lahan berubah menjadi kenyataan? Pernahkah terbayang dalam benak? Bagaimana jika dirimu justru jatuh cinta dengan seseorang yang memiliki alter ego dalam dirinya? Akankah kamu menolaknya? Ataukah justru menjatuhkan hati pada si alter ego itu sendiri? Sumber Gambar: Pinterest 14/04/21
SEXY MARRIAGE 🔞🔞🔞 "Fin" by V_Missv
V_Missv
  • WpView
    Reads 268,737
  • WpVote
    Votes 8,936
  • WpPart
    Parts 63
WARNING!!! 21+!!! Judul: SEXY MARRIAGE Genre: Romantis Dewasa Erotis Suspense (18+) Status: Tamat Cerita Kedua dari Seri "SEXY" ********************************* "BLURB" Andreas Cakrawinata nekat pulang ke Indonesia demi kabur dari pesta pertunangannya yang akan diselenggarakan di Singapura. Sampai kapan pun ia tak akan menerima perjodohan yang jelas akan membuatnya semakin terperangkap dalam permainan keluarganya sendiri. Untuk itu ia sadar bahwa hanya satu hal yang harus dilakukan sekarang. Yaitu, mendapatkan pernikahan yang menguntungkan. Tak perlu cinta dan dongeng segala macam. Satu-satunya yang Andreas butuhkan adalah seorang wanita pintar yang bisa mengimbangi perdebatan menguras otak dengannya. Beruntung, Andreas menemukannya dalam sesosok sekretaris sang sahabat. Tinggi semampai, berbalut setelan jas-celana panjang, ditunjang sepatu berhak setinggi tujuh sentimeter, rambut bergelombang, berlipstik merah, dan tentunya berlidah tajam. Perpaduan yang amat sempurna. Wanita yang Andreas inginkan. Denandia Vlora.
Indie Kos ✓ by bluerosebae
bluerosebae
  • WpView
    Reads 247,008
  • WpVote
    Votes 30,756
  • WpPart
    Parts 61
Awalnya Indie Kos adalah kosan khusus laki-laki, namun karena Mirza kebingungan mencari kosan untuk adik perempuannya, dia pun membujuk agar Ibu kosan mau menjadikannya kosan campuran. Semua berjalan baik, mereka saling mengenal dan memperlakukan satu sama lain layaknya keluarga. Tetapi perlahan rahasia yang mereka tutupi terkuak, membuat hubungan mereka merenggang. Mampukah ketiga belas penghuni kosan itu mengembalikan kepercayaan yang perlahan hilang? Started: 26 Juli 2021 #1 in Chanrosé (25/08/2021) #1 in Jisuho (14/11/2021) #1 in Kos-Kosan (28/07/2022) #1 in Blackexo (9/06/2023)