:)
26 stories
Simbiosis Romantisme [TAMAT] by nanda_kimm
nanda_kimm
  • WpView
    Reads 859,599
  • WpVote
    Votes 83,329
  • WpPart
    Parts 40
Pita butuh seseorang yang bisa membantu memperbaiki ekonomi keluarganya. Dan Pras memenuhi syarat itu. Karenanya, Pita berani menerima lamaran Pras -dibanding menunggu Bara yang beberapa bulan ini dekat dengannya. Pita telah merencanakannya matang-matang. Ketika ia menikah, seluruh gajinya bisa ia berikan pada Mama dan kedua adiknya. Sementara kebutuhannya sehari-hari, ada Pras yang menanggung. Masalah selesai, menurutnya. Kehidupan pernikahannya memang terbilang mulus. Pita mendapatkan suami super perhatian dan pengertian hingga Pita ingin membalas kebaikannya selama ini. Namun di sinilah masalah yang hampir menghancurkannya lebih dari apa pun. Start : 1 Januari 2022 End : 17 Juni 2022
The Only Exception [END] by clarissagc
clarissagc
  • WpView
    Reads 1,696,808
  • WpVote
    Votes 160,842
  • WpPart
    Parts 34
Pesahabatan yang dibangun Ane, Genta, dan Karen hancur lebur kala Karen-calon istri Genta-secara tiba-tiba membatalkan pernikahan saat persiapan sudah rampung 85%. Sakit hati Genta yang begitu mendalam serta kekecewaan Ane pada Karen, membuat trio sahabat yang kini tinggal berdua saling bergantung dan menguatkan satu sama lain. Sebuah ide gila dicetuskan Genta. Atas nama persahabatan dan juga desakan Anya, Ane memutuskan untuk menerima pinangan Genta. Tidak pernah terlintas di pikiran Ane mengenai hidup berumah tangga. Bagaimana bila Ane yang terbiasa mendapat curahan afeksi para pria dalam hidupnya yang bebas dan tidak mengenal komitmen, secara tiba-tiba berada dalam komitmen pernikahan dengan sahabatnya sendiri? Rasa malu untuk tidak mengulang kesalahan orang tuanya di masa lalu membuat Ane perlahan belajar bahwa dalam cinta butuh adanya komitmen. Ini kisah cinta yang muncul di tengah persahabatan 2 lawan jenis, dibungkus dengan cerita-cerita menarik seputar kehidupan budak korporat di kota metropolitan Jakarta. Song series: The Only Exception - Paramore Note: alurnya lambat dan realistis ya.
out of the blueprint by iyascript
iyascript
  • WpView
    Reads 296,498
  • WpVote
    Votes 35,645
  • WpPart
    Parts 31
VERSI CETAK SUDAH DAPAT DIBELI DI SELURUH TOKO BUKU GRAMEDIA ATAU TOKO BUKU ONLINE🩵 Silakan cek instagram @PenerbitClover atau @tiyaaasps untuk pembelian✈️ [out of the blue adalah frasa dalam bahasa Inggris yang berarti tanpa peringatan; secara tiba-tiba] [blueprint: cetak biru] Tuhan mengambil sesuatu dari tanganmu, bukan karena Ia membencimu. Ia hanya ingin mengosongkan tanganmu, agar bisa kembali mengisinya dengan sesuatu yang jauh lebih baik. Bahwa kehilangan bisa terasa seindah itu, saat itulah kita belajar. *** Elijah Kartika adalah seorang penulis novel roman yang kisah hidupnya tak seromantis tokoh ciptaannya: tunangannya secara sepihak membatalkan pernikahan mereka. Merasa ingin melarikan diri dari segala yang berkaitan dengan masa lalunya, Elijah terbang ke Singapura untuk mencari penyembuhan. Alih-alih sembuh, Elijah dirundung kesialan dengan tak sengaja menumpahkan kopi hitam pada cetak biru (yang sayangnya penting) milik arsitek galak bernama Adam Prasaja. Seolah semesta ikut mendoakan kesialannya, dompet Elijah bahkan ketinggalan di dalam pesawat yang sudah terbang lagi entah ke mana. Saat itulah Elijah sadar, ia telah terjebak. Di Singapura. Bersama Adam yang juga terjebak, dalam masa lalunya. ••• Highest Rank: #1 in wattpadindonesia #3 in roman #3 in metropop #5 in romantis #6 in roman #9 in romance #10 in chicklit
TANPA MU✔ by lufirana
lufirana
  • WpView
    Reads 101,302
  • WpVote
    Votes 8,618
  • WpPart
    Parts 29
[SELESAI] Apt. Wirda Wati, S. Farm telah merantau sangat jauh, demi meninggalkan keluarganya, terutama Nenek. Semua berawal dari kedatangan sepupu nenek dari Arab, yang membuat hubungannya dengan kak Rayyan Fikri atau yang biasa dia panggil Kak Yayan menjadi buruk. Tanpa sepengetahuan Wirda, Nenek mengembalikan Yayan ke keluarga Papanya di Bandung. Dan selama itu pula, mereka hilang kontak. Enam belas tahun telah berlalu, mereka dipertemukan kembali dalam kondisi dan situasi yang sama-sama telah dewasa.
Reportalove ✓ by kimnurand_
kimnurand_
  • WpView
    Reads 272,430
  • WpVote
    Votes 22,352
  • WpPart
    Parts 31
ʀᴏᴍᴀɴᴄᴇ - ʏᴏᴜɴɢ ᴀᴅᴜʟᴛ Surat tugas dari pimpinan redaksi menyeret seorang perempuan bernama Imel Chelliana, reporter cantik berusia 30 tahun masuk ke dalam pusaran kehidupan seorang Aksa Delvan Arion. Musisi kenamaan yang dikenal dengan rumor gay nya. Namun waktu mengubah segalanya. Dalam hatinya percaya bahwa Aksa bukanlah seorang gay. Hinga ia merasa bodoh pada dirinya sendiri. Karena sudah mencintai seorang gay. Akankah Imel bisa bersikap profesional, ketika dalam hatinya mengharapkan seorang Aksa adalah laki-laki normal. Copyright © 2019 - All Rights Reserved
Redefining Alana [END] by aityer
aityer
  • WpView
    Reads 457,978
  • WpVote
    Votes 42,556
  • WpPart
    Parts 30
Di-ghosting sang mantan dan gagal nikah, Alana cuma ingin kerja gila-gilaan supaya lupa dengan patah hatinya. Klop banget dengan bosnya yang workaholic dan hobi ngasih lemburan. Sayangnya, sebuah kejadian membuat bos Alana harus hengkang dari kantor dan digantikan oleh Satria, bos baru penganut work life balance. Sialnya, teman setim Alana yang sudah sakau untuk merasakan hidup normal mendukung semua manuver Satria. Sementara Alana pikir, ia tidak akan bisa cocok dengan bos barunya itu. Lalu, bagaimana cara Alana melupakan si mantan sialan kalau dia sudah nggak bisa lembur lagi? Cover by @farrasmth (IG)
AFTER MORNING COMES (END) by 1Storier_ID
1Storier_ID
  • WpView
    Reads 570,212
  • WpVote
    Votes 24,296
  • WpPart
    Parts 68
NOVEL DEWASA. 2018. Copy Right. Qeryana Grail. Fiksi. Indonesia. Musim dingin segara berakhir, dan Allegra harus menyelesaikan pekerjaannya agar bisa mendapatkan uang. Mimpinya untuk bisa kembali tinggal bersama Ibunya harus terwujud, atau Allegra selamanya tidak bertemu dengan Ibunya lagi. Tapi, kemunculan sesosok pria dalam hidupnya menghentikan Allegra sesaat dari mimpinya selama ini. Akankah pria itu mampu menjadi prioritas untuk Allegra? Siapakah yang Allegra pilih diantara mimpinya?
Trapped  (Terbit) ✓ by Isarsta
Isarsta
  • WpView
    Reads 4,856,627
  • WpVote
    Votes 348,422
  • WpPart
    Parts 52
[Pemenang Wattys Award 2020 Kategori Romance] #Highest Rank 1 in Chicklit (01-01-2020) #Highest Rank 1 in Metropop Indonesia (16-01-2020) #Highest Rank 1 in Metropop (20-01-2020) #Highest Rank 1 in Persahabatan (23-02-2020) #Highest Rank 1 in Rindu (01-06-2020) #Highest Rank 1 in Roman (22-06-2020) #Highest Rank 1 in Fiksi Umum (08-04-2020) Pitaloka Handayu adalah wanita berumur dua puluh sembilan tahun yang bekerja sebagai asisten pribadi CEO Nusantara Restaurant. Hidup dan pekerjaanya baik-baik saja saat ia masih menjadi asisten pribadi Mala Saraswati. Semua berubah saat Mala Saraswati memilih pensiun dan digantikan oleh anaknya yang berwajah malaikat tapi berhati iblis. Si kampret Dewangga Nasution. Namun, seperti kata pepatah: "Jangan terlalu benci nanti cinta." Lalu apakah cinta tetap bisa tumbuh saat masa lalu kelam terus menempel seperti kulit kedua? *** Novel by Sa Rosita © 2019
TIRAMISU by Lesssugar18
Lesssugar18
  • WpView
    Reads 7,665,220
  • WpVote
    Votes 862,021
  • WpPart
    Parts 37
Umur kamu berapa? Sudah punya pacar? Kapan nikah? Temen kamu udah punya anak lho, nggak ada niat nyusul? Kerja terus kapan ke pelaminannya? Kaila merasa pertanyaan seperti itu lebih mengerikan dibanding nonton film horror sekalipun, semua orang terlalu sibuk bertanya mengenai masa depan. Sampai lupa bertanya pada diri sendiri, apa mereka sudah bahagia dengan hidupnya sendiri? Untuk ukuran seorang perempuan yang selalu merasa wild young and free, Kaila tak terlalu mempedulikan cemoohan orang. Yang terpenting adalah kalau ia hidup bahagia. Kaila, 26 tahun. Accountant, Jakarta, Hangout, Gossip, and Single.
EPOCH [Published] by niniesbania_
niniesbania_
  • WpView
    Reads 600,916
  • WpVote
    Votes 14,319
  • WpPart
    Parts 10
Karena tak semua perpisahan adalah akhir. Elea dan Ale pernah berjalan berdampingan-dua teman lama yang menjelma lebih dari sekadar kenangan. Tapi luka di masa lalu tak pernah benar-benar sembuh, hanya berpindah tempat dan waktu. Mereka dipertemukan kembali di ruang kerja yang penuh tuntutan, dengan diam-diam membawa hati yang tak utuh. Di balik senyum yang ditata rapi di depan kamera, Elea menyimpan perih yang tak bisa ia bagi-trauma, cemas, dan takut kehilangan kendali atas dirinya sendiri. la mencintai Ale dalam diam yang nyaring. Dan ketika cinta itu tumbuh terlalu dalam, ia memilih pergi. Bukan karena ingin melupakan, tapi karena tak sanggup tinggal. Sydney jadi pelabuhan yang sepi, Jakarta berubah jadi luka yang tak henti, dan Ale... jadi yang paling ia sesali untuk tinggalkan, namun tak sanggup ia dekati lagi. Sebab ada kehilangan yang tak bisa dilupakan, ada harapan yang tak sempat diselamatkan, dan ada cinta... yang tinggal sebagai sunyi, hidup sebagai kenangan, dan pulang hanya dalam ingatan.