atfhmzh's Reading List
7 stories
Rankle [Completed] by ummiyazizah
ummiyazizah
  • WpView
    Reads 360,804
  • WpVote
    Votes 31,910
  • WpPart
    Parts 50
Memiliki rasa cinta sepihak selama satu tahun membuat Noah dihadapkan pada dua pilihan; menyerah atau bertahan. Dan ketika dia memilih untuk bertahan sedikit lagi, sebuah fakta seolah menamparnya pada kenyataan ketika melihat Gheava; orang yang dia perjuangkan selama ini memilih orang lain untuk mengisi rongga hatinya. Keadaan diperparah dengan hadirnya sosok baru dalam hidup Noah, Tsanabila, gadis manis yang diam-diam jatuh cinta kepada Noah. Dan saat Tsana menyatakan rasa sukanya, Noah berada diambang dilema. Apalagi, ketika dia mengetahui sebuah rahasia besar tentang gadis itu. Apa yang harus Noah lakukan? Bertahan dengan ketikdakpastian atau melangkah maju mencoba membuat lembaran cerita yang baru? "Sudah ya? Aku nyerah. Cintaku kalah." ~Rankle ~ Start : 12 September 2018 End : 26 April 2020 ©Ummi Y. Azizah
+12 more
Wildest Marriage by Charlies_N
Charlies_N
  • WpView
    Reads 353,748
  • WpVote
    Votes 18,424
  • WpPart
    Parts 54
Neysha tidak menyangka akan berakhir menjadi istri dari Alka-sahabatnya sendiri. Tetapi, rahasia yang disimpan Alka membuat Neysha bertanya, sampai kapan hal ini akan bertahan? *** Putus dari pacarnya setelah dua tahun menjalin hubungan, Neysha tidak menyangka dirinya akan mendapatkan lamaran dari Alka-sahabat yang sudah dia cintai selama empat belas tahun. Meski pada awalnya tidak yakin, pengumuman pernikahan mendadak-di tengah perjodohan Neysha-oleh Alka mau tidak mau membuat Neysha menyerah dan menerima pinangan dari Alka. Keduanya yang sulit menyesuaikan diri dari status sahabat yang berubah menjadi suami-istri dalam waktu singkat, perlahan mulai membuka diri satu sama lain. Tapi, apakah hal itu saja cukup untuk mempertahankan pernikahan ketika rahasia milik Alka mulai muncul ke permukaan?
Trending Topic by niallgina
niallgina
  • WpView
    Reads 1,752,127
  • WpVote
    Votes 41,144
  • WpPart
    Parts 10
Semua terlihat sempurna di kehidupan Maudy, seorang aktris papan atas yang juga dikenal sebagai kekasih Ragil, aktor tampan yang namanya melejit berkat perannya dalam film bersama sang kekasih. Namun, siapa yang tahu bahwa hubungan mereka ternyata adalah teater boneka? Hubungan low-profile yang Maudy sembunyikan dari publik selama ini berjalan mulus, hingga seorang lelaki dingin tiba-tiba datang dan berhasil membuatnya bertanya-tanya akan perasaannya. Di saat yang bersamaan, terungkap fakta bahwa hubungan mulus yang selama ini ia jalani rupanya bak menyimpan kacang polong di antara tumpukkan kasur. What's seen in the limelight is not always what it truly is. Because instead, she finds a definite perfection of life when the light is off. Story by: Niallgina. Cover: created in Icons8.com. Yang plagiat pasti akan ketahuan, siapapun kamu.
Garis Singgung by niallgina
niallgina
  • WpView
    Reads 5,639,488
  • WpVote
    Votes 396,962
  • WpPart
    Parts 27
Orang-orang mengatakan, jika kamu menyukai seseorang, maka perasaan itu hanya bertahan selama 4 bulan. Lebih dari itu, artinya kamu mencintainya. Awalnya Andina hanya menjadikan anak lelaki itu sebagai pelampiasan move on saat SMP, tetapi ia tak tahu bahwa perasaan cinta monyet masa pubertas itu nyatanya dapat berubah semakin dalam dan bertahan lebih lama dari yang ia kira. 3 tahun? 6 tahun? 9 tahun Andina mengagumi dalam diam! Dan seperti garis yang bersinggungan, takdir seolah selalu membawa Andina kembali padanya. [Revised and abridged version is available on Gwp.id (username: niallgina)] Story by: Niallgina Cover illustration belongs to AlinaShapran on Dribbble (not mine). Yang plagiat akan ketahuan, siapapun kamu.
The Heritage of Throne ✓ by SkiaLingga
SkiaLingga
  • WpView
    Reads 2,697,533
  • WpVote
    Votes 280,760
  • WpPart
    Parts 99
Lavender baru saja mengetahui identitasnya sebagai keturunan penyihir dan harus melanjutkan bersekolah di Akademi Castrattope, akademi khusus untuk penyihir di Naverdamus. Namun, saat semua informasi itu sudah sulit untuk dicerna, Lavender mendapati bahwa petualangan berbahaya sudah menunggunya. *** Dari semua kejadian aneh dan menyusahkan yang terjadi di hidupnya, kedatangan pria tampan yang menyampaikan bahwa dia adalah keturunan penyihir tidak pernah terpikirkan sekali pun oleh Lavender. Meski awalnya kebingungan, dengan konfirmasi dari sang ibu, Lavender menerima statusnya sebagai manusia yang berada di dunia yang salah selama ini. Setelah itu diputuskan bahwa Lavender harus memasuki Akademi Castrattrope, sekolah untuk para penyihir di Naverdamus. Lavender salah besar saat berpikir bahwa kesehariannya hanya akan menjalani latihan dan kelas untuk mempelajari berbagai ilmu sihir; mulai dari mendapatkan teman baru, berbincang pertama kali dengan pamannya, terjebak satu tim dengan kakak tingkat angkuh, dan pertemuan tak disangka dengan pangeran tukang onar. Lavender lambat menyadari perannya sebagai anggota Klan Utara dan seleksi angrái, untuk menjadi pendamping calon raja Naverdamus, yang sudah di depan mata mungkin akan mengubah hidup Lavender ke arah tak terduga. #Fantasy-Adventure-Minor Romance ___________________ Dilarang untuk MENGCOPY/MENIRU atau MENGAMBIL SEBAGIAN maupun SELURUH dari isi cerita ini. Copyright©2017 SKIA LINGGA
ORION by CiinderellaSarif
CiinderellaSarif
  • WpView
    Reads 191,134
  • WpVote
    Votes 4,671
  • WpPart
    Parts 30
Orion berada di perjalanan, berjuang demi mengharumkan nama jurusan Bahasa yang dianggap sebelah mata di SMA Nusa Cendekia. Namun, di tengah itu semua, Orion juga harus menetapkan hati antara Ilona, gadis yang pernah menjadi tambatan hatinya, atau Elsa, gadis ketus yang membuat Orion nyaman. *** Kerap mendengar jurusan Bahasa yang ditempuhnya dianggap tidak memiliki prestasi, Orion Kalingga Archandra ingin membantah itu semua hingga ke seluruh penjuru Nusa Cendekia. Demi mengharumkan jurusan yang dibanggakannya kepada guru-guru serta orang yang teman-temannya, Orion berjuang dengan gigih untuk mendapatkan prestasi. Namun, di tengah itu semua, Orion terlibat permasalahan dengan dua orang gadis. Ilona, gadis menawan yang pernah menjadi tambatan hati Orion untuk waktu yang lama. Lalu, Elsa, gadis ketus yang kadang terlihat sebal dan bicara blak-blakan saat Orion menggodanya, meski justru hal itu yang membuat Orion nyaman. Dapatkah impian Orion untuk jurusan Bahasa terwujud? Apakah Orion akan memilih tambatan hati yang hampir lalu atau gadis menyenangkan yang ia kenal dapat menumbuhkan perasaan baru?
Visum et Repertum by lenterabumi
lenterabumi
  • WpView
    Reads 334,955
  • WpVote
    Votes 43,992
  • WpPart
    Parts 26
[🥇 1st winner of The Goosebumps Love from WattpadRomanceID] [MEDICAL CONTENT] KIM DOYOUNG, JUNG JAEHYUN "Saya bisa lihat kamu, Arawinda." - Angkasa. Menjadi seseorang yang bisa melihat makhluk lain itu emang luar biasa. Lebih luar biasa lagi kalau itu Angkasa, pasalnya ia adalah seorang dokter forensik yang sehari-harinya bercengkerama dengan jenazah. Angkasa, seorang ahli forensik yang bekerja untuk menegakkan keadilan dengan mencari tahu kebenaran melalui saksi bisu kematian, jasad korban. Bersama keahliannya yang dapat berkomunikasi dengan para makhluk tak kasat mata itu pun, menjadi salah satu kelebihannya untuk selalu berhasil memecahkan setiap kasusnya. Namun, satu hal yang masih menjadi teka-teki di benaknya. Kematian Arawinda, sosok hantu perempuan yang membantunya dalam memecahkan setiap kasus forensik. Angkasa mencoba membantu perempuan itu untuk memecahkan kasus kematiannya, dibantu teman lamanya, Bintang. ⚠️⚠️⚠️ Dilarang melakukan peniruan dari yang paling kecil hingga yang paling besar dari cerita ini. Seluruh penokohan dan kasus yang ada hanyalah fiktif belaka dan mohon untuk disikapi dengan bijak.