igadwijayanti's Daftar bacaan
5 stories
Angry Om is My Housemate [ C O M P L E T E ] by helloitsadel
helloitsadel
  • WpView
    Reads 71,724
  • WpVote
    Votes 5,105
  • WpPart
    Parts 44
Gagal lulus tepat waktu karena harus mengulang sidang skripsi adalah cobaan yang tidak pernah sekalipun ingin dicoba oleh Floretta. Kepalang stress karena harus tambah semester sementara Bapak-nya pensiun di saat bersamaan, membuat Flo sangat terpuruk dan merasa tidak berguna. Di tengah situasi yang hampir memecahkan kepalanya itu, ia diminta menjaga si Mbah yang sakit. Berhubung dia satu-satunya orang yang nganggur di keluarga, katanya. Flo pikir, semua akan berjalan baik selama beberapa minggu ke depan. Menjaga Mbah menyambi skripsi-an dengan suasana baru yang jadi salah satu poin plus mengapa ia menerima permintaan itu. Namun, kenyataan tak akan sepenuhnya bisa menyamai ekspektasi. Hidup Flo seketika dibuat jungkir balik karena kehadiran housemate menyebalkan yang kesabarannya setipis tisu, emosinya selalu meluap-luap, dan sifat keras kepala yang melebihi batu kali. Si om-om rese yang kerjaannya tiada hari tanpa marah-marah. Si om-om yang biasa dipanggil 'Kue Ranggi'.
Uneven Odds by tiffleur
tiffleur
  • WpView
    Reads 3,649
  • WpVote
    Votes 586
  • WpPart
    Parts 5
Pernahkah mereka berandai, jika kembali ke waktu pertama bertemu, akankah semua berbeda? Jika saja mereka tidak memilih untuk bersama, apakah semua tidak akan berantakan seperti sekarang? Sudah diperingati dari awal, mereka takkan bisa bersatu. Tapi mereka malah memilih untuk melawan arus dan harus menanggung nasib yang kini luluh lantak karena ulah mereka sendiri. "Semua sudah terlambat. Kau dan aku sudah mati." fantasy | romance ⚠️ AU - semi baku - mengandung unsur kekerasan, pembunuhan dan hal-hal yang berhubungan secara implisit ⚠️ - fanfiction of Kim Mingyu, Jung Chaeyeon, Jeon Wonwoo story © peachquartz | tifa cover © peachquartz Published on 1 April 2022
STROBERI DAN KOPI by Calamummeum
Calamummeum
  • WpView
    Reads 2,981,251
  • WpVote
    Votes 222,315
  • WpPart
    Parts 58
[Season kedua dari : Do you remember your first cup of coffee] Bahwasanya setelah patah dan hancur lebur bersama kehilangan bertubi-tubi yang ia rasakan di masa lalu, sebuah luka amat besar masih menghuni hatinya. Medhya sadar bahwa hatinya tak siap menerima lelaki lain hingga ia menolak lamaran Akbarra Hadinata, yang bertahun-tahun menunggunya dengan sabar. Lalu, bagaimana bisa insiden penolakan itu justru berujung dengan pertemuan yang tidak terduga? Medhya tidak tahu, ini disebut karma atau kutukan. Yang manapun itu, sama-sama tidak menyenangkan. Sebab, ketika masa lalu yang menyedihkan itu datang, satu persatu luka Medhya yang telah sembuh kembali berlubang. Semuanya berantakan. Pertanyaannya, jika dulu lelaki itu menghancurkannya sedemikian rupa, apakah kali ini ia mampu menebus kesalahannya ; seperti apa yang ia janjikan? Atau justru, Medhya akan hancur lagi, lebih parah dari empat tahun lalu? "Sudah cukup main-mainnya. Sekarang, saatnya kamu kembali denganku, Zaline." Sialnya, Medhya masih berdebar-debar ketika menatap matanya yang kebiruan. Hati Medhya masih mendamba lelaki itu dengan sangat. Petaka. Benar-benar petaka. ❗Warning : bab 57-60 sudah dihapus. Bisa dibaca di karyakarsa jika berkenan. Terimakasih 🙏
FLAWSOME #PasqueSeries I by shaanis
shaanis
  • WpView
    Reads 1,356,790
  • WpVote
    Votes 139,629
  • WpPart
    Parts 31
FLAWSOME "Your flaws are perfect for the heart that is meant to love you." -- Zhao Walker, adalah contoh pria langka masa kini. Bungsu keluarga Walker itu tak hanya tampan, namun juga real gentleman yang tak pernah salah melangkah. Para ibu yang mengenalnya, memberi peringatan serius pada sang putri tentang wacana pemilihan suami, "Pilih putra pejabat, pengusaha sukses, atau Zhao Walker saja." Iris Pasque adalah semua kebalikan yang ada dalam diri Zhao Walker. Ia si gadis pesta, tak tau aturan, dan manja. Iris merasa hidupnya tak berguna, hingga satu hari ia terbangun dan mendapati Zhao berada di sisinya, memberi sebuah makna. [ Eiris Lantana Pasque & Zhao Leif Walker ] -- [-] A romance story by Shaanis [-] Created on ‎December 01, ‎2019 [-] This story is just a fiction, if there any similarities; places, names, and incidents, are just a fluke and there's no element of intent, thank you
The Only Exception [END] by clarissagc
clarissagc
  • WpView
    Reads 1,696,500
  • WpVote
    Votes 160,840
  • WpPart
    Parts 34
Pesahabatan yang dibangun Ane, Genta, dan Karen hancur lebur kala Karen-calon istri Genta-secara tiba-tiba membatalkan pernikahan saat persiapan sudah rampung 85%. Sakit hati Genta yang begitu mendalam serta kekecewaan Ane pada Karen, membuat trio sahabat yang kini tinggal berdua saling bergantung dan menguatkan satu sama lain. Sebuah ide gila dicetuskan Genta. Atas nama persahabatan dan juga desakan Anya, Ane memutuskan untuk menerima pinangan Genta. Tidak pernah terlintas di pikiran Ane mengenai hidup berumah tangga. Bagaimana bila Ane yang terbiasa mendapat curahan afeksi para pria dalam hidupnya yang bebas dan tidak mengenal komitmen, secara tiba-tiba berada dalam komitmen pernikahan dengan sahabatnya sendiri? Rasa malu untuk tidak mengulang kesalahan orang tuanya di masa lalu membuat Ane perlahan belajar bahwa dalam cinta butuh adanya komitmen. Ini kisah cinta yang muncul di tengah persahabatan 2 lawan jenis, dibungkus dengan cerita-cerita menarik seputar kehidupan budak korporat di kota metropolitan Jakarta. Song series: The Only Exception - Paramore Note: alurnya lambat dan realistis ya.