Favorite n Recommended
7 stories
Surat Cinta Tanpa Nama [Completed] by pitsansi
pitsansi
  • WpView
    Reads 1,818,316
  • WpVote
    Votes 227,826
  • WpPart
    Parts 32
Sabrina tidak pernah menduga bahwa sebuah surat misterius yang ditemukannya di aula akan mengantarkannya pada permasalahan yang pelik. Ia berniat mengembalikan surat itu pada Jovan yang ia yakini baru saja menjatuhkannya. Namun, posisinya yang sedang mengulurkan sebuah surat pada Jovan seketika membuat teman-teman sekolah yang memenuhi aula siang itu salah paham. Keadaan bertambah ricuh ketika Jovan akhirnya bersuara. "Diterima!" ucap Jovan tenang sambil menyambut surat dari tangan Sabrina. Perkataannya sukses membuat suasana di aula semakin ricuh. "Kita jadian!" lanjutnya. Sejak kejadian absurd yang ditonton banyak orang itu, Jovan mengklaim Sabrina sebagai pacarnya. Sabrina dibuat heran sekaligus pusing. Bukan hanya karena sikap nyebelin Jovan, tapi juga Arka. Ia khawatir cowok yang ditaksirnya itu ikut-ikutan salah paham. Sabrina bertekad untuk mengungkapkan kebenaran. Ia akan menyelidiki siapa pemilik surat misterius itu-yang sudah membuatnya kehilangan kesempatan dekat dengan Arka, dan harus berurusan dengan Jovan yang super menyebalkan. _______ Tanggal publish: 11/04/19
TOKYO, The Unexpected Guy by gwenkirei
gwenkirei
  • WpView
    Reads 1,297,417
  • WpVote
    Votes 143,906
  • WpPart
    Parts 46
Sebagai seorang backpacker, Hani sudah tidak asing lagi dengan yang namanya liburan. Gadis itu berharap di tengah hiruk-pikuknya kota Tokyo dia dapat menyelesaikan misi rahasianya . Tapi justru saat liburannya ke Jepang, dia menemukan perbedaan dari liburan sebelumnya. Selain karena menggunakan jasa travel, ditambah adik perempuannya ikut bersama dengan tunangannya, Hani tidak pernah berpikir akan bertemu dengan seorang pria di Jepang.
Happy Birth-die (SUDAH TAYANG SERIESNYA) by beliawritingmarathon
beliawritingmarathon
  • WpView
    Reads 3,457,265
  • WpVote
    Votes 383,065
  • WpPart
    Parts 47
Serial adaptasi sudah tayang di Vidio! Kematian dan kelahiran adalah dua hal yang memiliki korelasi. Jika keduanya terjadi bersamaan, apa kalian bisa mencegah satu di antaranya? *** Mahesa Putra Pradana, biasa dipanggil Heksa. Definisi cowok dengan pahatan paling sempurna di SMA Rising Dream. Hidungnya mancung dan punya eye smile yang membuat cewek-cewek pemujanya pingsan dadakan hanya dengan sekali kedip. Tapi siapa yang menyangka kalau ternyata dia phobia parah sama hantu? Apesnya, Heksa malah sering terjebak dalam situasi pelik bersama Pijar. Pijar Malam Hari, sosok cewek mistis yang selalu berpenampilan serba putih, rambut digerai dan tatapan mata menerawang kosong. Sering dipanggil "zombie" karena kulit pucatnya. Jarang tersenyum, tidak pernah menangis, tidak bisa marah, yaaah hampir sama seperti mayat hidup. Pijar kecil sering mendamba pesta perayaan ulang tahun mewah. Meski tak pernah terwujud karena kehidupannya yang serba terbatas. Sampai suatu hari saat terbangun dari koma, Tuhan memberinya mata ajaib yang mampu melihat bulan dan tahun kematian orang-orang yang sedang berulang tahun. Anehnya setiap kali berada di dekat Heksa, penglihatannya menjadi kacau balau.
ODIVICA by Kupukupukecil
Kupukupukecil
  • WpView
    Reads 1,424,168
  • WpVote
    Votes 163,188
  • WpPart
    Parts 28
Kata siapa janda lebih laku dari perawan? Siapa yang bilang begitu? SIAPA? Tolong beritahukan kepada Odivica sekarang juga! Mana orangnya? Seenaknya sekali berbicara seperti itu. Apa enaknya jadi janda? Diburu pria lajang karena berpengalaman? Itu salah besar! Janda lebih menggoda? Keliru sekali. Apanya yang menggoda? Satu-satunya yang menggoda dari seorang janda adalah kisah kegagalan rumah tangganya yang selalu dibicarakan oleh orang banyak. Jadi janda saja sudah menyeramkan, dan satu kenyataan lain ... bahwa Odivica Kania Lestari masih dua puluh empat tahun ketika ia menyandang status janda adalah hal menyeramkan lain di dalam hidupnya. Ditambah lagi dengan mantan suami yang selalu memanasinya dengan koleksi wanita yang ditidurinya. Terkadang Vica menginjak tanah seraya menggugat, KENAPA HARUS IA YANG MENGALAMI HAL SEPERTI INI?! KENAPAAA?!! Kupukupukecil Bandung, 10 Juni 2018
Iris [SUDAH TERSEDIA DI TOKO BUKU] by beliawritingmarathon
beliawritingmarathon
  • WpView
    Reads 8,535,570
  • WpVote
    Votes 772,387
  • WpPart
    Parts 45
Bagi Iris, Rangga adalah dunianya. Sementara bagi Rangga, Iris adalah semestanya. Keduanya jatuh cinta dengan cara paling sederhana. Lewat tatapan mata yang kemudian diwujudkan dalam hangatnya genggaman tangan. Namun ketika waktu bergerak lambat, mereka tersadar, bahwa mereka memang tak bisa mencintai dengan cara yang paling sederhana, karena ternyata terlalu banyak syarat untuk jatuh cinta.
Barga [SUDAH TERSEDIA DI TOKO BUKU] by beliawritingmarathon
beliawritingmarathon
  • WpView
    Reads 4,891,116
  • WpVote
    Votes 488,477
  • WpPart
    Parts 43
[Sudah tersedia di toko buku. Beberapa part sudah dihapus] Sahabat rasa pacar, siapa yang nggak mau? Tapi Barga jelas menolak tawaran itu. Sebab baginya, status pacar bisa jadi mantan tapi tidak dengan persahabatan. Karena ini tentang Barga yang sangat menyayangi Ranya. Ini juga tentang Barga yang mematikan mimpinya hanya untuk menghidupkan mimpi sang papa. Akan terasa mudah jika saja Barga menganggap angin lalu semua cerita-cerita Ranya. Masalahnya, cerita-cerita itu justru membuatnya kembali memikirkan mimpi yang sudah dikuburnya dalam-dalam. Belum lagi kedekatan Ranya dengan cowok lain membuat Barga semakin merasa tidak baik-baik saja. So stupid, Bar. She's not your type. Tapi Barga tahu, kalau hatinya sudah berjalan meninggalkan sang logika. "Jangan jadian sama dia, Nya. Sama gue aja."
Beauty by putrilagilagi
putrilagilagi
  • WpView
    Reads 2,248,232
  • WpVote
    Votes 181,908
  • WpPart
    Parts 37
"Woy! Nama lo?" teriak Gani dari depan pintu kelas. Cewek yang sedang berlari menjauhinya itu menoleh, tampak terkejut, namun sedetik kemudian ia tersenyum. "Gladis." Gani tersenyum. "Gue Gani." *** Bukan tentang cantik yang dibangun oleh kontruksi sosial. Itu tentang bagaimana kamu menghargai dirimu, dan menemukan apa arti cantik yang sebenarnya. Juga sampai kau menemukan mereka, orang yang bisa menilaimu dengan sebenar-benarnya. mereka... adalah dirimu sendiri... Sebagian besar, cerita ini diambil dari kisah nyata.